Modus Jual Minyak Goreng Murah, IRT di Sukabumi Tipu Korban hingga Rp 150 Juta

Jumat 18 Februari 2022, 09:05 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) asal Desa Tenjojaya, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, harus berurusan dengan polisi sebab melakukan penipuan dengan modus jual minyak goreng. 

Kapolsek Cibadak Kompol Maryono Edy Suseno mengatakan, pelaku berinisial NA (23 tahun) diringkus petugas polisi di rumah orang tuanya yang berada di wilayah Kecamatan Cibadak pada Rabu, 16 Februari 2022 sekitar pukul 11.00 WIB.

Baca Juga :

Masih Langka, Minyak Goreng Ludes dalam Hitungan Menit di Sukabumi

Maryono menyatakan, pelaku memposting foto minyak goreng di Facebook. Dalam postingannya itu dicantumkan juga nomor handphone yang merupakan nomor milik KL, suami pelaku. 

"Setelah itu ada satu orang korban berinisial IG yang berminat membeli minyak goreng tersebut dan menghubungi nomor handphone yang tercantum, lalu setelah tersambung dengan nomor kontak tersebut, KL memberikan nomor pelaku atau istrinya dan disuruh untuk berkomunikasi mengenai minyak goreng," paparnya. 

Korban pun langsung menghubungi nomor milik pelaku dan menanyakan perihal harga minyak goreng yang di jual oleh pelaku di media sosial Facebook itu. 

Kepada korban, pelaku menyatakan menjual minyak goreng dengan harga Rp140 ribu per dus. "Karena harganya murah dan di bawah harga pasaran, akhirnya korban tertarik dan mau memesan minyak goreng sebanyak 120 dus," katanya. 

Pelaku pun mulai menjalankan aksinya dengan meminta korban membayar uang muka terlebih dahulu minimal 50 persen. Pelaku lantas mengirimkan nomor rekening BCA milik KL, suaminya dan anpa curiga korban menuruti permintaan pelaku soal uang muka pembelian minyak goreng tersebut. 

"Pada 1 Februari 2022 korban mengirimkan uang muka kepada pelaku sebesar Rp 8.500.000 untuk  pembelian minyak goreng sebanyak 120 dus dan pelaku menjanjikan akan mengirim minyak goreng tersebut keesokan harinya," ujar Maryono. 

Namun, pelaku ternyata tidak mengirimkan minyak goreng itu kepada korban. Alasan pelaku adalah minyak gorengnya belum ada dan belum ada pengiriman. 

Pada 6 Februari 2022 pelaku kembali menghubungi korban dan memberitahukan bahwa minyak goreng tersebut sudah ada.  Tapi pelaku kembali mengelabui korban dengan alasan minyak goreng tertahan oleh pihak kepolisian.

Korban pun percaya dan mengirimkan uang pelunasan pembelian minyak kepada pelaku. Dengan demikian, total uang yang sudah ditransper korban ke pelaku berjumlah Rp 17.800.000. 

Karena sudah mentrasnfer, korban pun berharap minyak goreng pesanannya datang. Tapi yang terjadi hingga Senin 07 Februari 2022, minyak goreng yang dijanjikan oleh pelaku, tidak juga dikirim. "Nomor pelaku pun sudah tidak aktif atau tidak bisa dihubungi," ungkap Maryono. 

Korban kemudian melaporkan kejadian tersebut ke polisi selanjutnya polisi mengamankan IRT tersebut. "Pelaku kami amankan Rabu siang tanpa ada perlawanan," ujar Maryono. 

Dari pemeriksaan, selain Isep Ginanjar ada beberapa korban lainnya yang membeli minyak goreng. 

"Hasil pemeriksaan kami, untuk jumlah korban lainnya yang ada wilayah Cibadak ada 5 orang, 1 orang dari wilayah Parungkuda 1 orang dan 1 orang dari wilayah Nagrak dengan total uang keseluruhan dari para korban yang masuk kepada pelaku yaitu sekitar kurang lebih Rp150 juta," pungkasnya. 

