Hilang 2 Hari di Gunung Salak, 5 Remaja Cicurug Sukabumi Ditemukan Sedang Masak

Selasa 01 Maret 2022, 16:23 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sempat tak bisa dihubungi selama dua hari, lima remaja asal Cicurug Kabupaten Sukabumi yang sempat dinyatakan hilang kontak ketika mendaki Gunung Salak akhirnya berhasil ditemukan pada pukul 13.50 WIB, Selasa (1/3/2022).

Berdasarkan informasi yang dihimpun, kelima remaja tersebut ditemukan dalam keadaan sehat walafiat oleh tim relawan SAR Khatulistiwa di Pos 3 jalur pendakian Gunung Salak.

"Ditemukan oleh tim awal SAR Khatulistiwa Cicurug, sedang masak. Secara umum dalam kondisi fisik baik dan sehat", ujar Ketua SAR Daerah Kabupaten Sukabumi Okih Fajri pada sukabumiupdate.com.

Okih menuturkan, alasan kelima remaja yang terdiri empat laki-laki dan satu perempuan tersebut tak bisa dihubungi oleh pihak keluarga karena habisnya daya baterai handphone.

"Infonya lost kontak karena batre hp habis, jadi ga bisa menghubungi keluarga," kata Okih.

Baca Juga :

Langkah selanjutnya yang akan diambil oleh Pihak SAR pasca penemuan lima remaja tersebut yaitu mengantarkannya ke kantor Kecamatan Cicurug dan setelahnya menghubungi pihak keluarga mereka untuk penjemputan.

"Kita akan antar mereka ke kantor Kecamatan Cicurug, setelah sampai sana nanti akan kita hubungi pihak keluarga untuk menjemput",  jelasnya.

Okih menyebut kejadian ini adalah sebuah pelajaran penting. Ia berpesan bahwa dalam mendaki gunung harus dibekali dengan persiapan yang ekstra.

"Ini pelajaran buat kita semua, kalo mau ngedaki gunung itu harus persiapkan dulu segala-galanya. Izin ke orang tua juga harus jelas berapa harinya, karena main ke gunung gak sama kaya main ke kebon," pungkasnya.

Kronologi Hilang Kontak

Dikabarkan sebelumnya, lima pendaki asal Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi itu berangkat pada Sabtu (26/2/2022) sore dan dinyatakan hilang kontak pada Minggu (27/2/2022).

Kelima pendaki yang hilang tersebut adalah A (20 tahun), S (18 tahun), Lk (17 tahun), Al (17 tahun) dan Lt, dilaporkan melakukan pendakian melalui jalur Cimelati, Kampung Citaman, Desa Kutajaya, Kecamatan Cicurug

"Rencananya mereka akan turun pada hari Minggu tanggal 27 Februari 2022," ujar Kabid SAR Gunung Hutan Forum Koordinasi Potensi Pencarian dan Pertolongan (FKP3) Sukabumi Raya Deni Pratama dalam laporannya.

photo5 pendaki asal Kecamatan Cicurug Kabupaten Sukabumi dikabarkan hilang kontak di Gunung Salak, Senin (1/3/2022). - (IG @affandihaki)</span

Berdasarkan hasil asessment awal, lanjut Deni, pada hari Minggu (27/2/2022) kelima pendaki tersebut sempat terlihat oleh pendaki lain yang turun dari puncak berada di pos 4 pada pukul 11.00 WIB. Kemudian pada pukul 15.00 WIB mereka kembali terlihat oleh pendaki lain di atas pos 5.

"Rombongan tersebut arah naik ke puncak dan sampai saat ini hari selasa tanggal 1 maret 2022 belum kunjung turun," tutur Deni.

Adapun langkah-langkah yang sudah dilakukan Potensi SAR setempat pasca menerima laporan hilangnya kelima pendaki tersebut yaitu melakukan pencarian sampai pos 3 pada hari Selasa (1/3/2022) dini hari tadi sekitar pukul 01.00 WIB sampai dengan pukul 05.00 WIB. 

Kemudian melakukan pendataan biodata survivor pada pagi harinya sekitar pukul 09.00 WIB dan melakukan koordinasi dengan petugas Taman Nasional Gunung Halimun Salak yang berjaga di pos pendakian.

"Dalam rangka mencari informasi mengenai keberadaan rombongan pendaki pendaki yang naik pada hari Sabtu (26/2/2022) dan pada hari Minggu (27/2/2022)," ujar Deni.

Selanjutnya, kata Deni, pihaknya mengarahkan keluarga korban untuk melakukan laporan ke Polsek setempat pada pukul 12.00 WIB siang tadi.

"Berdasarkan hasil asessment di lapangan, kami merekomendasikan untuk segera dibuka Open SAR, mengingat waktu yang sudah melampaui batas wajar dan kondisi cuaca yang kurang baik dalam beberapa hari terakhir," tutup Deni.

