30 Ribu Personil Disiagakan untuk Amankan Arus Mudik Lebaran di Jabar

Jumat 22 April 2022, 15:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com -  Sekitar 30.000 personel yang terdiri dari Polri, TNI dan dinas terkait dari Pemprov Jawa Barat (Jabar) disiagakan untuk arus mudik Lebaran 2022. 

Hal itu disampaikan Gubernur Jabar Ridwan Kamil usai melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya 2022 bersama Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana dan Pangdam III/Siliwangi Mayor Jenderal TNI Kunto Arief Wibowo di Gedung Sate, Kota Bandung, Jumat (22/04/2022).

"Personil yang disiapkan untuk mudik Lebaran di Jabar kurang lebih 30.000 personil. Pos pengamanan ada 330 dari Polri, dan diluar Polri ada 150, sehingga total 480 pos yang tersebar di jalur mudik, maupun tempat wisata," kata Gubernur.

Menurut pria yang akrab disapa Emil tersebut, gelar apel hari ini sebagai wujud sinergi Polri dan TNI bersama instansi terkait untuk menjamin masyarakat merayakan Idul Fitri 1443 Hijriah Tahun 2022 dengan aman dan sehat.

Dalam apel tersebut Emil menegaskan, Pemerintah Daerah Provinsi Jabar siap menyambut dan melaksanakan kelancaran arus mudik Lebaran 2022. 

"Alhamdulillah di tanggal 22 April ini Jawa Barat sangat siap untuk melaksanakan kelancaran mudik Lebaran Tahun 2022," ujar Emil.

Baca Juga :

Emil menjelaskan, bahwa kegiatan Operasi Ketupat Lodaya 2022 akan dilaksanakan selama 12 hari.

"Kegiatan Operasi Ketupat kalau di Jawa namanya Operasi Ketupat Lodaya 2022. Ini akan berlangsung 12 hari dari sebelum Lebaran hingga setelah Lebaran," ujarnya. 

Selain itu Emil juga memastikan bahwa Jalan Tol Cileunyi - Sumedang - Dawuan (Cisumdawu) sudah bisa dilalui pemudik tahun ini. Tol Cisumdawu bisa dioperasionalkan hingga Exit Tol Cimalaka (Seksi III Jalan Tol Cisumdawu).

"Kepada pemudik dari arah Sumedang ke Majalengka tidak usah lewat Cadas Pangeran karena bisa langsung ke jalur Cisundawu. Jalur Cisundawu sudah boleh dipergunakan sampai Exit Tol Cimalaka. Itu kabar baiknya," jelasnya. 

Sementara itu, Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana menegaskan kesiapan personilnya dalam menghadapi arus mudik dan balik Lebaran tahun ini.

"Pengecekan jalur arteri dan jalan tol sudah kami laksanakan. Alhamdulillah, jalannya bagus sekali, dan lampu penerangan untuk malam hari juga bagus, dan pos pam, pos terpadu tersedia," ujar Suntana.

Kapolda juga menyiapkan pengamanan di sejumlah fasilitas rekreasi, tempat istirahat, dan sentra vaksinasi sesuai arahan Gubernur.

"Selain melaksanakan pelayanan pengamanan, sesuai dengan arahan Gubernur, kami menyiapkan pula sentra vaksinasi di seluruh pos pam dan pos terpadu yang ada," pungkasnya.

SUMBER: HUMAS JABAR

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sehat28 Maret 2024, 18:42 WIB

6 Penyebab Berat Badan Naik Meski Sedang Berpuasa, Ini Pemicunya

Terdapat beberapa sebab yang memicu berat badan jadi naik meski sedang mnejalani puasa Ramadhan. Penting diantisipasi agar tidak makin buncit
Penyebab berat badan naik saat puasa | Foto : Pexels/ SHVETS production
Sehat28 Maret 2024, 18:30 WIB

Gejala Asam Lambung Naik: Sensasi Rasa Terbakar dari Dada Hingga Tenggorokan

Refluks asam lambung sesekali sering terjadi, namun jika Anda sering mengalaminya, Anda mungkin menderita kondisi yang lebih serius yang disebut penyakit refluks gastroesofageal (GERD).
Ilustrasi - Refluks asam umumnya terasa seperti sensasi terbakar di bagian tengah dada.(Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Life28 Maret 2024, 18:00 WIB

Doa Puasa Ramadan Hari ke-17 dan 18, Jangan Lupa Diamalkan!