Akibat perbuatannya, pelaku terancam Pasal 372 KUHP dengan kurungan penjara sekitar empat tahun penjara.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi18 Mei 2024, 15:00 WIB

Gizi Memburuk, Balita di Cisolok Sukabumi Berjuang Lawan Penyakit Paru-paru

Ahsan sudah dibawa ke RSUD Palabuhanratu untuk ditangani kesehatannya.
Kondisi Ahsan (2 tahun) asal Desa Wangunsari, Kecamatan Cisolok, Kabupaten Sukabumi. | Foto: Istimewa
Inspirasi18 Mei 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sales Executive/Pramuniaga Minimal SMA/SMK, Penempatan Kota Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini segera daftarkan diri sekarang juga!
Lowongan Kerja Sales Executive/Pramuniaga Minimal SMA/SMK, Penempatan Kota Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Sukabumi18 Mei 2024, 14:38 WIB

Harus Ada 85 Ribu Peserta Baru, Syarat Kabupaten Sukabumi Kembali UHC Non-Cut Off

Keaktifan 75 persen peserta JKN menjadi batas UHC Non-Cut Off dimulai Januari 2024.
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Sukabumi Dwi Surini saat dimintai keterangan oleh wartawan pada Sabtu (18/5/2024). | Foto: SU/Asep Awaludin
Sehat18 Mei 2024, 14:30 WIB

7 Alasan Mengapa Mangga Baik Dikonsumsi Untuk Turunkan Kolesterol

Mangga memiliki banyak khasiat untuk kesehatan salah satunya untuk obat penurun kolesterol.
Beberapa alasan mengapa buah Mangga baik dikonsumsi untuk turunkan kolesterol pada tubuh. (Sumber : Freepik/@stocking).
Life18 Mei 2024, 14:00 WIB

7 Manfaat Jalan Kaki Sore Hari, Baik Untuk Kesehatan Tubuh dan Jantung

Jalan kaki sore memiliki banyak manfaat kesehatan bagi tubuh.
Ilustrasi - Sederet manfaat jalan kaki sore hari berikut ini bisa membuat kesehatan lebih baik. (Sumber : Freepik/@teksomolika).
Sehat18 Mei 2024, 13:30 WIB

Tak Hanya Orang Dewasa,  Kolesterol Tinggi Juga Dapat Menyerang Anak-anak!

Orang dewasa bukanlah satu-satunya orang yang terkena kolesterol tinggi. Anak-anak juga mungkin memiliki kadar kolesterol tinggi, yang dapat menimbulkan masalah kesehatan seiring bertambahnya usia.
Ilustrasi - Selain menyerang orang dewasa, anak-anak juga rentan terkena kolesterol tinggi. (Sumber : Pexels.com/@cottonbro studio).
Sehat18 Mei 2024, 13:00 WIB

Patut Diketahui, 5 Tips Ampuh Membantu Menurunkan Kolesterol Pada Anak

Kolesterol pada anak bisa saja terjadi, dan bukan hal yag tidak mungkin. Namun orang tua dapat membantu menurunkannya dengan cara-cara berikut ini.
Ilustrasi - Menurunkan kolesterol pada anak dengan makanan bergizi. (Sumber : pexels.com/@Lena Helfinger).
Life18 Mei 2024, 12:30 WIB

6 Kebiasaan Sepele yang Akan Menghancurkan Karier Anda dengan Cepat

Kebiasaan tertentu ternyata berdampak pada karier. Jadi, rusaknya karier seseorang terkadang disebabkan oleh kebiasaan buruk di masa lalunya.
Ilustrasi - Ada beberapa kebiasaan yang bisa menghancurkan karier seseorang. (Sumber : Pexels/ Alex Green).
Life18 Mei 2024, 12:00 WIB

6 Kebiasaan Baik yang Akan Membawa Keberuntungan Hidup di Masa Depan, Yuk Terapkan!

Keberuntungan hidup terkadang didapatkan oleh sebab kebiasaan baik yang sering dilakukan secara konsisten. Ini penting diketahui semua orang selama hidup.
Ilustrasi - Kebiasaan penting yang bisa membawa keberuntungan hidup di masa depan kelak. (Sumber : Pexels.com/Tranmautritam).
Nasional18 Mei 2024, 11:44 WIB

Kritik Program Susu Gratis, Drh Slamet Sebut Jadi Celah untuk Pemburu Rente

Impor susu segar akan berdampak negatif pada industri susu dalam negeri.
Anggota Komisi IV DPR RI F-PKS drh Slamet. | Foto: Istimewa