Kurangi Resiko Kena Kanker, 4 Mahasiswa Ini Modifikasi Filter Rokok

Jumat 13 Agustus 2021, 02:00 WIB
Ilustrasi. Maraknya kasus kematian akibat asap rokok menginspirasi sekelompok mahasiswa untuk memodifikasi filter rokok

Ilustrasi. Maraknya kasus kematian akibat asap rokok menginspirasi sekelompok mahasiswa untuk memodifikasi filter rokok

SUKABUMIUPDATE.com - Maraknya kasus kematian akibat asap rokok menginspirasi sekelompok mahasiswa untuk memodifikasi filter rokok. Tujuannya  mengurangi dampak buruk dari kebiasaan merokok

Modifikasi tersebut bernama Nano Enzyme-Carbol Filter, yang juga didedikasikan untuk mendukung Gerakan Nasional Peduli Kanker Paru.

Para mahasiswa ini berasal dari Universitas Airlangga atau Unair. Mereka adalah Muhammad Fahroji Muhammad Faqih, Widyah Puspitasari, dan Izza Nur Ilmihah dari Fakultas Sains dan Teknologi (FST), serta Kamailiyah Ulfah dari Fakultas Kedokteran Hewan (FKH). 

Tim Program Kreativitas Mahasiswa Riset Eksakta (PKM-RE) yang lolos pendanaan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud-ristek) ini menyadari kalau banyak orang yang tidak terpengaruh kampanye dan dampak nyata bahaya rokok.

"Jadi, ini merupakan salah satu bentuk usaha kami sebagai peneliti muda untuk mengurangi risiko penyakit yang ditimbulkan rokok," kata ketua tim, Fahroji, seperti dikutip Tempo dari laman Unair News, Kamis, 12 Agustus 2021.

Pada dasarnya, kata dia, filter bawaan rokok terbuat dari Selulosa Asetat yang bisa menyaring zat seperti Nikotin dan Tar. Fahroji mengatakan modifikasi yang dilakukan timnya bertujuan agar filter rokok bisa berfungsi secara maksimal sehingga produk yang dihasilkan memiliki efektivitas yang lebih baik, khususnya dalam mengurangi efek berbahaya bagi tubuh.

Dia dan timnya menambahkan beberapa senyawa dalam filter modifikasinya, yaitu Gtaphen Oxide (GO), Activated Carbon (AC), dan Cooper Tannic Acid Nanozyme (Cu-Tannic Acid) yang telah diteliti bisa menyerap zat-zat berbahaya dalam asap rokok.

"Ketiga senyawa tersebut kami kombinasikan untuk secara khusus menyaring senyawa berbahaya pada rokok, yakni radikal bebas, senyawa karbonil, dan partikel mikro dalam rokok," ucapnya.

Menurut dia, kombinasi ketiga senyawa tersebut dalam filter rokok merupakan hal yang baru dibandingkan dengan filter komersial yang beredar di pasaran. Kini, dia dan timnya sedang fokus dalam pengerjaan artikel dan izin karakterisasi lanjutan untuk senyawa yang diuji setelah melakukan kajian literatur, uji in silico, uji etik, dan pemesanan alat.

Dengan penelitian ini, mereka berharap supaya masyarakat, terutama jutaan perokok di Indonesia, bisa merasakan dampak baik dengan berkurangnya risiko penyakit akut akibat rokok. "Harapannya, agar penelitian ini dapat bermanfaat bagi jutaan perokok di Indonesia," ungkap dia.

SUMBER: AMELIA RAHIMA SARI/TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
DPRD Kab. Sukabumi20 April 2024, 22:35 WIB

DPRD Kecam Kasus Ibu Hamil Asal Ciemas Sukabumi Diduga Ditelantarkan

Dugaan penelantaran terjadi saat petugas kesehatan mengantar Ayu ke RSUD Jampangkulon menggunakan ambulans karena akan melahirkan.
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi Andri Hidayana. | Foto: Istimewa
Sukabumi Memilih20 April 2024, 22:17 WIB