Adapun tim SAR awal yang sudah di lokasi untuk melakukan pencarian yakni petugas Taman Nasional Gunung Halimun Salak, SAR Khatulistiwa, dan Volunteer Panthera.

Kemudian dibuka open SAR berupa bala bantuan dari SARDA Kabupaten Sukabumi, P2BK Cicurug, Satpol PP, Pemadam Kebakaran, Koramil, TRI, dan TNI Koramil Cicurug.

Hingga akhirnya mereka berhasil ditemukan ditemukan pada pukul 13.50 WIB siang tadi dalam kondisi sehat di Pos 3 Gunung Salak.

REPORTER: CRP 3

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 21:49 WIB

Akibat Banjir, Toko Alat Listrik di Cidahu Sukabumi Alami Kerugian hingga Belasan Juta

Banjir yang terjadi di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 membuat beberapa pihak mengalami kerugian yang cukup besar.
Sejumlah warga dan karyawan toko memindahkan barang yang sebelumnya terendam banjir di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Life26 April 2024, 21:05 WIB

6 Mental Miskin yang Membuat Hidup Anda Melarat di Masa Depan, Yuk Hindari!

Orang yang memelihara mental miskin tentu akan berpengaruh terhadap masa depannya, melarat atau berjaya. Itulah pentingnya hal ini.
Ilustrasi. Mental miskin yang wajib dijauhi. | Sumber foto : Pexels/Mehmet Turgut Kirkgoz
Life26 April 2024, 21:00 WIB

8 Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati

Inilah Contoh Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati. Apa Kamu Salah Satunya?
Ilustrasi - Sikap Baik Orang Sopan yang Membuatnya Dihargai dan Dihormati . (Sumber : Freepik.com)
Sukabumi26 April 2024, 20:57 WIB

Jelang Kongres, PAN Kabupaten Sukabumi Pastikan Dukung Zulhas Tiga Periode

DPD PAN Kabupaten Sukabumi menyatakan sikapnya untuk mendukung kembali Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan kembali melanjutkan kepemimpinan di periode ketiga pada masa jabatan 2025-2030.
Mansurudin, Ketua DPD PAN Kabupaten Sukabumi | Foto : Sukabumi Update
Life26 April 2024, 20:30 WIB

Kamu Akan Tetap Miskin Jika 10 Kebiasaan Ini Masih Terus Dilakukan!

Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan.
Ilustrasi - Kebiasaan buruk dapat menghambat kemajuanmu dan membuatmu terjebak dalam jurang kemiskinan. (Sumber : Freepik)
Inspirasi26 April 2024, 20:24 WIB

5 Kebiasaan Orang China yang Membuat Hidupnya Gampang Kaya dan Jauh dari Kemiskinan

Orang China memiliki kebiasaan yang membuat hidupnya selalu kaya dan jauh dari kehidupan miskin di masa depannya, apalagi di hari tuanya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang china yang membuatnya hidup kaya. | Sumber foto : Pexels/Pixabay
Sukabumi26 April 2024, 20:09 WIB

Kades Ungkap Penyebab Banjir hingga Rendam Jalan dan 18 Rumah Warga di Cidahu Sukabumi

Data sementara terdampak banjir yang melanda Kampung Pasirdoton Desa Pasirdoton Kecamatan Cidahu Kabupaten Sukabumi, pada Kamis, 25 April 2024 bertambah
Kondisi jalan raya Cidahu dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Life26 April 2024, 20:07 WIB

6 Cara Membaca Karakter Orang Pecundang di Sekitar Kita, Kenali Ciri-cirinya

Membaca karakter orang pecundang di sekitar kita sesungguhnya cukup mudah. Tentunya dengan mengenali beberapa karakter yang melekat di dalam dirinya.
Ilustrasi. Membaca karakter orang yang pecundang. | Sumber foto : Pexels/Mike Greer
Keuangan26 April 2024, 20:00 WIB

Sumber Pendapatan Pasif, 6 Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan

Beberapa jenis investasi, seperti saham dividen, obligasi, atau properti sewa, dapat menghasilkan pendapatan pasif secara teratur. Pendapatan dari investasi ini dapat membantu meningkatkan arus kas dan memberikan stabilitas finansial tambahan.
Ilustrasi. Perhitungan Ekonomi. Manfaat Investasi dalam Pengelolaan Keuangan. (Sumber : Pexels/Mikhail Nilov.)
Life26 April 2024, 19:53 WIB

Terapkan Konsekuensi, Ini 7 Cara Memperbaiki Perilaku Tidak Baik Pada Anak

Ekspektasi orang tua terhadap anaknya kadang membuat mereka tertekan. Maka dari itu, lakukan tips berikut untuk membuat anak memperbaiki perilakunya.
Ilustrasi cara memperbaiki perilaku tidak baik anak / Sumber Foto : Freepik/jcomp