SUKABUMIUPDATE.com - Rem blong kerap menjadi salah satu penyebab kecelakaan lalu lintas, seperti dalam seminggu terakhir di Sukabumi terjadi tiga insiden kecelakaan yang melibatkan truk akibat rem blong.
Meski tidak menimbulkan korban jiwa namun kecelakaan tersebut mengakibatkan korban luka dan kerugian materil tidak sedikit.
Berikut kecelakaan yang dialami truk akibat rem blong di Sukabumi dalam seminggu terakhir yang dirangkum tim Sukabumiupdate.com.
1. Sabtu, 7 Mei 2022
Truk tangki pengangkut bahan bakar minyak atau BBM mengalami kecelakaan tunggal dan terjun ke kolam ikan sebuah rumah makan di Jalan Nasional Sukabumi-Cianjur, tepatnya di Kampung Pasekon RT 22/04 Desa Sukamaju, Kecamatan Sukalarang, Kabupaten Sukabumi.
Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukabumi Kota Ipda Jajat Munajat mengatakan kecelakaan yang terjadi pada Sabtu, 7 Mei 2022, sekira pukul 23.00 WIB ini bermula saat truk tangki bernomor polisi E 9482 YA tersebut melaju dari arah Cianjur menuju Sukabumi. Namun tiba-tiba, truk itu diduga mengalami rem blong.
"Tiba-tiba kendaraan tersebut rem blong, sehingga hilang kendali dan menabrak tiang listrik lalu jatuh terguling ke kolam ikan milik rumah makan," kata Jajat, Ahad (8/5/2022).
Akibat kejadian tersebut, pengemudi truk mengalami luka ringan.
2. Selasa, 10 Mei 2022
Kecelakaan tunggal dialami sebuah truk HINO bernopol B 9690 BYV di Jalan raya Sukabumi-Bogor tepatnya di Kampung Pamuruyan, Desa Pamuruyan, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Selasa (10/5/2022) sekira pukul 13.00 WIB. Diduga akibat rem blong, truk tanpa muatan itu hilang kendali sehingga menabrak pembatas jalan.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini, sang sopir pun tak mengalami luka-luka. Pihak kepolisian setelah menerima laporan kemudian sigap menertibkan arus lalu lintas di sekitar tempat kejadian karena sempat membuat kemacetan.
3. Rabu, 11 Mei 2022
Truk mengalami rem blong hingga terjadi kecelakaan di Jalur Lingkar Selatan (Lingsel), tepatnya depan Terminal Kota Sukabumi, Kelurahan Sudajayahilir, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (11/5/2022). Seorang pengendara motor dilaporkan terluka akibat peristiwa ini.
Kecelakaan bermula saat truk boks jenis Hino bernopol D 8821 EK melaju dari arah Jalan Pelabuhan II menuju Baros, pukul 15.00 WIB.
Di lokasi kejadian, truk ini mengalami rem blong kemudian menabrak pembatas jalan di sebelah kanan hingga terguling ke kiri menabrak mobil Daihatsu Xenia bernopol B 1810 FIB dan menimpa motor Honda Scoopy bernopol F 6573 UAH.