Gurihnya Goreng Belut, Liburan Seru Berburu Synbranchidae di Sukabumi

Jumat 17 Desember 2021, 15:17 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Berburu belut sawah jadi ajang isi liburan seru selepas ujian sekolah seperti saat ini, hasilnya langsung goreng gurih. Lokasinya bisa mana saja, dan salah satu sentra belut sawah di Kabupaten Sukabumi adalah Curugkembar. 

Belut sawah, mua, atau lindung adalah sejenis ikan anggota suku Synbranchidae, bangsa Synbranchiformes. Ikan ini merupakan jenis asli yang biasa dikonsumsi di Asia Timur dan Asia Tenggara. 

"Belut yang dikonsumsi, bahkan dijual karena banyak peminatnya adalah belut dari sawah - sawah warga. Salah satunya dari Curugkembar ini," ungkap Samsu, salah satu pengepul belut, di Kampung Cibolang Desa Curugkembar kepada sukabumiupdate.com, Jumat (17/12/2021).

Disini sawah masih sangat lega, lanjut Samsu. Berburu belut bisa dilakukan dengan cara dipancing atau ngobor atau berburu menangkap belut dimalam hari. 

"Kalau musim tanam tidak bisa di obor, paling dengan cara mancing, biasanya sering banyak muncul ketika sawah setelah panen, serta pas mau ditandur, terpenting sawah masih ada airnya," sambung Samsu.

Belut yang banyak dicari bukan hasil budidaya, tetapi dari sawah seperti di Desa Mekartanjung, Tanjungsari, serta Curugkembar. Hasil berburu memang tidak menentu, "Harga per kilogram Rp.40 ribu," bebernya.

photoHasil berburu belut sawah di Curugkembar Sukabumi - (istimewa)</span

Belut memang lebih banyak dikonsumsi langsung ataupun diolah menjadi keripik dan dendeng. "Kalau diolah tergantung selera, yang paling sederhana digoreng kering atau setengah matang, bisa jadi teman nasi, atau cemilan ditemani secangkir kopi," ungkap Samsu.

Pria ini kemudian memberikan tips goreng gurih belut untuk cemilan atau teman nasi. Pertama siapkan bahan - bahan untuk bumbu seperti kunyit, bawang putih,  ketumbar, lengkuas, jahe, serta garam. 

Baca Juga :

Setelah belut dibersihkan, rendam dengan air yang dicampur garam dan perasan jeruk nipis. Ini dilakukan supaya lendirnya hilang dan tidak bau amis, lalu belut tersebut diremas dengan bumbu yang sudah ditumbuk halus. 

"Goreng dengan minyak panas dengan api sedang, hingga belut benar-benar kering dan matang," ungkap Samsu. 

"Selain di goreng dengan bumbu komplit, ada juga yang cuma ditaburi garam, selain itu ada diolah sesuai selera," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sehat17 Mei 2024, 13:00 WIB

Solusi Taklukan Serangan Asam Urat: 8 Cara Mengobatinya di Rumah dengan Bahan Alami

Asam urat adalah salah satu jenis radang sendi yang menyebabkan nyeri dan bengkak pada persendian.
Ilustrasi - Asam urat adalah salah satu jenis radang sendi yang menyebabkan nyeri dan bengkak pada persendian. (Sumber : Freepik.com).
Sehat17 Mei 2024, 12:45 WIB

7 Minuman Herbal Ini Mampu Obati Asam Urat, Minum Tiap Pagi Hari!

Asam urat adalah penyakit yang menyerang bagian sendi dan sering menimbulkan rasa nyeri yang begitu menyakitkan, sampai tidak beraktivitas. Terntaya ada beberapa minuman herbal yang bisa mengobati asam urat
Ilustrasi teh jah yang merupakan salah satu dari tujuh minuman herbal yang dapat mengobati asam urat (Sumber : Freepik.com)
Life17 Mei 2024, 12:30 WIB

