Dudu Bebas, Kuku Anak di Sukabumi Bukan Dicabut Tapi Penyakit

Selasa 26 April 2022, 20:27 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Dudu (57 tahun) kembali menghirup udara bebas setelah keluar dari Lapas Kelas II Warungkiara, Kabupaten Sukabumi, Selasa (26/4/2022). Hal itu menyusul keputusan Majelis Hakim Pengadilan Negeri Cibadak Kabupaten Sukabumi yang menjatuhkan Vonis tak bersalah kepada Dudu, terdakwa kasus dugaan kekerasan anak.

Dudu jadi terdakwa karena diduga mencabut Kuku jari kaki seorang Anak laki-laki penyandang disabilitas berusia 13 tahun, di Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi

Baca Juga :

Dia dijemput ke Lapas oleh kuasa hukumnya, Andi Wijaya. Sebagai kuasa hukum, Andi mempelajari semua dakwaan terhadap Dudu hingga mencari bukti serta fakta sehingga kebenaran terungkap.

“Pak Dudu didakwa oleh Jaksa Penuntut Umum (JPU) dan dakwaan-dakwaan tersebut kita pelajari, betul atau tidak pak Dudu ini bersalah? Dari situ kita harus mencari bukti-bukti dan fakta-fakta,” ujar Andi kepada sukabumiupdate.com.

Andi menuturkan bukti-bukti dalam perkara tersebut tidak menunjang, seperti tidak adanya saksi mata yang melihat Dudu melakukan penganiayaan terhadap anak disabilitas itu. Kemudian penangkapan Duduh yang dinilai tidak sesuai prosedir karena tanpa surat panggilan.

"Bukti-bukti yang ada dilapangan tidak menunjang, contoh adakah saksi yang melihat pak Dudu melakukan perbuatan tersebut? kan tidak ada. Kenapa pak Dudu langsung ditangkap dibawa ke Polsek, tidak panggilan dulu, kecuali pada saat itu pak Dudu sedang melakukan penganiayaan boleh langsung dibawa [ke Polsek]," jelasnya.

Mengenai kuku jari copot, Andi menegaskan dari saksi-saksi yang ada menerangkan kalau perbuatan itu dilakukan sendiri. Hal tersebut dibuktikan dengan adanya warga yang melihat beberapa kuku anak tersebut mau copot. 

"Sebelum kejadian pak Dudu ditangkap, ada warga yang melihat kuku [kaki] kiri 2 sama kaki kanan kukunya mau copot. Selang berapa hari, kelihatan semua habis, 7 kuku. Orang yang melihat waktu 2 kukunya copot, dilihat dan dipencet ternyata kakinya penyakit gatal [sebab] dipencet keluar nanah,” jelasnya.

Setelah bebas dari Lapas, Duduh akan dikembalikan ke kediamannya di Tegalbuleud. "Akan kita kembalikan ke kediamannya dan kami akan sampaikan ke kepala desa untuk melindungi Duduh ketika di kediamannya nanti," pungkas Andi.

REPORTER:CRP 3

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life23 April 2024, 18:00 WIB

Doa Agar Dimudahkan Segala Urusan: Ujian, Rezeki, Pekerjaan Insya Allah Lancar

Doa Agar Terlepas dari Kesulitan dan Diberi Kemudahan Dalam Segala Urusan.
Doa Agar Terlepas dari Kesulitan dan Diberi Kemudahan Dalam Segala Urusan. | Foto : Pixabay
Sukabumi23 April 2024, 17:56 WIB

Bahas Persepsi Indikator Korupsi dengan KPK, Wabup Sukabumi: Kejar MCP 2024

Tindak Lanjut Rekomendasi Hasil Survei Penilaian Integritas (SPI) Tahun 2023 dengan KPK RI secara Virtual di Pendopo SUkabumi, Selasa 24 April 2024
Wakil Bupati Sukabumi Iyos Somantri mengikuti acara Rapat Koordinasi Program Pemberantasan Korupsi Wilayah II, Diseminasi Pedoman Monitoring Centre for Prevention (MCP) Tahun 2024 (Sumber: dokpim kabupaten sukabumi)
Keuangan23 April 2024, 17:56 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Terus Dorong Perusahaan Tingkatkan Kualitas Pelayanan

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi terus mendorong perusahaan meningkatkan kualitas pelayanannya. Salah satunya dengan mengingatkan perusahaan mengenai pentingnya mematuhi tertib administrasi kepesertaan dan pelaporan.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi saat melakukan kegiatan sosialisasi kepatuhan tertib administrasi kepesertaan dan pelaporan | Foto : Ist
Life23 April 2024, 17:30 WIB

Tidak Menghormati Batasan! 10 Sikap yang Membuatmu Tidak Disukai Orang Lain

Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah.
Ilustrasi - Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah. (Sumber : Freepik.com/@ user15285612)
Musik23 April 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift

Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift bercerita tentang kisah sudut pandang seseorang tentang hubungan percintaannya dengan pasangannya meski mereka kerap sekali membuat masalah hingga bertengkar.
Cover Klip Lagu The Tortured Poets Departement Taylor Swift. Sumber: Youtube.com/@Taylor Swift
Sukabumi23 April 2024, 16:56 WIB

Rumah Jebol Terkena Luapan Drainase, Sekeluarga di Nagrak Sukabumi Mengungsi

Peristiwa rumah warga Nagrak Sukabumi jebol akibat terkena luapan drainase ini terjadi pada Senin 22 April 2024 malam.
Kondisi rumah warga Nagrak Sukabumi yang jebol akibat luapan drainase. (Sumber : P2BK Nagrak)
Life23 April 2024, 16:30 WIB

7 Cara Komunikasi yang Baik dengan Pasangan Agar Tidak Mudah Salah Paham

Artikel ini akan membahas beberapa tips praktis untuk meningkatkan komunikasi dengan pasangan. Dengan menerapkan strategi ini, Anda dapat menciptakan hubungan yang lebih erat dan saling mendukung dengan pasangan.
Ilustrasi. Pasangan sedang mengobrol sambil traveling. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Internasional23 April 2024, 16:00 WIB

Apakah Ada Indonesia? Daftar 10 Negara yang Paling Tidak Aman di Dunia

Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi.
Ilustrasi - Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi. (Sumber : Freepik.com).
Life23 April 2024, 15:30 WIB

Wajib Catat! Ini 5 Penyebab Pasangan Tidak Menghargaimu

Artikel ini akan membahas beberapa penyebab umum mengapa seseorang merasa tidak dihargai oleh pasangannya, dari kurangnya komunikasi yang efektif hingga ketidaksesuaian harapan.
Ilustrasi. Pasangan. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Keuangan23 April 2024, 15:14 WIB

Cara Mudah Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Offline atau Online

Peserta dapat mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan untuk JHT yang sudah dibayarkan.
Tampilan aplikasi JMO BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: Istimewa