7 Resep Olahan Kentang Praktis dan Nikmat

Rabu 19 Januari 2022, 06:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kentang merupakan salah satu jenis sayuran yang disukai banyak orang, dengan kandungan nutrisi yang baik seperti karbohidrat, kentang seringkali dijadikan alternatif pengganti nasi.

Sayuran yang kaya akan serat, protein, dan vitamin C ini sering kali diolah dengan cara digoreng, direbus, dikukus, hingga dipanggang.

Selain mudah dicari, kentang juga mudah diolah menjadi berbagai jenis makanan lezat mulai dari camilan hingga lauk pauk.

Nah, bagi kamu yang penggemar kentang dan ingin mencoba variasi menunya, yuk simak 7 resep kentang praktis dan nikmat.

Baca Juga :

1. Kentang Goreng atau French Fries

photoIlustrasi Kentang Goreng - (Pexels.com)</span

Bahan-bahan:

  • Kentang
  • Air
  • Garam
  • Minyak goreng
  • Saus cabai

Cara Membuat:

  1. Potong kentang menjadi dua bagian, kemudian iris tipis memanjang.
  2. Rendam kentang ke dalam air berisi garam, tunggu sekitar 15 menit agar meresap.
  3. Tiriskan, lalu panaskan minyak goreng kemudian masukan kentang dan goreng hingga berwarna emas kecoklatan.
  4. Kentang goreng siap disajikan dengan cocolan saus cabai.

2. Perkedel Kentang

photoIlustrasi Perkedel Kentang - (via: cookpad.com)</span

Bahan-bahan:

  • 500 gr kentang
  • 1 butir telur
  • 3 sendok makan terigu
  • 3 siung bawang putih
  • 2 siung bawang merah
  • Garam
  • Daun seledri
  • Lada bubuk
  • Minyak goreng

Cara Membuat:

  1. Kupas kentang lalu potong dadu berukuran sedang.
  2. Cuci kentang hingga bersih.
  3. Kemudian rebus hingga matang merata agar lebih mudah saat dihaluskan.
  4. Sambil menunggu kentang matang, haluskan bawang putih, bawang merah, garam dan lada.
  5. Setelah kentang matang, tiriskan lalu haluskan.
  6. Campurkan bumbu halus dan daun seledri ke dalam adonan kentang lalu aduk rata.
  7. Tambahkan tepung terigu dan telur kemudian aduk hingga merata sampai adonan mudah dibentuk.
  8. Ambil sedikit adonan, bentuk menjadi bulat lalu pipihkan.
  9. Panaskan minyak lalu goreng perkedel hingga berwarna coklat keemasan, angkat dan tiriskan.
  10. Perkedel kentang siap disajikan.

3. Mashed Potato

Bahan-bahan:

  • 1 buah kentang
  • Susu putih cair
  • Garam
  • Lada bubuk
  • Kaldu bubuk
  • Gula
  • Margarin

Cara Membuat:

  1. Kupas kentang dan potong dadu.
  2. Kemudian rebus air hingga mendidih lalu masukkan kentang, tunggu hingga kentang empuk.
  3. Tumbuk atau blender kentang hingga halus.
  4. Panaskan wajan lalu masukkan margarin secukupnya.
  5. Setelah margarin cair, masukkan kentang yang sudah dihaluskan kemudian tumis dan aduk sebentar hingga margarin tercampur rata.
  6. Masukkan susu putih cair dan tunggu hingga mendidih.
  7. Masukkan garam, lada, kaldu bubuk dan gula, kemudian aduk hingga mengental.
  8. Tunggu hingga susu meresap sempurna dan mashed potato siap disajikan.

