SUKABUMIUPDATE.com - Antrean pengunjung terjadi di gerbang masuk bioskop Moviplex Sukabumi pada Senin pagi (9/5/2022). Pengunjung yang rata-rata masih berusia muda itu rela mengantre panjang demi mendapatkan tiket film yang saat ini tengah booming: KKN di Desa Penari dan Doctor Strange.
Antrean yang mengular hingga bahu jalan ini sempat direkam warganet dan tersebar di media sosial. Situasi ini membuat lalu lintas di sekitar bioskop yakni di Jalan Bhayangkara, Kelurahan Selabatu, Kecamatan Cikole, Kota Sukabumi, sedikit terhambat. Pemerintah setempat pun memberikan peringatan kepada pengelola bioskop.
"Kami pihak kelurahan mengarahkan kepada penanggung jawab harian bioskop Moviplex agar memidahkan antrean ke dalam karena dapat membahayakan," kata Lurah Selabatu Febri Iriansyah. Febri juga mengimbau pengunjung yang tak mendapatkan tiket segera kembali ke ruma supaya tidak terjadi kerumunan.
Baca Juga :
Penanggung jawab bioskop Moviplex Sukabumi Ilham Priadi mengatakan antrean tersebut terjadi karena website untuk penjualan tiket sedang dalam masa perbaikan, sehingga pengunjung atau calon penonton hanya bisa membeli tiket di lokasi. "Masyarakat membeludak untuk membeli tiket secara offline," katanya.
Pada Senin ini, kata Ilham, ada kurang lebih 1.000 tiket yang terjual. Tiket-tiket tersebut didominasi untuk penayangan film KKN di Desa Penari dan Doctor Strange. "Antrean ini terjadi sejak pukul 10.00 WIB akibat server kami eror sehingga membludak," ucap dia.
Berdasarkan unggahan akun Instagram Moviplex Bioskop Sukabumi, tiket film KKN di Desa Penari dan Doctor Strange untuk jadwal penayangan 9 hingga 12 Mei, mulai dibuka pada Senin ini. Film Doctor Strange tayang di studio 1, sementara KKN di Desa Penari tayang di studio 2 bioskop Moviplex Sukabumi.