Tahu Belum? Ini 5 Penyebab Lampu Mobil Kurang Terang dan Cara Mengatasinya

Selasa 04 Januari 2022, 22:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Lampu mobil menjadi komponen penting dalam membantu visibilitas pengemudi saat berkendara di malam hari.

Namun, seiring waktu cahaya yang dihasilkan lampu mobil dapat meredup karena disebabkan oleh beberapa hal.

Kondisi ini dapat mengurangi visibilitas pengemudi saat malam hari.

Dilansir dari Tempo.co, berikut lima penyebab lampu mobil redup.

photo(Ilustrasi) Membersihkan kotoran yang menempel pada mika lampu - (Pexels Karolina Grabowska)</span

1. Mika Kusam atau Menguning

Lampu mobil redup bisa disebabkan kondisi mika lampu yang sudah kusam atau menguning.

Dalam kondisi seperti ini, maka cahaya yang dihasilkan lampu tidak dapat terpancar dengan sempurna.

Solusinya adalah bersihkan kotoran pada kaca lampu agar lebih bersih sehingga cahaya lampu tidak terhalang oleh kotoran yang menempel pada mika lampu.

Baca Juga :

2. Relay Bermasalah

Relay berfungsi sebagai jembatan arus listrik yang terhubung dari baterai ke lampu. Pada komponen ini terdapat dua rangkaian yaitu rangkaian arus kecil yang masuk ke saklar dan rangkaian arus utama yang masuk ke lampu.

Rangkaian utama pada relay dapat terhubung karena saklar dinyalakan, sehingga lampu bisa menyala dengan terang.

Tapi jika lampu tidak terang, maka bisa jadi ada kelonggaran kontak di dalam relay.

Untuk mengatasi hal tersebut sebaiknya segera ganti relay yang bermasalah dengan relay baru.

3. Soket Berkarat

Pada lampu, soket yang berkarat ternyata bisa menjadi penyebab cahaya yang dikeluarkan lampu menjadi tidak terang.

Pasalnya korosi atau karat ini dapat menurunkan tegangan yang masuk ke lampu sehingga lampu tidak mendapat suplai listrik secara maksimal.

Untuk mengatasi hal ini, periksalah soket lampu dan segera bersihkan jika terdapat karat atau kotoran lain pada komponen tersebut.

4. Soket Meleleh

Soket lampu meleleh juga bisa mengakibatkan cahaya lampu mobil menjadi kurang terang.

Seperti karat, lelehan dari area soket ini dapat menghambat aliran listrik yang masuk ke lampu.

Soket lampu bisa meleleh biasanya disebabkan karena soket kurang masuk ke dalam terminal lampu, sehingga terjadi loncatan elektron dari dua konduktor yang memiliki gap.

5. Aki Mobil Tekor

Lampu mobil yang redup bisa juga disebabkan kondisi accu atau aki yang sudah melemah.

Kondisi ini dapat menyebabkan kelistrikan yang dihasilkan menjadi kurang maksimal.

Selain lampu redup, aki lemah juga bisa diketahui saat proses starter menjadi sulit dan bunyi klakson.

Cara mengatasinya yaitu dengan mengisi ulang daya baterai atau aki. Namun, jika kondisi aki rusak, terpaksa komponen tersebut harus diganti dengan yang baru.

Sumber: Tempo.co

Koleksi Video Lainnya:

Jembatan yang Diidamkan Warga Nangela Sukabumi Mulai Dibangun

Deddy Corbuzier: Wapres Ma'ruf Amin Lucu dan Menginspirasi!