Berikut ini doa yang bisa diamalkan di bulan Ramadan hari ke 17 dan 18
Ilustrasi - Doa Puasa Ramadan Hari ke-17 dan 18, Jangan Lupa Diamalkan! (Sumber : Freepik.com/@Sketchepedia)
DPRD Kab. Sukabumi28 Maret 2024, 17:55 WIB

Harapan DPRD Sukabumi Kepada Kades yang Kini Memiliki Masa Jabatan 8 Tahun

Revisi UU Desa Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa disahkan pada rapat paripurna DPR RI, Kamis (28/3/2024). Salah satu perubahan signifikan adalah masa jabatan kepala desa menjadi 8 tahun dan bisa 2 kali masa jabatan.
Yudi Suryadikrama, Wakil Ketua III DPRD Kabupaten Sukabumi | Foto : Jejak Wakil Rakyat
Sehat28 Maret 2024, 17:30 WIB

Cara Mudah Menghilangkan Asam Lambung: 4 Hal Ini Dapat Menolong Anda

Beberapa langkah ini dapat membantu Anda menghilangan asam lambung secara mudah.
Ilustrasi - Beberapa langkah ini dapat membantu Anda menghilangan asam lambung secara mudah. (Sumber : Freepik.com)
Gadget28 Maret 2024, 17:10 WIB

Waspada, 6 Tanda HP Anda Telah Diretas Orang Lain, Berikut Ciri-cirinya!

Terdapat beberapa tanda yang menunjukkan bahwa HP anda sudah diretas oleh orang lain. Karenanya penting untuk diperhatikan
Ilustrasi. Mengetahui HP diretas orang lain. (Sumber foto : Pexels/PhotoMIX Company)
Life28 Maret 2024, 17:04 WIB

6 Cara Ampuh Mencegah Ular Masuk Rumah, Yuk Terapkan Sekarang Juga!

Mencegah ular masuk ke dalam rumah keharusan yang harus dilakukan untuk antisipasi lebih awal. Maka penting diketahui setiap pemilik rumah.
Ilustrasi. Cara mencegah ular masuk ke dalam rumah. (Sumber foto : Pexels/Pixabay)
Musik28 Maret 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Dygta feat Kamasean Tapi Tahukah Kamu, Betapa Ku Mencintai Dirimu?

Viral di TikTok jadi Lagu Galau, Inilah Lirik Lagu Dygta feat Kamasean: Tapi Tahukah Kamu, Betapa Ku Mencintai Dirimu?
Video Klip Lagu Dygta feat Kamasean Tapi Tahukah Kamu, Betapa Ku Mencintai Dirimu? (Sumber : YouTube/HaloEntertainmentIndonesia (HEI))
Nasional28 Maret 2024, 16:42 WIB

UU DKJ Disahkan: Pilgub Jakarta Dipilih Langsug, Bagaimana Wacana Sukabumi Masuk Aglomerasi?

Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia atau DPR RI resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang tentang Provinsi Daerah Khusus Jakarta (RUU DKJ) menjadi undang-undang.
Monas, salah satu ikon DKI Jakarta | Foto : Ist
Sehat28 Maret 2024, 16:30 WIB

Mencegah Asam Lambung Naik: 7 Kebiasaan Ini Harus Anda Lakukan Jika Ingin Sembuh

Ada beberapa kebiasaan yang bisa dilakukan untuk mengobati asam lambung naik.
Ilustrasi - Ada beberapa kebiasaan yang bisa dilakukan untuk mengobati asam lambung naik. (Sumber : Freepik.com/jcomp)