SUKABUMIUPDATE.com - Orang hilang di hutan Gunung Gede Pangrango, Abi Abdillah berhasil ditemukan pada Selasa (5/1/2021). Ia ditemukan di kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP) blok Bodogol, tepatnya di Kampung Cipeucang, Desa Pasir Buncir, Kecamatan Caringin, Kabupaten Bogor.
Sebelumnya, Abi hilang di kawasan hutan TNGGP, tepatnya di Kampung Pakauman, Desa Wangunjaya, Kecamatan Ciambar, Kabupaten Sukabumi, Minggu (3/1/2021) siang sekitar pukul 11.00 WIB.
BACA JUGA: 5 Regu Cari Warga Parungseah Sukabumi yang Hilang di Hutan Gede Pangrango
"Tadi diberangkatkan lima tim yang terdiri dari 36 personil gabungan Muspika Ciambar, PMI, BPBD, RAPI dan unsur masyarakat setempat. Ditemukan jam 4 sore di kawasan Bodogol. Langsung dijemput menggunakan ambulans PMI," ujar Camat Ciambar, Pendi Effendi kepada sukabumiupdate.com, Selasa sore.
Pendi menyebut, Abi Abdillah ditemukan dalam kondisi selamat, namun tubuhnya lemas. "Kondisinya memang masih lemas diduga tidak mendapat asupan makanan. Tapi masih sadar dan bisa berkomunikasi," lanjutnya.
"Proses evakuasi sedang dilakukan. Informasi sementara berdasarkan laporan yang masuk seperti itu. Informasi lebih lanjut nanti kita kabari kembali," tandas Pendi.
BACA JUGA: Sempat Berkabar Dekat Sungai, Pencarian Warga Hilang di Hutan Gede Pangrango Dilanjut Esok
Diberitakan sebelumnya, warga hilang, Abi Abdillah tercatat berdomisili di Desa Parungseah RT 02/08 Kecamatan Sukabumi, Kabupaten Sukabumi.
Ia adalah salah satu dari 15 orang rombongan pemburu babi hutan yang masuk lewat Blok Tangkil, yaitu di perbatasan wilayah Resor Pasir Hantap dengan Resor Bodogol pada Minggu, 3 Januari 2021 sekitar pukul 09.00 WIB.
Ingat Pesan Ibu: Wajib 3M (memakai masker, menJaga Jarak, mencuci tangan dengan sabun). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.