5 Jus Buah dan Sayur untuk Detoks Tubuh

Sabtu 12 Februari 2022, 06:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Detoksifikasi adalah sebuah proses yang dilakukan oleh beberapa organ dalam tubuh seperti ginjal, hati dan paru-paru untuk mengeluarkan racun dan zat yang tidak diperlukan.

Semakin menumpuk zat yang tidak diperlukan maka proses pengeluaran racun sangat diperlukan oleh tubuh. Selain itu, detoksifikasi juga sangat membantu saat kamu sedang diet.

Melansir dari himedik.com, tak hanya membantu program diet, detoksifikasi tubuh memiliki banyak manfaat lainnya. Sebut saja membantu meningkatkan energi, menjaga kesehatan mental, mengurangi rasa nyeri, memulihkan siklus tidur, melancarkan pencernaan, dan memperkuat kekebalan tubuh. 

Baik nutrisionis maupun praktisi kesehatan menganjurkan kita untuk mengonsumsi makanan dan minuman tertentu seperti buah dan sayuran sebagai bahan detoks alami.

Jika tidak begitu menyukai sayur, kamu dapat membuatnya dalam bentuk jus dengan campuran buah di dalamnya. Kamu tetap dapat merasakan cita rasa jus yang nikmat dan menyegarkan. Ingin tubuh terdetoksifikasi alami? Rekomendasi campuran buah dan sayur berikut ini bisa kamu coba.

Baca Juga :

1. Jus Naga dan Wortel

photoIlustrasi Jus Naga dan Wortel - (Pinterest)</span

Jus ini tampak paling cantik dan menarik untuk diminum karena tampilan warnanya yang menggugah selera. Buah naga memiliki kandungan vitamin C, vitamin B2 & B3, kalsium, zat besi, dan antioksidan yang tinggi. 

Kandungan antioksidan pada buah naga dapat melindungi sel dan jaringan tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Jangan lupa untuk selalu menyimpan buah naga di dalam kulkas agar tetap terjaga kesegarannya.

Untuk membuat jus ini kamu hanya perlu menyiapkan ¼ bagian buah naga, ½ bagian wortel, sedikit air, dan tambahkan beberapa potongan timun. 

Setelah diblender dan diberi hiasan untuk tampilan yang lebih cantik, jus ini siap menjadi minuman detoks favorit bagi siapa pun.

2. Jus Apel, Lemon dan Mentimun

photoIlustrasi Jus Apel, Lemon dan Mentimun - (Pexels.com)</span

Kombinasi buah lemon, apel dan mentimun di dalamnya menciptakan kombinasi sempurna untuk proses detoksifikasi tubuh. 

Apel diketahui mengandung vitamin, mineral, dan serat yang dibutuhkan oleh tubuh. Buah dengan antioksidan tinggi ini juga mengandung serat pektin yang berguna untuk mengeluarkan aditif makanan dan zat logam pada tubuh. Tentu saja hal ini dapat mengoptimalkan proses pengeluaran racun dari dalam tubuh.

Buah lemon sebagai sumber vitamin C juga kaya akan kandungan antioksidan. Air lemon diketahui dapat membantu menjaga keseimbangan tubuh, membersihkan tubuh dari racun, dan juga melancarkan pencernaan. 

Sedangkan mentimun memiliki kadar air yang banyak sehingga tubuh tetap terhidrasi dengan baik.

Untuk membuat jus ini kamu hanya perlu menyiapkan 4 buah apel hijau, 2 buah lemon, 2 mentimun, dan segelas air. Haluskan dengan blender dan sajikan dengan gelas berukuran sedang.

3. Jus Apel dan Wortel

photoIlustrasi Jus Apel dan Wortel - (iStockphoto)</span

Jus yang satu ini memiliki warna jingga yang terlihat menyegarkan mata. Kombinasi yang dibuat tak kalah menyegarkannya. 

Wortel dengan kandungan vitamin A, vitamin K, kalium, antioksidan, dan serat pektin. Serat pektin ini dapat membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh.

Untuk membuatnya cukup siapkan 1 buah apel besar, 2 buah wortel besar, 2 buah jahe, dan tambahkan sedikit nanas agar jus lebih segar dan kaya rasa. Masukkan ke dalam blender lalu sajikan dengan gelas berukuran sedang.

4. Jus Hijau

photoIlustrasi Jus Hijau - (iStockphoto)</span

Jus detoks hijau berbahan dasar jeruk, lemon, apel, bayam dan juga kangkung. Bahan yang bervariasi ini memiliki kandungan yang sangat baik untuk mengeluarkan racun dalam tubuh.

Sebagian orang mungkin tidak begitu menyukai minuman berbahan dasar sayuran. Namun, dengan campuran buah lemon dan apel di dalamnya akan menciptakan cita rasa yang berbeda.

Siapkan 2 buah jeruk, 1 buah lemon, 1 buah apel, 1 lembar daun kangkung, dan beberapa helai baby bayam. Masukan semua bahan tadi ke dalam blender, lalu tuangkan ke dalam gelas dan nikmati kelezatannya.

5. Jus Merah

photoIlustrasi Jus Merah - (Unplash.com)</span

Jus berwarna merah ini berbahan dasar buah stroberi, apel, wortel, dan lemon. Bahan-bahan tersebut kaya akan kandungan vitamin C yang berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan dipercaya dapat merawat dan mengencangkan kulit.

Untuk membuatnya kamu perlu menyiapkan 2 buah apel, 4 buah stroberi, 3 buah wortel dan 3 sendok makan air lemon. Sudah terbayang bagaimana segar dan enaknya jus satu ini?

