SUKABUMIUPDATE.com - Karim Benzema menorehkan tiga catatan apik saat mengantarkan Real Madrid lolos ke final Liga Champions. Golnya dari titik penalti memastikan El Real menang 3-1 di Santiago Bernabeu, Kamis dini hari, sehingga lolos dengan agregat 6-5.
Benzema mencetak golnya pada babak perpanjangan waktu, tepatnya menit ke-95. Setelah dia dilanggar pemain Manchester City Ruben Diaz, wasit memberi hadiah penalti bagi Real Madrid. Benzema pun sukses mencetak gol. Ini menjadi gol ke-15 yang dicetak Karim Benzema sepanjang musim ini. Ini juga menjadi gol yang ke-10 di babak knockout Liga Champions musim ini.
Dengan golnya, ia menorehkan tiga catatan hebat sekaligus. Inilah ketiganya:
1. Samai Rekor Cristiano Ronaldo
Dengan gol ke-10 di babak gugur musim ini, Karim Benzema menyamai catatan Cristiano Ronaldo. Pemain Portugal itu pernah mencetak 10 gol pada musim 2016/17 dan sebelum laga ini masih jadi rekor. Torehan terbaik Lionel Messi untuk kategori gol ini adalah 8 gol pada musim 2011/12. Catatan itu sudah disamai Ronaldo pada musim 2013/14.
2. Benzema Calon Kuat Top Skor
Dengan satu laga final tersisa, Karim Benzema sangat berpeluang menjadi top skor musim ini. Ia kini sudah mengumpulkan 15 gol, unggul dua gol dari Robert Lewandowski (Bayern Munchen).
Lewandowski sudah tak mungkin menambah golnya. Pemain yang masih berpotensi mengganggu Benzema adalah Mohamed Salah, meski akan sangat berat. Saat ini Mo Salah sudah mengemas 8 gol dan timnya, Liverpool, akan menjadi lawan Real Madrid di babak final.
Top Skor Liga Champions
15 gol - Karim Benzema (Real Madrid)
13 gol - Robert Lewandowski (Bayern Muenchen)
11 gol - Sebastien Haller (Ajax Amsterdam)
8 gol - Mohamed Salah (Liverpool)
7 gol - Christopher Nkunku (RB Leipzig)
6 gol - Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain), Cristiano Ronaldo (Manchester United), Arnaut Danjuma (Villarreal), Leroy Sane (Bayern Muenchen), Riyad Mahrez (Manchester City), Darwin Nunez (Benfica)
5 gol - Lionel Messi (PSG), Roberto Firmino (Liverpool).
3. Rasio Gol Luar Biasa
Gol ke gawang Manchester City memastikan Karim Benzema terus menjaga ketajamannya musim ini. Penyerang Prancis itu sudah mencetak 43 gol dalam 43 laga di berbagai kompetisi. Artinya rasio golnya adalah satu gol untuk tiap laga.
Musim ini tak pelak lagi menjadi yang terbaik yang dijalani Karim Benzema dalam kariernya. Sebelumnya, koleksi gol terbaik dalam semusim bersama Madrid adalah 32 pada 2011/12.
Meski rasio golnya sangat luar biasa, tapi Karim Benzema bukan yang terbaik di jajaran pemain lima klub besar Eropa musim ini. Robert Lewandowski tercatat sudah mengemas 49 gol dalam 44 laga bersama Beyern Munchen.
SUMBER: TEMPO.CO