SUKABUMIUPDATE.com - Bencana longsor terjadi di Kampung Pasir Dulang Rt05/05 Desa Gegerbitung, Kecamatan Gegerbitung, Kabupaten Sukabumi. Satu rumah warga di daerah tersebut rusak tertimpa longsor.
Informasi yang diperoleh berdasarkan data laporan Petugas Penanggulangan Bencana Kecamatan (P2BK) Kecamatan Gegerbitung, menunjukan bahwa peristiwa longsor terjadi Senin sore, sekira pukul 16.30 WIB.
Baca Juga :
Intensitas hujan yang tinggi menyebabkan tanah tebing setinggi 2,5 meter di Kampung Pasir Dulang longsor.
Bongkahan tanah bercampur bebatuan menggerus dinding belakang rumah yang dihuni 4 jiwa. Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian tersebut.
"Hujan dengan intensitas lebat sehingga mengakibatkan tebing longsor dengan panjang kurang lebih 5 meter dan tinggi sekitar 2,5 meter menimpa 1 unit rumah," demikian P2BK Kecamatan Gegerbitung, Ofiek, dalam laporannya.
Sejauh ini P2Bk maupun aparat pemerintahan desa setempat measih melakukan penghitungan kerugian yang ditimbulkan akibat bencana tersebut.