SUKABUMIUPDATE.com - Usai bulan lalu diumumkan, WhatsApp akhirnya resmi merilis tiga fitur barunya.
Fitur baru tersebut diantaranya berupa reaksi emoji, kirim file hingga 2GB dan jumlah maksimal peserta grup hingga 512 orang.
"Sejauh ini, kami menerima umpan balik yang sangat positif. Respons positif inilah yang membuat kami tidak sabar untuk segera meluncurkan berbagai fitur baru bagi pengguna," kata WhatsApp dalam blog resminya, dikutip dari suara.com pada Jumat (6/5/2022).
Baca Juga :
Di fitur reaksi emoji, pengguna WhatsApp kini bisa menanggapi sebuah pesan pribadi maupun grup dengan emoji seperti jempol, hati, wajah tertawa, terkejut, sedih, dan emoji terima kasih.
Cara menambahkan reaksi di WhatsApp hanya perlu dilakukan dengan menekan pesan yang mau ditanggapi.
Kemudian kalian tinggal pilih emoji mana yang akan dipakai.
Dikutip suara.com dari Gadgets360, reaksi emoji ini hanya bisa dipilih salah satu. Tapi mereka bisa mengubah emoji dengan cara yang sama seperti menanggapi pesan.
Nantinya penerima pesan bakal mendapatkan pemberitahuan apabila pesannya diberikan reaksi emoji.
Fitur ini mirip seperti yang ada di Telegram, iMessage, Slack, hingga Instagram.
Fitur kedua adalah berbagi file hingga ukuran 2GB. Sebelumnya, pengguna WhatsApp hanya mampu mengirim file dengan ukuran maksimal 100MB.
"Kami yakin peningkatan ini akan bermanfaat untuk kolaborasi antara grup bisnis kecil dan sekolah," kata WhatsApp.
Lalu fitur terakhir adalah penambahan jumlah anggota grup menjadi 512 orang.
Sebelumnya, satu grup WhatsApp hanya mampu menampung peserta grup maksimal 256 orang.
"Kami harap para pengguna menyukai pembaruan ini. Kami juga tidak sabar untuk meluncurkan lebih banyak fitur menarik ke depannya," jelas WhatsApp.
SUMBER; SUARA.COM