4 Masalah yang Akan Muncul jika Filter Oli Sepeda Motor Tidak Dirawat

Jumat 15 April 2022, 08:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Tidak hanya mobil, sepeda motor juga dilengkapi dengan filter oli untuk lebih mengoptimalkan kinerja oli mesin. 

Mengutip dari Suara.com, fungsi utamanya sebagai penyaring partikel-partikel dan benda asing yang bercampur pada oli mesin.

Saat mesin bekerja secara normal, oli akan bekerja melumasi setiap komponen dalam mesin. Lalu, seiring berjalannya waktu, oli mesin akan menjadi kotor karena tercampur partikel logam, seperti gram-gram sisa gesekan antara part dan karbon sisa pembakaran di mesin.

Karena itu, filter oli mesti diganti secara berkala, agar kemampuannya dalam menyaring partikel-partikel dan benda asing tetap prima.

Baca Juga :

Pasalnya, jika partikel-partikel yang sudah disaring terkirim lagi ke mesin bersama oli mesin dan dibiarkan terus-menerus bisa menyebabkan kerusakan pada komponen mesin sepeda motor.

"Untuk mempertahankan kinerja sepeda motor yang optimal, konsumen perlu merawat sepeda motor secara rutin dan tepat. Untuk membangun kesadaran masyarakat mengenai pentingnya perawatan sepeda motor, salah satunya hal sederhana seperti penggantian filter oli yang sering dilupakan oleh konsumen," jelas Riyadi Prihantono, Koordinator Manager After Sales & Motor Sports PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), dalam rilis resmi sebagaimana diterima Suara.com.

photo(Ilustrasi) Proses mengeluarkan oli dari mesin motor - (YouTube Mas Andung)</span

"Yamaha memberikan penawaran khusus penggantian filter oli Yamaha kepada konsumen. Selama periode April 2022, kami memberikan harga khusus (dengan pembelian bernilai tertentu) untuk penggantian part filter oli asli Yamaha bagi konsumen yang melakukan servis berkala di seluruh jaringan dealer resmi Yamaha," lanjutnya.

Berikut adalah dampak yang didapatkan sepeda motor jika filter oli tidak diganti secara berkala:

  • Performa motor menjadi kurang optimal, seperti sering tersendat dan mudah hilang tenaga saat dikendarai.
  • Komponen mesin motor menjadi lebih cepat aus dan tidak tahan lama.
  • Suara mesin terasa kasar dan berisik saat dinyalakan atau dikendarai.
  • Mesin motor menjadi lebih cepat panas.

Oleh karena itu, konsumen disarankan untuk melakukan penggantian filter oli tepat waktu setiap 6.000 km atau lebih mudah diingat setelah dua kali ganti oli mesin.

Untuk kemudahan, khusus pengguna Yamaha bisa memanfaatkan My Yamaha App yang dapat memberikan informasi garansi, buku panduan pemilik, pengingat servis gratis, riwayat servis, dan pencarian dealer resmi Yamaha terdekat.

Sumber: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life03 Mei 2024, 08:30 WIB

6 Sikap Orang Tua yang Cepat atau Lambat Akan Merusak Mental Anak

Menjadi orang tua memang berat dan tidak mudah, terlebih dalam mendidik anak. Karena sekali salah sikap kepada anak, pengaruhnya bisa merusak mental.
Ilustrasi. Sikap orang tua yang merusak mental anak. Sumber foto : Pexels/Jonathan Borba
Bola03 Mei 2024, 08:21 WIB

Kalah dari Irak, Begini Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Irak menyamakan kedudukan melalui tandukan Zahid Taahsen pada menit ke-27.
Pemain timnas Indonesia U-23 saat bertemu Irak pada laga perebutan tempat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024 di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Kamis, 2 Mei 2024. | Foto: PSSI
Sehat03 Mei 2024, 08:00 WIB

10 Camilan Sehat yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat

Berikut Daftar Camilan Sehat yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat. Aman Dikonsumsi!
Jeruk Lemon. Camilan Sehat yang Direkomendasikan untuk Penderita Asam Urat. (Sumber : Pexels/LisaFotios)
Life03 Mei 2024, 07:00 WIB

10 Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Pikiran Tidak Tenang

Jika Anda merasa terus-menerus tidak stabil secara emosional, penting untuk mencari dukungan dari profesional kesehatan mental agar menemukan kebahagiaan diri sendiri.
Ilustrasi. Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Pikiran Tidak Tenang (Sumber : Pexels/PragyanBezbaruah)
Food & Travel03 Mei 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, 8 Langkah Simpel!

Begini Cara Membuat Air Jeruk Lemon untuk Menurunkan Kolesterol, Ternyata Langkah-langkahnya Simpel!
Ilustrasi. Cara Membuat Air Jeruk Peras untuk Menurunkan Kolesterol (Sumber : Pexels/ToniCuenca)
Science03 Mei 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 3 Mei 2024, Termasuk Sukabumi, Cianjur dan Bogor

Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya.
Ilustrasi. Prakiraan cuaca wilayah Jawa Barat 2 Mei 2024 dimana cuaca berawan berpotensi terjadi di berbagai wilayah termasuk Sukabumi dan sekitarnya. | Foto: Pixabay
Nasional03 Mei 2024, 01:02 WIB

Jokowi Teken UU Desa Baru, Kades Dapat Uang Pensiun dan Bisa Menjabat Hingga 16 Tahun

Presiden Jokowi menandatangani pengesahan UU Desa baru, Kades dapat uang pensiun hingga jabat 2 periode.
Ilustrasi Kepala Desa atau Kades. | Foto : Sukabumi Update
Jawa Barat03 Mei 2024, 00:01 WIB

Bahas UHC, Sekda Kabupaten Sukabumi Hadiri Monev Implementasi JKN

Sekda Kabupaten Sukabumi Ade Suryaman hadiri acara monev Implementasi Inpres Nomor 1 Tahun 2022 tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program JKN di Bandung.
Sekda Kabupaten Sukabumi didampingi perangkat daerah hadiri acara monev implementasi inpres terkait JKN di Bandung. (Sumber : Dokpim Pemkab Sukabumi)
Sukabumi02 Mei 2024, 22:39 WIB

Longsor di Parungkuda Sukabumi, Akses Jalan Desa Langensari Tertutup Dapuran Bambu

Akses jalan Desa Langensari Parungkuda Sukabumi tertutup longsor dapuran bambu.
P2BK bersama sejumlah relawan tengah melakukan penanganan longsor dapuran bambu yang menutup badan jalan di Kampung Sindangsari RT 1/2, Desa Langensari, Parungkuda Sukabumi, Kamis (2/5/2024). (Sumber : Istimewa)
Opini02 Mei 2024, 22:12 WIB

Mengarahkan Kompas Pendidikan: Sebuah Renungan di Hari Pendidikan Nasional

Sistem pendidikan harus menyediakan ruang yang cukup untuk pembelajaran empati, kejujuran, dan keberanian moral.
Ilustrasi. Seputar Hardiknas 2024 | Foto: Pixabay/sasint