Polisi Akui Salah Tilang, Pakar Safety Riding Beri Solusi Bawa Sepeda di Mobil

Jumat 01 Oktober 2021, 23:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Pakar safety riding, Sony Susmana memberikan tanggapan mengenai cara bawa sepeda di dalam atau luar mobil secara aman. Itu ia ungkapkan di tengah isu kesalahpahaman pihak kepolisian dalam menilang pengendara roda empat yang membawa sepeda.

Baru-baru ini beredar video oknum polisi melakukan tindakan tilang kepada pengendara mobil yang membawa sepeda. Menurut video itu, kejadian ini terjadi di Jalan Perimeter, Kawasan Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang.

Menurut Sony, membawa setiap pengendara diperbolehkan untuk membawa barang atau sepeda di dalam atau luar mobil. Karena, Dirlantas juga sempat menyebutkan bahwa hal tersebut tidak dipermasalahkan.

“Mau di dalam atau di luar (mobil), sama saja. Menurut undang-undang, di dalam tidak boleh bawa barang-barang yang melebihi aturan. Aturan yang seperti apa dulu? Kemarin, Dirlantas juga sudah menjelaskan, selama itu tidak mengganggu dan menambah blind spot, tidak masalah,” katanya kepada Tempo, Jumat, 1 Oktober 2021.

photoBawa sepeda di mobil - (my-best.id)</span

Lebih lanjut, Sony juga menjelaskan bahwa ada risiko tersendiri dalam dua opsi tersebut. Pilihan itu pun tergantung dari si pengendara, karena mereka lebih tau yang aman dan nyaman.

“Kalau bicara kita bawa sepeda, itu boleh di dalam, boleh di luar. Tetapi, masing-masing punya risiko kecelakaan juga. Kalau di luar itu potensinya bahwa sepeda keluar dari dimensi mobil. Kalau di dalam, jika terjadi slip atau kecelakaan, justru mencederai penumpang atau pengemudinya,” lanjut dia.

Pendiri Safety Defensive Consultant Indonesia (SDCI) ini lebih memilih untuk menaruh sepeda di dalam mobil. Namun, ia juga menyarankan kepada pengemudi untuk memastikan sepeda itu terikat kuat.

“Menurut saya, di dalam lebih aman. Karena (sepeda) tidak keluar dari dimensi mobil. Kalau di dalam, selama posisinya di bagasi atau di belakang, kemudian tidak mengganggu pandangan dan terikat kuat, serta bukan bahan bakar berbahaya, sah-sah saja taruh di dalam,” jelas dia.

“Jadi balik lagi kepada si pengendaranya, pastikan barang yang ada di dalam terikat. Bukan berarti di dalam kabin aman, tapi harus dipastikan terikat,” tutup Sony.

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life18 April 2024, 07:00 WIB

9 Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres

Yuk Lakukan Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres Berikut Ini!
Ilustrasi - Kebiasaan Baik yang Bisa Membantu Meredakan Pikiran Stres. (Sumber : pexels.com/@Leah Kelley)
Food & Travel18 April 2024, 06:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusan Daun Pepaya untuk Menurunkan Gula Darah, Ini 6 Langkahnya!

Berikut Cara Membuat Air Rebusan Daun Pepaya untuk Menurunkan Gula Darah, Coba Ikuti 6 Langkahnya!
Ilustrasi. Daun pepaya - Manfaat Air Rebusan Daun Pepaya Bagi Kesehatan Tubuh, Bisa Menurunkan Gula Darah. | (Sumber : Pixabay.com)
Science18 April 2024, 05:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 18 April 2024, Seluruh Wilayah Potensi Hujan di Siang Hari

BMKG memprakirakan sebagian kota besar di Jawa Barat mengalami hujan pada Kamis 18 April 2024.
(Foto Ilustrasi) BMKG memprakirakan sebagian kota besar di Jawa Barat mengalami hujan pada Kamis 18 April 2024.. | Foto: Freepik
DPRD Kab. Sukabumi17 April 2024, 23:20 WIB

KH. Zezen Z.A Jadi Nama Jalan, DPRD Sukabumi Bicara Regulasi Wisata Syariah di Pondok Halimun

Pemerintah Kabupaten Sukabumi resmi mengubah nama jalan Nyangkokot-Perbawati menjadi Jalan KH. Zezen Z.A pada Rabu 17 April 2024.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami bersama Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Yudha Sukmagara saat meresmikan nama Jalan K.H. Zezen Z.A menggantikan nama Jalan Nyangkokot – Perbawati, Rabu (17/4/2024) | Foto : Ist
Sukabumi17 April 2024, 22:37 WIB

Saber Pungli OTT 2 Pelaku Pungutan Liar di Alun-alun Gadobangkong Sukabumi

Dua orang yang diduga melakukan praktik pungutan liar (Pungli) di kawasan Alun-Alun Gadobangkong Palabuhanratu, berhasil tertangkap basah oleh Unit Pemberantasan Pungli (UPP) Saber Pungli Kabupaten Sukabumi.
Alun-Alun Gadobangkong, Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Sukabumi17 April 2024, 22:18 WIB

Belasan Warga Sukabumi Jadi Korban Investasi Bodong Rumah Gadai, Rugi Ratusan Juta

Puluhan warga Sukabumi mendatangi Mapolres Sukabumi Kota. Mereka mengaku menjadi korban investasi bodong rumah gadai
Belasan warga korban investasi bodong rumah gadai mendatangi Mapolres Sukabumi Kota pada Rabu (17/4/2024) | Foto : Asep Awaludin
Sehat17 April 2024, 21:00 WIB

Cara Mudah Membuat Rebusan Mengkudu untuk Menurunkan Gula Darah, Simak 4 Langkahnya

Beberapa penelitian menunjukkan potensi buah mengkudu dalam membantu mengontrol kadar gula darah.
Beberapa penelitian menunjukkan potensi buah mengkudu dalam membantu mengontrol kadar gula darah. | (Sumber : Pixabay.com)
Sukabumi17 April 2024, 20:43 WIB

Bocah 12 Tahun Tenggelam di Kolam Renang Masjid Perahu Sukabumi, Ini Kata Pemilik

Pemilik angkat bicara terkait insiden bocah 12 tahun tenggelam di Kolam Renang Masjid Perahu Cicurug Sukabumi.
Wahana wisata kolam renang Masjid Perahu Cicurug Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sukabumi17 April 2024, 20:37 WIB

Nasib Pilu Ato Warga Ciracap Sukabumi: Ditinggal Istri, Urus 2 Anak Tempati Rumah Reyot

Kisah Ato (51 tahun) bersama dua anaknya, Saidah (12 tahun), dan Anwar (10 tahun) warga Desa Cikangkung, Kabupaten Sukabumi. Kini ia tinggal dirumah reyot, ia pun ditinggal sang istri.
Kndisi rumah yang ditempati Ato dan dua anaknya di Cikangkung Ciracap Kabupaten Sukabumi | Foto : Ragil Gilang
Life17 April 2024, 20:00 WIB

8 Tips Tidur Nyenyak di Malam Hari Saat Pikiran Stres

Yuk Coba Sederet Tips Berikut Agar Tidur Nyenyak di Malam Hari Saat Pikiran Stres.
Ilustrasi - Tips Tidur Nyenyak di Malam Hari Saat Pikiran Stres (Sumber : Freepik)