Sedang Diet? Hindari 6 Kebiasaan ini!

Senin 27 Desember 2021, 12:35 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah orang melakukan diet untuk menurunkan berat badan agar tubuh terlihat lebih ideal atau proporsional. Segala metode diet sudah dicoba seperti mengurangi asupan makanan dan menjadikannya sebuah kebiasaan.

Namun perlu diketahui bahwa melakukan diet perlu didasari dengan pengetahuan yang matang, karena diet dengan cara yang kurang tepat dapat berdampak buruk pada tubuh, terutama kesehatan.

Tidak hanya itu, banyak juga orang yang gagal melakukan diet kemudian berdampak pada psikologisnya, mereka cenderung kurang percaya diri bahkan hingga menyakiti dirinya sendiri.

Lantas apa saja yang dapat menyebabkan kegagalan dalam diet? Hal ini bisa saja dikarenakan cara atau metode diet yang dilakukan kurang tepat.

Melansir dari hellosehat.com, berikut adalah kesalahan yang umumnya terjadi pada saat melakukan diet.

Baca Juga :

1. Melewatkan Sarapan Pagi

photoIlustrasi Sarapan Pagi | Sumber: Pexels</span

Beberapa orang mungkin beranggapan bahwa melewatkan sarapan pagi akan membuat berat badan turun, padahal ini ada salah satu kesalahan diet yang perlu dihindari.

Tidak sarapan pagi dapat menyebabkan perut terasa lebih lapar, sehingga saat makan siang porsi makan akan lebih banyak, ditambah dengan mengkonsumsi berbagai macam cemilan.

Bukannya turun, berat badan kamu malah akan bertambah, karena asupan kalori yang berlebihan, sehingga lemak di tubuh akan semakin menumpuk.

Selain itu, kesehatan lambung juga akan terganggu apabila tidak ada asupan makanan di pagi hari, dan itu justru akan memicu timbulnya penyakit maag.

Jadi jangan sampai melewatkan sarapan pagi, karena tubuh memerlukan makanan agar dapat memperoleh energi untuk memulai aktivitas sepanjang hari.

2. Masih Beranggapan Bahwa Minuman dalam Kemasan Tidak Akan Menambah Berat Badan

photoIlustrasi Minuman dalam Kemasan | Sumber: Pexels</span

Siapa bilang minuman kemasan tidak mengandung kalori? Bahkan minuman seperti jus buah juga mengandung kalori dan tambahan gula dalam jumlah yang tidak sedikit.

Mengkonsumsi minuman kemasan boleh saja, asalkan tidak terlalu banyak dan pertimbangkan jumlah kalori dan gulanya.

Tapi akan lebih baik jika kamu lebih mengutamakan minum air putih yang cukup saat diet ya.

3. Makan Tanpa Garam

photoIlustrasi Garam | Sumber: Pexels</span

Saat ini diet dengan menghindari konsumsi garam sedang menjadi tren di kalangan masyarakat, padahal jika tidak mengkonsumsi garam sama sekali, akan membahayakan tubuh kamu.

Pasalnya tubuh manusia memerlukan garam untuk memproduksi hormon tiroid, menyeimbangkan cairan dalam tubuh, menjaga kesehatan sel saraf, serta meningkatkan dan menjaga fungsi otak.

Namun, perlu diperhatikan juga jumlah asupan garam hariannya, jangan terlalu banyak karena dapat menyebabkan hipertensi, stroke, masalah jantung dan ginjal.

Menurut WHO, orang dewasa hanya diperbolehkan untuk mengkonsumsi garam maksimal 5 gram atau kurang dari 1 sendok teh dalam sehari.

Jadi apabila kamu sedang melakukan diet, cobalah untuk mengkonsumsi garam maksimal 1,5 sampai 2 gram saja perhari.

4. Kurang Mengkonsumsi Serat

photoIlustrasi Kurang Mengkonsumsi Serat | Sumber: Pexels</span

Saat diet memang harus memperhatikan porsi atau seberapa banyak makanan yang masuk ke dalam perut.

Tapi harus diperhatikan juga kandungan makanannya. Boleh saja mengurangi asupan jumlah makanan, tapi seimbangkan juga dengan kebutuhan serat dalam tubuh ya.

Karena serat sangat penting untuk menjaga kesehatan pencernaan, terutama untuk menjaga mikroba baik dalam usus.

Mikroba ini dapat memecah serat menjadi asam yang dapat merangsang sel imun menjadi lebih kuat.

Dengan demikian konsumsi serat bisa membantu program diet menjadi lebih lancar.

5. Memuntahkan Makanan

photoIlustrasi Memuntahkan Makanan | Sumber: Freepik</span

Tidak sedikit orang yang memilih cara diet dengan memuntahkan kembali makanan yang sudah masuk ke dalam perut.

Padahal ini adalah cara diet yang sangat tidak dianjurkan karena dapat mengganggu kesehatan tubuh dan psikologis.

Dengan memuntahkan kembali makanan, irama Jantung akan terganggu sehingga menjadi tidak stabil.

Selain itu, kelenjar air liur juga akan mengalami kerusakan yang dapat memicu produksi air liur berlebih.

Lalu memuntahkan makanan juga dapat menyebabkan sembelit dengan rasa nyeri yang kuat.