10 Cara Meredakan Nyeri Asam Urat dengan Pengobatan Alami dan Perubahan Gaya Hidup

Meredakan Nyeri Asam Urat. Aktivitas fisik yang teratur dapat membantu menjaga kesehatan sendi dan mengurangi risiko serangan gout.
Ilustrasi. Cara Meredakan Nyeri Asam Urat dengan Pengobatan Alami dan Perubahan Gaya Hidup (Sumber : Pexels/EllaColsson)
Life17 Mei 2024, 12:15 WIB

6 Dampak Buruk Sering Menuruti Kemauan Anak, Orang Tua Jangan Menyesal!

Selalu menuruti kemauan anak rupanya memiliki dampak buruk yang mesti diperhatikan oleh orang tua ketika mendidiknya. Semua ini perlu diperhatikan demi kebaikan anak ketika dewasa
Ilustrasi dampak buruk selalu menuruti kemauan anak (Sumber : Pexels.com/@RDNEStockproject)
Bola17 Mei 2024, 12:00 WIB

Bojan Sebut Motivasi Pemain Persib Berlipat Jelang Leg 2 Semifinal Championship Series

Pemain Persib motivasinya kian berlipat jelan menghadapi Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series.
Pemain Persib motivasinya kian berlipat jelan menghadapi Bali United di Leg 2 Semifinal Championship Series. (Sumber : PERSIB.co.id)
Sukabumi17 Mei 2024, 11:58 WIB

Merinding! Ulat Bulu Warna-warni Serbu di Alun-alun Masjid Agung Kota Sukabumi

Binatang yang bisa bikin gatal ini turun dari sejumlah pohon ketapang kencana dan tanaman pelindung di kawasan tersebut.
Pohon pelindung ketapang kencang di alun-alun masjid agung Kota Sukabumi dipenuhi ulat bulu (Sumber: warganet/akun medsos @abcdadan)
Life17 Mei 2024, 11:45 WIB

Patut Ditiru! 6 Ajaran Hidup Para Perantau Agar Bisa Sukses di Tanah Orang

Kaum perantau tentu bukan tanpa prinsip dan ajaran hidup di tanah rantauan. Mereka tentu membawa modal ajaran hidup yang dipegangnya erat demi bisa meraih sukses di sana
Ilustrasi Ajaran hidup perantau agar cepat sukses di tanah rantau (Sumber : Pexels.com/@cottonbrostudio)
Sehat17 Mei 2024, 11:30 WIB

6 Golongan Obat-obatan untuk Meredakan Nyeri Asam Urat dan Efek Sampingnya

Meredakan nyeri akibat asam urat (gout) sering memerlukan kombinasi obat-obatan untuk mengurangi peradangan, nyeri, dan kadar asam urat dalam tubuh.
Ilustrasi. Meredakan nyeri akibat asam urat (gout) sering memerlukan kombinasi obat-obatan untuk mengurangi peradangan, nyeri, dan kadar asam urat dalam tubuh. (Sumber : Freepik/fabrikasimf)
Jawa Barat17 Mei 2024, 11:21 WIB

Audiensi LW Doa Bangsa-BJB Syariah, Kolaborasi Majukan Perwakafan di Daerah

Lembaga Wakaf (LW) Doa Bangsa melakukan audiensi di kantor BJB Syariah Pusat, di Bandung, Kamis, (16/5/2024).
Audiensi Lembaga Wakaf Doa Bangsa dan BJB Syariah di Bandung | Foto : Dok. LW Doa Bangsa
Life17 Mei 2024, 11:15 WIB

6 Kebiasaan Buruk yang Dapat Menghancurkan Kreatifitas Hidup, Hindari Yuk!

kebiasaan buruk yang sering dilakukan akan membunuh kreatifitas hidup. Setiap orang harus menghindarinya agar tidak merusak masa depan dan kehidupannya
Beberapa kebiasaan buruk yang membuat kreatifitas menghilang (Sumber : Pexels.com/@Andreapiacquadio)