4. Keripik Kentang

photoIlustrasi Keripik Kentang - (Freepik)</span

Bahan-bahan:

  • 4 buah kentang
  • Air garam
  • Minyak goreng
  • Bumbu tabur:
  • Sejumput gula halus
  • Kaldu ayam bubuk
  • ½ sendok teh bawang putih bubuk
  • ½ sendok teh garam

Cara Membuat:

  1. Kupas kentang, cuci bersih kemudian iris tipis.
  2. Rendam dengan air garam selama 15 menit agar meresap.
  3. Setelah 15 menit, tiriskan kentang hingga kering.
  4. Panaskan minyak, lalu goreng kentang hingga berwarna coklat keemasan dan garing.
  5. Tiriskan minyak dengan tisu agar cepat kering.
  6. Kemudian campurkan bumbu tabur dan aduk hingga merata.
  7. Keripik kentang siap untuk disajikan.

5. Kentang Butter

photoIlustrasi Kentang Butter - (via: cookpad.com)</span

Bahan-bahan:

  • 15 buah baby kentang
  • 1 sendok makan garam
  • 1 sendok makan gula
  • 1 sendok teh gula halus
  • 25 gr salted butter
  • Keju parmesan
  • Parsley

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih kentang
  2. Campurkan 1 sendok makan garam dan gula ke dalam air, lalu rebus hingga matang.
  3. Angkat dan tiriskan kentang yang sudah empuk, kemudian kupas kulitnya.
  4. Siapkan wajan, masukkan kentang dan butter, kemudian panggang dengan api kecil.
  5. Panggang kentang hingga sisi kentang berwarna kecoklatan dan butternya habis, kemudian angkat.
  6. Taburkan gula bubuk, keju parmesan, dan parsley.
  7. Kentang butter siap disajikan.

6. Donat Kentang

photoIlustrasi Donat Kentang - (Pinterest)</span

Bahan-bahan:

  • 1 buah kentang
  • 250 gr tepung terigu protein tinggi
  • 1 ½ sendok teh ragi
  • 80 ml susu putih cair dingin
  • 40 gr gula pasir
  • 2 kuning telur
  • 30 gr margarin
  • ¼ sendok teh garam
  • Gula halus

Cara Membuat:

  1. Rebus kentang hingga empuk, kemudian haluskan.
  2. Campur kentang yang telah direbus dengan terigu, fermipan, dan gula pasir, kemudian aduk hingga rata.
  3. Masukkan kuning telur dan susu cair sedikit demi sedikit.
  4. Ulangi sampai adonan setengah kalis menggunakan mixer atau tangan.
  5. Masukkan margarin, garam dan uleni kembali hingga benar-benar kalis.
  6. Setelah itu bentuk adonan menjadi bulat.
  7. Kemudian tutup dengan kain kering, diamkan hingga kurang lebih 25 menit.
  8. Setelah 25 menit, kempiskan adonan dengan telapak tangan dan bentuk sesuai selera.
  9. Tutup kembali dengan kain kering dan diamkan kembali selama 25 menit agar adonan menjadi lebih empuk.
  10. Setelah itu goreng dengan api kecil sampai berwarna kuning kecoklatan.
  11. Angkat donat, tiriskan kemudian taburi dengan gula halus.
  12. Donat kentang siap untuk disajikan.

7. Kentang Balado

photoIlustrasi Kentang Balado - (via: resepkoki.id)</span

Bahan-bahan:

  • 500 gr kentang
  • 3 lembar daun salam
  • 1 ruas lengkuas
  • 1 sdt gula merah
  • Petai
  • Minyak goreng
  • Garam

Bumbu Halus:

  • 10 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 7 butir kemiri
  • 25 buah cabai merah keriting

Cara Membuat:

  1. Kupas kentang kemudian potong dadu lalu cuci hingga bersih.
  2. Goreng kentang hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan, lalu angkat dan tiriskan.
  3. Panaskan 3 sendok makan minyak goreng lalu tumis bumbu halus, daun salam dan lengkuas yang sudah di geprek, tumis hingga harum.
  4. Beri sedikit air, bumbui garam dan gula merah yang sudah diiris tipis.
  5. Aduk hingga merata kemudian masukkan kentang yang telah digoreng, lalu masukkan petai.
  6. Masak hingga bumbu matang dan meresap, kemudian angkat.
  7. Kentang petai balado siap disajikan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Tags :
Berita Terkini
Sukabumi25 April 2024, 23:23 WIB

