SUKABUMIUPDATE.com - Dua rumah kontrakan di Kampung Babakan Peundeuy, RT 01/02 Desa Bojongkokosan, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, hangus terbakar. Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (12/3/2022) sekitar pukul 09.00 WIB.
Berdasarkan informasi yang dihimpun sukabumiupdate.com, penyebab kebakaran diduga dari korsleting listrik di salah satu rumah kontrakan kemudian menjalar ke kontrakan disebelahnya. Api berhasil dipadamkan oleh tiga unit pemadam kebakaran serta dibantu oleh warga sekitar.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Saat itu kontrakan sedang tidak sedang ada yang menyewa sehingga kosong. Selain itu rumah sang pemilik yang berada disebelah dua kontrakannya selamat tak terlalap si jago merah (api).
Baca Juga :
Tresna (28), pemilik kontrakan mengatakan, ia mengetahui dua kontrakannya terbakar setelah api membesar. Di dalam bangunan tersebut, ujarnya, ada tumpukan pakaian yang juga ikut hangus terbakar.
"jadi kan rumah sedang dibangun, pakaian dipindahkan dulu ke kontrakan, itu ikut terbakar," ujarnya di lokasi.
Selain pakaian, kata Tresna, satu unit kasur dan beberapa bantal juga ikut terbakar.
"Yang tersisa paling lemari dan beberapa dokumen penting di dalamnya," tandasnya.
Hingga berita ini diturunkan, belum diketahui berapa nominal kerugian yang diderita pemilik rumah kontrakan tersebut.
REPORTER: CRP 4