Secara psikologis, emosi menjadi tidak stabil, terkadang mudah sekali marah dan sedih.

Hal ini disebabkan karena pikiran yang terus mendorong untuk terus makan, namun ego pribadi tetap memilih untuk menolak makanan.

6. Mengkonsumsi Obat Diet Tanpa Pengawasan Dari Dokter

photoIlustrasi Mengkonsumsi Obat Diet Tanpa Pengawasan Dari Dokter | Sumber: Pexels</span

Cara diet terakhir ini bisa dibilang paling berbahaya namun tidak sedikit juga orang yang melakukannya, adalah mengkonsumsi obat diet tanpa rekomendasi atau pengawasan dari dokter.

Mengkonsumsi obat diet dapat membahayakan tubuh. Kandungan dalam obat sangat bervariasi dan belum tentu cocok dengan kondisi tubuh.

Efek sampingnya, dapat memicu penyakit berbahaya yang dapat merusak organ tubuh dan menyebabkan kematian.

Sebaiknya jika ingin dibantu dengan obat ataupun minuman untuk diet, berkonsultasilah terlebih dahulu dengan dokter yang sudah berpengalaman agar lebih aman.

Demikianlah enam kebiasaan dalam melakukan diet. Memiliki tubuh yang ideal memang impian semua orang, jalanilah program diet yang sesuai dan aman agar tubuh kamu tetap sehat ya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life26 April 2024, 11:03 WIB

Perhatikan Dampaknya, Terapkan 6 Cara Ini untuk Mengajari Anak Bersikap Baik

Mengajarkan Anak tentang kebaikan merupakan hal yang sangat penting agar mereka memiliki rasa empati terhadap sesama.
Ilustrasi anak bersikap baik. | Foto: Freepik/@freepik
Aplikasi26 April 2024, 11:00 WIB

Mudah dan Gak Perlu Ribet! 3 Cara Menambahkan Tanda Tangan Online di PDF

Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF.
Ilustrasi - Ada beberapa cara untuk menambahkan tanda tangan online di file PDF. (Sumber : Freepik.com).
Life26 April 2024, 10:43 WIB

Tetapkan Peraturan, Terapkan 5 Tips Berikut untuk Mengasuh Anak Keras Kepala

Mengasuh anak yang berkemauan keras terkadang bisa menjadi tantangan. Namun inilah yang direkomendasikan para ahli untuk membantu hubungan Anda dengan anak Anda berkembang.
Ilustrasi anak keras kepala. | Foto: Freepik/@stocking
Life26 April 2024, 10:32 WIB

Coba Berbohong, 6 Masalah Umum Perilaku Anak Prasekolah dan Cara Mengatasinya

Semua anak pasti bertingkah laku, namun masalah perilaku tertentu pada anak usia 3 tahun dan 4 tahun tidak boleh diabaikan. Inilah cara menangani perilaku menentang pada anak prasekolah Anda.
Ilustrasi anak prasekolah. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:30 WIB

10 Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses

Berikut Sederet Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses.
Ilustrasi. Orang dewasa emosional yang sukses. Kebiasaan Orang Baik yang Membuatnya Mudah Sukses Sumber foto : Pexels/Ketut Subiyanto
Life26 April 2024, 10:24 WIB

Jelaskan tentang Perbedaan, 4 Cara Bantu Anak Bangun Rasa Percaya Diri Sejak Usia Dini

Ketika anak anak sudah mulai besar dan menjalani aktivitasnya di luar, tentu kita sebagai orang tua pasti merasa sedikit khawatir. Namun ada tips agar anak merasa percaya diri sejak dini.
Ilustrasi anak yang percaya diri. | Foto: Freepik
Life26 April 2024, 10:00 WIB

Berkhianat! 10 Ciri Orang Munafik yang Gampang Terlihat dari Sikap dan Ucapannya

Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya.
Ilustrasi - Seseorang yang munafik mungkin terlihat tidak konsisten dalam perilaku dan ucapannya. (Sumber : pexels.com/@Josue Feijoo)
Nasional26 April 2024, 09:31 WIB

Ada Zonasi, Simak 4 Jalur PPDB Tahun 2024 untuk SD, SMP, dan SMA

PPDB diselenggarakan secara objektif, transparan, dan akuntabel.
(Foto Ilustrasi) Ketentuan PPDB diatur dalam Permendikbud Nomor 1 Tahun 2021. | Foto: Freepik/@master1305
Inspirasi26 April 2024, 09:30 WIB

Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat

Berikut Informasi Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan untuk Penempatan Wilayah Jawa Barat.
Info Penerimaan Pegawai Lulusan SMA di Perusahaan, Penempatan Jawa Barat  (Sumber : Freepik)
Sukabumi26 April 2024, 09:02 WIB

Warga Resah! Beredar Video Konvoi Motor Bersajam di Jalan Pajampangan Sukabumi

Dalam video terlihat salah satu orang yang dibonceng menggesekkan sajam ke aspal.
Tangkapan layar video konvoi kawanan bermotor sambil membawa sajam di Jalan Nasional Jampangkulon-Surade, Desa Talagamurni, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Sukabumi, Senin malam, 22 April 2024.| Foto: Istimewa