SUKABUMIUPDATE.com - Untuk mengembalikan energi yang hilang selama puasa, maka Menu Buka Puasa disarankan konsumsi makanan yang bergizi.
Makanan bergizi dan bernutrisi itu di antaranya adalah karbohidrat, lemak, protein, vitamin, dan mineral.
Mengutip suara.com, salah satu menu buka puasa paling umum masyarakat Indonesia di antaranya adalah air mineral, kurma, kolak pisang, juga sup ayam.
Dikutip dari Ruang Guru, berikut sejumlah kandungan nutrisi yang terdapat pada keempat penganan tersebut.
1. Air Mineral
Minuman ini mengandung mineral yang berfungsi membangun pembentukan sel, membantu reaksi kimia tubuh, mengangkut oksigen, pembentukan dan pemeliharaan tulang.
Ada tujuh mineral yang terdapat dalam air mineral, yakni Fluorida, Natrium, Kalsium, Magnesium, Silika, dan Zinc.
Meski harus menahan lapar dan haus selama kurang lebih 13 jam, kita tetap dianjurkan minum sekitar 1,5-2 liter selama waktu berbuka dan saat sahur.
2. Kurma
Kurma mengandung 96 persen karbohidrat yang berfungsi sebagai sumber energi utama. Orang berbuka puasa dianjurkan untuk mengonsumsi makanan atau minuman manis, karena mengandung karbohidrat agar energi cepat pulih.
Tapi dianjurkan untuk mengonsumsi karbohidrat kompleks agar tidak terlalu cepat menaikan kadar gula darah. Kurma termasuk jenis karbohidrat kompleks.
3. Kolak pisang
Kolak pisang mengandung banyak vitamin. Terutama nutrisi yang spesifik terkandung pada pisang, seperti vitamin C, vitamin B6, dan zat besi. Vitamin berfungsi untuk mengatur fungsi tubuh dan mencegah serangan penyakit.
4. Sup Ayam
Kandungan dalam sup ayam, terutama pada daging ayam, menjadi sumber nutrisi lemak dan protein. Nutrisi protein berfungsi sebagai sumber energi, mengganti sel-sel yang rusak, pembuat enzim dan hormon, serta pembentuk antibodi.
Sedangkan lemak, berfungsi sebagai sumber energi, melarutkan vit A, D, E, K dan menyediakan asam lemak esensial.
SUMBER: SUARA.COM