Hujan Deras, Banjir Rendam Jalan Raya dan Belasan Rumah di Cidahu Sukabumi

Dipicu hujan deras, jalan raya dan belasan rumah terendam banjir di Pasirdoton Cidahu Sukabumi.
Kondisi jalan raya Cidahu Sukabumi dan rumah warga yang terendam banjir. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 22:18 WIB

PKB Gagas Poros Ketiga, Siapkan Figur untuk Lawan Asjap dan Iyos di Pilkada Sukabumi

ewan Pimpinan Cabang Partai Kebangkitan Bangsa (DPC PKB) Kabupaten Sukabumi saat ini tengah membuka penjaringan bakal calon bupati / wakil bupati Sukabumi yang akan diusung dalam Pilkada 2024.
Logo Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) | Foto : Ist
Bola25 April 2024, 21:54 WIB

Kalahkan Borneo FC 2-1, Persib Segel Runner-up Regular Series Liga 1 2023/2024

Dua gol Persib Bandung atas Borneo FC disumbangkan David da Silva menit 20 dan Ciro Alves (70).
Para pemain Persib merayakan gol ke gawang Borneo FC pada pertandingan pekan ke-33 Liga 1 2023/2024 di Stadion Si Jalak Harupat, (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi Memilih25 April 2024, 21:39 WIB

Tiga Partai Bahas Draft Koalisi, Sepakat Usung Asep Japar di Pilkada Sukabumi?

Menjelang perhelatan Pilkada Sukabumi 2024, sejumlah elit partai tengah sibuk melakukan komunikasi dengan sesama partai untuk membangun koalisi.
Pertemuan Golkar PPP dan Gerindra membahas draf koalisi | Foto : Ist
Sukabumi25 April 2024, 21:19 WIB

Pemkot Sukabumi Beri Hadiah Untuk SKPD dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak

SKPD yang menerima hadiah dianggap telah menunjukkan komitmen yang kuat dalam mendorong pendaftaran pekerja rentan ke dalam program jaminan sosial.
Pemberian hadiah bagi SKPD Pemkot Sukabumi dengan Pendaftaran Pekerja Rentan Terbanyak. (Sumber : Istimewa)
Bola25 April 2024, 21:00 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024, Klik Disini!

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Korea Selatan U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Life25 April 2024, 20:59 WIB

Dapat Tekanan dari Orang Tua Lain, Berikut 4 Penyebab Penerapan Pola Asuh Helikopter

Pola asuh helikopter berarti orang tua sepenuhnya menyetir anak mereka agar menjadi orang yang mereka inginkan karena beberapa penyebab.
Ilustrasi penyebab penerapan pola asuh helikopter. | Sumber Foto: Freepik/@freepik
DPRD Kab. Sukabumi25 April 2024, 20:29 WIB

DPRD Sukabumi Apresiasi Capaian Otonomi Daerah dan Harapan untuk Kemajuan Lebih Mandiri

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi, Usep Wawan, menyampaikan apresiasi atas capaian otonomi daerah yang mandiri
Usep Wawan, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Nasional25 April 2024, 20:03 WIB

Surya Paloh Deklarasikan NasDem Dukung Penuh Pemerintahan Prabowo-Gibran

Hal itu disampaikan Surya Paloh usai melakukan pertemuan dengan Prabowo Subianto, Kamis, 25 April 2024.
Presiden terpilih 2024-2029 Prabowo Subianto saat menerima kedatangan Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh. (Sumber : IG Sufmi Dasco)
Sehat25 April 2024, 20:00 WIB

11 Kebiasaan Ini Bantu Jaga Gula Darah Anda Tetap Normal, Yuk Lakukan

Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.
Ilustrasi - Beberapa kebiasaan ini harus dimulai dari sekarang jiga ingin menjaga gula darah tetap normal.  (Sumber : Freepik/Lifestylememory)