5 Tips Dekorasi Kamar Berukuran Sempit Agar Terlihat Lebih Luas

Rabu 22 Desember 2021, 12:15 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Memiliki Kamar dengan ukuran terbatas terkadang membuatmu kurang nyaman untuk tidur atau melakukan aktivitas apapun, apalagi jika kamu banyak mengerjakan tugas atau bekerja di kamar, pasti akan sedikit mengganggu produktivitasmu. Dekorasi Kamarlah solusinya.

Jangan khawatir ya, selalu ada ide untuk mendekorasi sehingga membuat kamarmu yang kecil terasa lebih luas dan nyaman.

Misalnya mulai dari penempatan furniture yang fungsional dan lebih memanfaatkan space ruangan, pemilihan warna cat, cara mengatur penyimpanan barang, mengatur pencahayaan, dan lainnya.

Jadi jangan bingung lagi, coba baca artikel ini sampai habis deh, pasti akan sangat membantu kamu untuk menerapkan ide dekorasi kamar yang tepat agar tidak terasa sempit lagi. Yuk disimak!

Baca Juga :

1. Memaksimalkan Cahaya dalam Ruangan

photoIlustrasi Memaksimalkan Cahaya | Sumber: Unplash.com</span

Apabila kamarmu masih dalam tahap pembangunan dan sudah didesain dengan ukuran ruangan yang tidak terlalu luas, cobalah untuk meminta agar ukuran jendela kamar dibuat lebih besar agar cahaya matahari di pagi atau siang hari bisa masuk hingga menerangi seluruh area ruangan.

Atau jika memang kamarmu sudah memiliki jendela yang kecil, kamu bisa menempatkan lampu gantung, sconce dinding, maupun lampu senar. Selain bisa memberikan cahaya, lampu-lampu tersebut juga bisa menambah kesan dekorasi yang cantik. Kamu bisa memilih ornamennya sesuai dengan keinginanmu.

Kamar yang terang dengan pencahayaan maksimal bisa memberikan kesan lapang pada ruangan, karena refleksi dari cahaya bisa memanipulasi luasnya jangkauan pandangan mata.

Jadi mendekorasi kamar dengan lampu-lampu yang cantik dan terang akan sangat berpengaruh pada ukuran ruangan ya.

2. Gunakan Furniture yang Multifungsi

photoIlustrasi Gunakan Furniture yang Multifungsi | Sumber: Unplash.com</span

Buat kamu para millenials yang tidak asing dengan konsep minimalis, pasti akan sangat menyukai pilihan furniture yang multifungsi.

Mendekorasi kamar dengan furnitur multifungsi tidak hanya membuat ruangan tampak lebih rapi, tapi juga bisa memberikan kesan luas.

Kamu bisa memilih meja untuk belajar atau bekerja yang bisa dilipat dan diletakkan di sudut ruangan. Setelah kamu selesai menggunakannya, kamu bisa langsung melipatnya ke arah dinding.

Setidaknya akan memberikan sedikit space ruangan agar tidak terkesan sempit.

Selain meja, kamu juga bisa menggunakan kasur berukuran kecil yang dilengkapi dengan rak untuk menyimpan barang-barang seperti buku atau perlengkapan pribadi, jadi akan lebih menghemat tempat.

Terakhir, kamu juga bisa gunakan kursi ottoman. Bagian bawah kursi bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan sepatu bersih, setrika, terminal listrik, dan lainnya.

Untuk desain dan warna furniturnya bisa disesuaikan dengan konsep dekorasi ruanganmu ya, usahakan tidak memilih banyak motif dan warna yang mencolok, agar bisa memunculkan kesan elegan dan modern.

3. Pilihlah Warna yang Terang

photoIlustrasi Pilihlah Warna yang Terang | Sumber: Unplash.com</span

Siapa sangka pemilihan warna bisa sangat berpengaruh pada ukuran ruangan, cobalah menggunakan warna yang cerah untuk cat dinding dan perlengkapan kamar seperti bantal, sprei, lemari dan meja belajar.

Penggunaan warna yang cerah pada ruangan bisa memberikan sedikit kesan pancaran cahaya, sehingga ruangan tampak lebih luas. Berbeda dengan warna gelap yang justru bisa menyerap cahaya.

