SUKABUMIUPDATE.com - Sejumlah warga di Desa Cijengkol, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi, secara gotong royong membantu proses pengaspalan ruas jalan Cijengkol Kaler hingga Lemburtegal, pada Ahad, 29 Agustus 2021. Kegiatan tersebut menjadi contoh penerapan pentahelix di tingkat desa.
"Jadi anggaran yang terbatas pun lebih maksimal. Ada kolaborasi dari unsur akademis, tokoh masyarakat (komunitas), pemerintah, dan media," kata Kepala Desa Cijengkol Haer Suhermansyah. "Termasuk ada perangkat desa, RT/RW, LPMD, dan lainnya. Semua bekerja untuk peningkatan jalan lingkungan dengan sistem hotmix."
Pengaspalan jalan ini dilakukan Pemerintah Desa Cijengkol dari bantuan keuangan Pemerintah Provinsi Jawa Barat Tahun 2021 senilai Rp 57.550.000. Dengan nominal tersebut, pemerintah desa dan warga berhasil mengaspal jalan lingkungan sepanjang 390 meter dan lebar 3 meter di Rukun Warga 04 Dusun Bumbulang.
"Kami coba praktikkan di lapangan dengan gotong royong warga dan alhamdulillah selesai," ujar Haer. Beberapa warga turun ke jalan membantu pengaspalan tersebut sejak Ahad pagi sekira pukul 07.00 WIB hingga sore, dibantu lima tenaga ahli dari luar.
Kerja sama warga tersebut sudah terbukti pada 2019, di mana saat Hari Jadi Kabupaten Sukabumi, Desa Cijengkol dianugerahi Sukabumi Award dengan kategori Desa Peduli Gotong Royong. "Kekompakan di Desa Cijengkol ini memang masih terjaga," kata Haer. "Kalau ada pembangunan yang lain, warga di sini memang gotong royong. Terlebih kita punya komunitas sendiri yang peduli pada lingkungan sekitar," imbuhnya.
(PKL/Utama)