SUKABUMIUPDATE.com - Seorang Ibu menjadi tontonan warga setelah diduga hendak maling di rumah salah satu warga Kampung Bojong Neros Rt 05/03 Desa Mangkalaya, Kecamtan Gunungguruh, Kabupaten Sukabumi, Kamis (26/8/2021) dengan modus numpang sholat.
Salah satu warga sekitar Zamalullael Munandar (25 tahun) menjelaskan, Awal mulanya Ibu berkerudung itu datang ke kampungnya dengan modus akan menyekolahkan anaknya.
"Sekitar pukul 14.00 WIB kemarin, datang Ibu berkerudung ke kampung kami dan mengatakan ingin menyekolahkan anaknya ke Sekolahan Madrasah. Setelah itu, Ibu-ibu tersebut mengatakan kepada warga akan memberikan sodaqoh kepada anak yatim, janda dan panti jompo. Warga di sini pun menyambut dengan senang akan diberi sodaqoh. Sekitar pukul 16.00 WIB berkumpulah warga di sini dan berharap akan dibagi sodaqoh. Sampai pukul 18.00 WIB bantuan atau sodaqoh yang akan diberikan oleh ibu-ibu tersebut tak kunjung ada, dengan kesalnya warga pun akhirnya bubar," ujarnya saat dihubungi, Jumat (27/8/2921).
Lanjut, Munandar mengatakan, ditangkapnya Ibu berkerudung itu setelah masuk ke dalam kamar milik warga bernama Ade.
"Setelah warga di sini bubar, Ibu itu menumpang shalat magrib kesalah satu rumah warga, lalu warga yang bernama Ade itu melihat Ibu tersebut sedang menggeledah kamarnya lalu diteriaki maling, Ibu itu sontak kaget dan langsung kabur keluar," tuturnya.
Setelah tertangkap oleh warga dan di introgasi akhirnya Ibu berkerudung itu dibawa pihak kepolisian.
"Karena diteriaki maling akhirnya Ibu tersebut ditangkap oleh warga dan menjadi tontonan warga serta diteriaki oleh semua warga di sini. Ibu itu mengatakan orang perumahan yang tidak jauh di kampung itu, tetapi setelah kami panggil satpam dan Ketua RT perumahan tersebut ternyata perwakilan dari perumahan itu tidak mengenalinya. Akhirnya kami menelpon polisi dan sekitar pukul 20.00 WIB, Ibu tersebut langsung dibawa oleh pihak kepolisian Polsek Gunungguruh," pungkasnya.
Hingga berita ini dimuat, belum ada keterangan lebih lanjut mengenai status Ibu berkerudung tersebut dari pihak kepolisian Polsek Gunungguruh.