Setelah Demokrat, Deden Deni Wahyudin Daftar Maju Pilkada Sukabumi Lewat PAN

Deden mengatakan keikutksertaannya dalam proses penjaringan bakal calon bupati/wakil bupati Sukabumi melalui partai politik merupakan ikhtiar menjemput amanah memajukan Kabupaten Sukabumi.
Bakal Calon Bupati/Wakil Bupati Sukabumi Deden Deni Wahyudin mendaftar ke PAN, Sabtu (20/4/2024). | Foto: Istimewa
DPRD Kab. Sukabumi20 April 2024, 22:08 WIB

Ingatkan Soal Kesehatan, DPRD Tanggapi Meninggalnya Siswi Sukabumi saat Seleksi Paskibraka

Kayla meninggal setelah mengikuti tes lari bersama peserta lain di Lapang Cangehgar.
Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kabupaten Sukabumi Muhamad Yusuf. | Foto: Istimewa
Sukabumi20 April 2024, 21:27 WIB

Diturunkan di Warung, Ibu Hamil Asal Ciemas Sukabumi Diduga Ditelantarkan

Awalnya Indra menduga ambulans tersebut akan menjemput keluarga Ayu yang lain.
Ayu Bunga Lestari (18 tahun) dan ibunya saat berada di sebuah warung, depan RSUD Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (20/4/2024). | Foto: Istimewa
Sehat20 April 2024, 21:00 WIB

Tanpa Bahan Kimia, 6 Cara Alami Mengobati Pilek dengan Rempah-rempah

Meskipun rempah-rempah tradisional ini dapat membantu meredakan gejala pilek, penting untuk tetap mengonsumsi makanan bergizi dan minum cukup air untuk membantu tubuh melawan infeksi.
Ilustrasi. Sakit Flu Pilek dan Batuk (Sumber : pexels/lucianphotography)
Life20 April 2024, 20:00 WIB

7 Cara Mencegah Kolesterol Tinggi dengan Gaya Hidup Sehat

Dengan mengadopsi gaya hidup sehat, Anda dapat membantu mencegah kolesterol tinggi dan menjaga kesehatan jantung Anda.
Ilustrasi. Makan Sehat. Cara Mencegah Kolesterol Tinggi dengan Gaya Hidup Sehat | Foto : Pixabay
Keuangan20 April 2024, 19:02 WIB

Rp 6 Juta Sehari! Omzet Tukang Bakso di Jalan Sukabumi-Bogor Akibat Longsor Tol Bocimi

Pendapatan yang meningkat ini dirasakan oleh pedagang dan tukang parkir.
Warung bakso Zaenal (35 tahun) di area Masjid Nurul Anda, Desa Pondokkasolandeuh, Kecamatan Parungkuda, Kabupaten Sukabumi, Sabtu (20/4/2024). | Foto: SU/Ibnu Sanubari
Sehat20 April 2024, 19:00 WIB

6 Makanan yang Tidak Dianjurkan untuk Penderita Kolesterol

Dalam kondisi normal, hati mengatur produksi kolesterol sesuai dengan kebutuhan tubuh. Namun, pola makan tidak sehat dan gaya hidup yang tidak aktif dapat meningkatkan kadar kolesterol dalam darah, yang nantinya dapat mengarah pada penyakit kardiovaskular
Rendang. Contoh Makanan yang Tidak Dianjurkan Dikonsumsi Berlebihan untuk Penderita Kolesterol (Sumber : YouTube Devina Hermawan)
Life20 April 2024, 18:00 WIB

4 Doa Mohon Diberi Kesehatan, Kesembuhan dan Dilindungi dari Penyakit

Berikut Bacaan Doa Mohon Kesembuhan dan Dilindungi dari Penyakit, Tersedia Arab Latin dan Artinya.
Ilustrasi. Dirawat di rumah sakit. (Sumber : Shutterstock)
Musik20 April 2024, 17:00 WIB

Trending Now! Lirik dan Terjemahan Lagu As I Am Justin Bieber feat Khalid

Berikut Lirik dan Terjemahan Lagu As I Am Justin Bieber feat Khalid yang Sedang Trending di YouTube Music!
Trending Now! Lirik dan Terjemahan Lagu As I Am Justin Bieber feat Khalid | Foto : YouTube/@JustinBieber