Ternyata Puasa Selama Ramadan Dapat Mempercepat Proses Regenerasi Kulit

Jumat 01 April 2022, 00:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Selama berjam-jam menahan lapar karena berpuasa, tubuh tentu akan rentan mengalami dehidrasi. Salah satu organ tubuh yang akan terdampar yaitu kulit.

Kulit akan menjadi lebih kering karena kekurangan cairan. Namun disisi lain, puasa juga dapat bermanfaat untuk kesehatan kulit. 

Menurun sebuah Penelitian Bragazi tahun 2019 ditemukan bahwa dengan berpuasa mampu meningkatkan folikel rambut. Sehingga berpotensi mencegah rambut rontok dan pertumbuhan rambut menjadi lebih cepat. 

photoIlustrasi Kulit Wajah Sehat - (Freepik)</span

"Di lapisan epidermis, lapisan kulit paling atas, juga dapat meningkatkan profilaksi epidermis. Itu adalah siklus regenerasi kulit. Jadi selama 28 hari kulit akan berganti dari lapisan paling bawah lalu ke atas," jelas spesialis kulit dan kelamin Bamed dr. Aninda Marinda, Sp.KK., saat webinar, Kamis (31/3/2022) yang dilansir oleh suara.com.

Perbaikan siklus itu pada akhirnya akan membuat proses regenerasi jadi lebih baik. Sehingga kulit akan terlihat lebih cerah. Kemudian kadar kolesterol pada dermis, lapisan kulit lebih dalam, akan menurun akibat berpuasa.

Dokter Aninda menjelaskan, kondisi itu akan membuat pembuluh darah jadi lebih lebar, sehingga nutrisi akan lebih mudah diserap oleh kulit.

Berbagai manfaat puasa itu perlu tetap dioptimalkan dengan menjaga kesehatan kulit agar tetap prima. 

Langkah awal dan terpenting, menurut dokter Aninda, dengan mencukupi asupan cairan minimal 8 gelas per hari selama waktu berbuka puasa hingga sahur.

"Tapi, hindari minum kopi, soda, dan minuman terlalu manis karena bisa menghambat penyerapan nutrisi," imbuhnya.

Selain cairan, untuk menjaga kulit tetap lembab juga diperlukan pemakaian pelembab minimal dua kali sehari sehabis mandi. 

Ia menyarankan, pilih pelembab yang mengandung hyaluronic acid, gliserin, ceramide, dan urea.

"Pokoknya semua pelembab yang memang gunanya untuk kulit sensitif itu boleh dipakai karena untuk mempertahankan kulit, menjaga kulit dari kekeringan," ucap dokter Aninda.

photoIlustrasi Kulit Wajah Sehat - (Freepik)</span

Selain kulit badan, lapisan kulit bibir atau mukosa juga butuh pelembab. Kulit bibir biasanya akan lebih kering selama berpuasa karena tidak ada aktivitas minum selama belasan jam.

Dokter Aninda mengingatkan jangan menjilat bibir dengan lidah karena justru akan membuat bibir jadi lebih kering akibat kandungan enzim pencernaan yang ada dalam air liur. Sebaiknya gunakan pelembab khusus bibir yang tidak mengandung pewangi sama sekali.

"Hidari pelembab yang wangi karena kadang itu ph-nya basa, sedangkan kulit PH cenderung asam, jadi nanti bisa mengganggu sawar kulit," sarannya.

Selama beraktivitas di luar ruangan juga harus tetap menggunakan tabir surya untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari UVA dan UVB.

"Lagi puasa, kulitnya kering, enggak pakai tabir surya itu gampang banget terkena efek yang merugikan akibat sinar matahari. Bisa jadi flek, mempercepat kerutan juga. Jadi pilih sunscreen minimal SPF 30 dan pakai dua ruas jari untuk seluruh wajah. Saya selalu sarankan tiap habis wudhu selalu reapply lagi sunscreen," pungkasan.

Baca Juga :

Manfaat Sleeping Mask untuk Kulit Lebih Sehat dan Glowing

SUMBER: SUARA.COM

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 14:00 WIB

Prediksi Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2024/2025: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB.
Persib Bandung vs Borneo FC akan tersaji malam ini Jumat (22/11/2024), mulai pukul 19.00 WIB. (Sumber : X/@BorneoSMR/@persib).
Sukabumi22 November 2024, 13:57 WIB

Lewat Inovasi Kesehatan, Kota Sukabumi Raih KIJB 2024 Pemprov Jabar

Reni mengapresiasi prestasi Puskesmas Sukakarya.
Puskesmas Sukakarya Kota Sukabumi meraih KIJB 2024 di Trans Hotel, Kota Bandung, Kamis, 21 November 2024. | Foto: Istimewa
Nasional22 November 2024, 13:56 WIB

Kronologi Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan, Berawal dari Masalah Tambang

Berikut kronologi polisi tembak polisi di Solok Selatan menurut Kapolda Sumbar Irjen Suharyono.
Ilustrasi. Peristiwa polisi tembak polisi terjadi di Solok Sumbar. | Foto : Pixabay
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:50 WIB

Profil Teddy Lesmana, Panelis di Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Teddy Lesmana yang saat ini terpilih jadi panelis di debat Pilbup 2024 adalah sosok yang menginspirasi karena dedikasinya dalam dunia pendidikan dan hukum.
Teddy Lesmana saat ini berprofesi sebagai Dekan Fakultas Hukum, Bisnis dan Pendidikan di Nusa Putra University Sukabumi. (Sumber : Instagram/@teddyzeeous).
DPRD Kab. Sukabumi22 November 2024, 13:34 WIB

Apresiasi Kunjungan KPK, Ketua DPRD Sukabumi: Perkuat Komitmen Bersama Perangi Korupsi

Menurut Budi, kegiatan ini merupakan program rutin tahunan yang dilakukan oleh KPK untuk memberikan pendidikan antikorupsi kepada pemerintah daerah.
Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi, Budi Azhar Mutawali. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi22 November 2024, 13:30 WIB

KPK Beri Penyuluhan Pencegahan Korupsi untuk Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi

Adapun penyuluhan yang diberikan yang pertama terkait pendidikan anti korupsi, kedua pencegahan dan ketiga penindakan.
Kepala Satuan Tugas Wilayah II Koordinasi dan Supervisi KPK RI, Arif Nurcahyo saat memberikan penyuluhan kepada 60 anggota DPRD Kabupaten Sukabumi. (Sumber : SU/Ilyas)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 13:11 WIB

Dipandu Yasmin dan Agung, Daftar Panelis Debat ke II Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024

Debat antara paslon 01, Iyos - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas akan berlangsung Jumat (22/11/2024) di Hotel Sutan Raja Bandung, mulai pukul 14.00 WIB.
Presenter INews TV Yasmin Athania akan memandu (hots) debat publik II Pilkada Kabupaten Sukabumi, Jumat (22/11/2024) (Sumber: akun medsos Yasmin Athania)
Food & Travel22 November 2024, 13:00 WIB

Kebun Teh Cipasung, HTMnya Rp10.000 Spot Menarik untuk Healing di Majalengka

Biaya masuk ke Kebun Teh Cipasung cukup terjangkau, sehingga Anda tidak perlu mengeluarkan biaya yang besar untuk menikmati keindahan alam ini.
Dengan semua kelebihan yang dimiliki, Kebun Teh Cipasung memang layak untuk dijadikan tujuan wisata Anda. (Sumber : Screenshot YouTube/@Apri Subroto).
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)