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi16 Mei 2024, 01:53 WIB

Pria ODGJ Ngamuk di Surade Sukabumi, Lempar Genting ke Jalan hingga Tendang Warga

Seorang pria ODGJ resahkan warga Surade Sukabumi karena mengamuk hingga tendang warga. Kini diamankan oleh TNI.
Sosok pria ODGJ yang diamankan di Koramil Surade Sukabumi karena sempat ngamuk. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi16 Mei 2024, 00:10 WIB

Warga Swadaya Cor Jalan Rusak di Cidahu Sukabumi, Ini Tanggapan PU

Ruas jalan Caringin-Cidahu rusak, warga dan komunitas di Cidahu Sukabumi swadaya perbaiki dengan pengecoran.
Warga dan komunitas di Cidahu Sukabumi swadaya cor jalan rusak. (Sumber : SU/Ibnu)
Sukabumi15 Mei 2024, 22:50 WIB

Diduga Kesal Sering Dimarahi, Motif Rahmat Tega Bunuh Ibunya di Kalibunder Sukabumi

Polisi mengungkap motif anak bunuh ibu kandung di Kalibunder Sukabumi. Diduga karena pelaku kesal sering dimarahi korban.
Rahmat (25 tahun), Pelaku pembunuhan ibu kandung di Kalibunder Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi15 Mei 2024, 21:09 WIB

Utusan Gyeongsangnam-do Temui Bupati Sukabumi, Program Beasiswa Kuliah di Korsel Berlanjut

Kerjasama Pemkab Sukabumi dan Provinsi Gyeongsangnam-do terkait program beasiswa kuliah di Korsel berlanjut di 2025.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami saat menerima utusan provinsi Gyeongsangnam-do di Pendopo. (Sumber : Diskominfosan Kab. Sukabumi)
Food & Travel15 Mei 2024, 21:00 WIB

Seafood! 8 Rekomendasi Makanan Laut yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat

Berikut beberapa makanan laut yang relatif aman untuk dikonsumsi oleh penderita asam urat.
Ilustrasi. Seafood Rekomendasi Makanan Laut yang Aman Dikonsumsi Penderita Asam Urat | Foto: Pixabay/ShenXin
Sehat15 Mei 2024, 20:30 WIB

Teri Termasuk 4 Ikan Laut yang Tinggi Purin dan Tidak Aman untuk Penderita Asam Urat

Ikan laut ini sebaiknya dihindari karena kandungan tinggi purin yang tidak aman dikonsumsi penderita asam urat.
Ilustrasi - Ikan laut ini sebaiknya dihindari karena kandungan tinggi purin yang tidak aman dikonsumsi penderita asam urat. (Sumber : Pixabay.com/@Jinhahahaha).
Sukabumi15 Mei 2024, 20:22 WIB

Usai Autopsi, Jenazah Korban Pembunuhan di Kalibunder Sukabumi Dimakamkan

Korban pembunuhan anak kandung dimakamkan di kampung halamannya di Kalibunder Sukabumi.
Puluhan warga, sanak saudara hingga pemerintah kewilayahan setempat mengiri pemakaman jenazah korban pembunuhan anak kandung di Kalibunder Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Life15 Mei 2024, 20:00 WIB

Kenali 8 Ciri Anak Mengalami Stres Karena Sering Dimarahi Orang Tua!

Anak yang stres karena sering dimarahi orang tua mungkin menunjukkan rasa takut atau kecemasan yang berlebihan, terutama terhadap situasi yang terkait dengan orang tua atau lingkungan rumah.
Ilustrasi. Ciri Anak Mengalami Stres Karena Sering Dimarahi Orang Tua. (Sumber : Pexels/JuanPhotoAndVideo)
Sukabumi15 Mei 2024, 19:13 WIB

9 PPK Bermasalah di Pileg 2024 Lolos 10 Besar Penyelenggara Pilkada di Kota Sukabumi

Terdapat 9 nama PPK yang bermasalah di Pileg 2024 dinyatakan lolos 10 besar calon PPK Pilkada Serentak 2024, ini kata KPU Kota Sukabumi.
Ilustrasi PPK Pilkada Serentak 2024. | Foto : Sukabumi Update
Bola15 Mei 2024, 18:30 WIB

Link Live Streaming Madura United vs Borneo FC di Semifinal Leg 1 Championship Series

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 2023/2024 antara Madura United vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Semifinal Leg 1 Championship Series Liga 1 2023/2024 antara Madura United vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : maduraunitedfc.com/Ist).