Apabila kamu ingin memunculkan kesan girly, pilihan warna yang disarankan adalah putih, pink, coral, ivory dan fuchsia. Namun jika ingin lebih minimalis kamu bisa gunakan warna abu-abu muda, coffee brown, biru pastel dan mustard.

Kamu juga bisa coba memadukan warna lebih dari satu ya agar ruangan tampak lebih cantik, misalnya dinding kamar dicat dengan warna coral, kamu bisa memilih warna putih untuk atapnya.

4. Dekorasi Dinding Kamar dengan Cermin yang Lebar

photoIlustrasi Dekorasi Dinding Kamar dengan Cermin yang Lebar | Sumber: Pexels.com</span

Nah, ide dekorasi ini bisa banget kamu terapkan ya. Pasanglah cermin yang lebar di salah satu dinding kamar, pastikan cermin yang digunakan tidak berbingkai dan memiliki ornamen yang banyak ya.

Mengutip dari laman Forbes, cermin dapat menambah dimensi serta cahaya apabila dipasang dalam sebuah ruangan, sehingga bisa memberikan kesan lebih luas dan lapang.

Hindari hiasan-hiasan di sekitar cermin ya, seperti menempelkan stiker, foto atau hal lainnya karena dapat mengurangi fungsi dari cermin tersebut.

5. Memanfaatkan Dinding Kamar untuk Menyimpan Barang-Barang

photoIlustrasi Memanfaatkan Dinding Kamar Untuk Menyimpan Barang-Barang | Sumber: Unplash.com</span

Tips terakhir ini bisa banget kamu coba karena sangat mudah dan efisien.

Apabila kamu ingin menyimpan buku, cobalah untuk membuat rak buku di dinding, pastinya akan lebih menghemat tempat kan.

Selain rak buku, kamu juga bisa menempatkan televisi di dinding dengan menggunakan bracket, jadi kamu tidak lagi memerlukan meja.

Maksimalkan menyimpan barang dengan vertikal dan letakan di sudut ruangan, sehingga tidak akan membatasi ruang gerakmu.

Itulah lima tips mendekorasi kamar berukuran kecil agar terlihat lebih luas. Gimana, sangat mudah bukan? Selamat mencoba ya!

Writer: Devi

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi Memilih22 November 2024, 23:51 WIB

KPU Sukabumi Diduga Salah Tulis Sub Tema Debat: Pertahanan Atau Pertanahan?

Sebuah insiden menarik perhatian di Debat Publik Terakhir Calon Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi, yang diselenggarakan di Hotel Sutan Raja, Soreang Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Jumat (22/11/2024).
KPU Sukabumi diduga salah tulis sub tema "Pertanahan" menjadi "Pertahanan" di Debat Publik Cabup-Cawabup | Foto : Capture Youtube
Sukabumi22 November 2024, 20:58 WIB

Terpeleset dan Jatuh ke Sungai, Warga Cidolog Sukabumi Ditemukan Tewas

Susum (47 tahun) warga Kampung Rancapalet RT 15 RW 05 Desa Cipamingkis, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, ditemukan dalam keadaan tewas usai terpeleset dan jatuh ke Sungai Cidolog, Jumat (22/11/2024).
Warga saat mengevakuasi Susum (47 tahun) yang ditemukan tewas usai terpeselet dan jatuh ke sungai Cidolog, Sukabumi | Foto : Istimewa
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:39 WIB

Puji Penampilan Asep Japar-Andreas Di Debat Terakhir: Ojang: Mumpuni Bervisi Jelas

Juru Kampanye Tim Pemenangan Pasangan nomor urut 2, Ojang Apandi, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran pelaksanaan debat yang diatur oleh KPU Kabupaten Sukabumi dan pihak terkait.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:03 WIB

Ketua KPU Sukabumi: Terima Kasih Polres Bandung

Debat Publik Pilkada Kabupaten Sukabumi antara paslon 01, Iyos Somantri - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas digelar hari ini Jumat (22/11/2024), bertempat di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung
Kasmin Belle, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi | Foto : Capture video Youtube
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)