Resep jus detoks di atas telah dikelompokkan dengan pertimbangan manfaat dan kandungan yang tepat. Proses pembuatannya pun cukup mudah dan lezat untuk diminum. 

Campuran sayuran di dalamnya sangat baik untuk kesehatan dan cocok untuk kamu yang malas makan sayur secara langsung. Bahkan dari studi yaitu Journal of the Academy of Nutrition and Dietetics, menunjukkan bahwa mengkonsumsi sayuran baik untuk kesehatan mental seperti dapat membuat seseorang merasa lebih bahagia.

Agar proses detoksifikasi bekerja secara maksimal, kamu tentu harus menerapkan pola hidup sehat lainnya, seperti minum air putih yang cukup setiap hari, mengatur pola makan, berolahraga, dan istirahat yang cukup. Tunggu apalagi? Yuk, temukan resep jus detoks favoritmu!

source: himedik.com

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Tags :
Berita Terkini
Bola22 November 2024, 12:00 WIB

Prediksi Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain dan Skor

Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11.
Persebeya vs Persija akan tersaji sore ini dalam lanjutan liga 1 pekan ke-11. (Sumber : X/@persebayaupdate/@Persija_Jkt).
Sukabumi22 November 2024, 11:58 WIB

Diduga Pecah Ban, Truk Muatan Pasir Masuk Jurang di Parungkuda Sukabumi

Berikut kronologi sementara kecelakaan tunggal truk muatan pasir masuk jurang di Parungkuda Sukabumi.
Kondisi truk muatan pasir yang masuk jurang di pinggir jalan raya di Parungkuda Sukabumi. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi22 November 2024, 11:51 WIB

Babi Hutan Masuk Sumur di Cidolog Sukabumi, Upaya Evakuasi Sampai Dua Jam

Warga Cidolog Sukabumi geger babi hutan masuk sumur 7 meter. Bahu membahu evakuasi hingga membutuhkan waktu dua jam.
Warga evakuasi babi hutan yang masuk ke sumur sedalam 7 meter di Cidolog Sukabumi. (Sumber : Tangkapan layar video/Istimewa)
Science22 November 2024, 11:13 WIB

14 Kecamatan di Sukabumi Waspada! BMKG Keluarkan Peringatan Potensi Banjir

BMKG memprakirakan intensitas curah hujan di sebagian besar wilayah Jawa Barat pada dasarian atau sepuluh hari ketiga November 2024 berkategori menengah hingga tinggi.
Ilustrasi. Motor terseret banjir di Gang Peda Pasar kawasan Ahmad Yani Kota Sukabumi, 5 November 2024. (Sumber: istimewa)
Sukabumi22 November 2024, 11:02 WIB

Warga Jampangtengah Sukabumi Dibacok OTK hingga Luka Parah di Kepala dan Dagu

Seorang pria di Jampangtengah Sukabumi mengalami luka parah di kepala dan dagu usai dibacok sajam oleh orang tak dikenal (OTK).
Ilustrasi. Seorang pria warga Jampangtengah Sukabumi dibacok OTK hingga luka parah. (Sumber Foto: Istockphoto/ Zoka74)
Inspirasi22 November 2024, 11:00 WIB

Sarjana dengan IPK 3,00 Cari Kerja? Cek Info Loker Jawa Barat Berikut!

Lulusan S1 masih nganggur? Berikut Info Loker Jawa Barat untuk Anda!
Ilustrasi. Karyawan Tetap. Info Loker Jawa Barat Lulusan Sarjana dengan IPK 3,00 (Sumber : Freepik/@katemangostar)
Sehat22 November 2024, 10:46 WIB

Tips Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan

Musim penghujan memang membawa udara sejuk dan nyaman, namun juga dapat menjadi tantangan bagi kebugaran tubuh. Artikel ini memberikan beberapa tips untuk tetap aktif meski cuaca tidak mendukung.
Menjaga Kebugaran Tubuh di Musim Penghujan (Sumber : Freepik/@pvproductions)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 10:15 WIB

Ustaz Totong Ungkap Alasan Dukung Ayep Zaki-Bobby di Pilkada Kota Sukabumi: Insyaallah Menang

Dalam berbagai kesempatan Ustaz Totong menyampaikan alasannya mendukung Ayep Zaki-Bobby Maulana di Pilkada Kota Sukabumi 2024.
Mantan Ketua DPD PKS Kabupaten Sukabumi, Totong Suparman. (Sumber : Istimewa)
Sehat22 November 2024, 10:00 WIB

7 Khasiat Belimbing untuk Kesehatan, Salah Satunya Atasi Maag

Belimbing memang menyimpan segudang manfaat bagi kesehatan. Buah yang satu ini memiliki rasa yang segar dan kandungan nutrisi yang cukup lengkap.
Ilustrasi - Belimbing, selain enak ternyata memiliki sejumlah manfaat kesehatan. | (Sumber : Pixabay.com/sarangib)
Internasional22 November 2024, 09:57 WIB

Prabowo Perpanjang Kunjungan Luar Negeri, Setelah dari Inggris ke Uni Emirat Arab

Awalnya, Inggris menjadi negara terakhir dalam rangkaian kunjungan luar negeri Presiden Prabowo Subianto yang dilakukan sejak 8 November 2024.
Presiden Prabowo Subianto saat menghadiri KTT G20 yang berlangsung di Museum of Modern Art (MAM), Rio de Janeiro, Brasil, pada Senin, 18 November 2024. (Sumber : Setneg RI)