Pemerintah Kota Sukabumi Borong BKN Award 2021 di Dua Kategori Berbeda

Kamis 01 Juli 2021, 21:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Badan Kepegawaian Negara (BKN) menyelenggarakan ajang BKN Award 2021 sebagai bentuk apresiasi kepada instansi pemerintahan dalam pengelola kepegawaian terbaik. Dalam ajang ini Pemerintah Kota Sukabumi meraih peringkat pertama dalam dua kategori berbeda.

Penghargaan ini diberikan dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Kepegawaian Tahun 2021 bertajuk "Transformasi Manajemen ASN Menuju Birokrasi yang Dinamis" yang dilaksanakan pada Kamis, 1 Juli 2021 secara hybrid di Kota Denpasar, Bali dan disiarkan langsung lewat channel Youtube BKN.

Rakornas Kepegawaian 2021 dibuka Wakil Presiden Republik Indonesia KH Ma'ruf Amin serta dihadiri Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Tjahjo Kumolo dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Anwar Makarim.

"Di awal Juli, alhamdulillah Pemkot Sukabumi kembali mendapatkan penghargaan dalam ajang BKN Award 2021,'' ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi. Penghargaan tingkat nasional yang diperoleh untuk dua kategori berbeda.

Pemerintah Kota Sukabumi menjadi juara pertama untuk pemerintah kota tipe B dalam hal Implementasi Sistem Aplikasi Pelayanan Kepegawaian dan Pemanfaatan Computer Assisted Test (CAT). Sementara peringkat kedua adalah Pemerintah Kota Balikpapan dan ketiga Pemkot Cirebon.

Pemkot Sukabumi juga meraih peringkat pertama dalam kategori Penilaian Kompetensi. Sedangkan peringkat kedua adalah Pemkot Cirebon dan ketiga diraih Pemkot Pontianak. Penghargaan tersebut dapat menjadi tolak ukur keberhasilan pemerintah daerah dalam proses kepegawaian. Terlebih Pemkot Sukabumi menjadikan manajemen ASN sebagai salah satu fokus utama.

Prestasi ini juga memacu pemerintah daerah dalam meningkatkan kualitas aparatur sipil negara (ASN). Sehingga ASN di lingkup Pemkot Sukabumi bisa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Sukabumi Asep Suhendrawan menambahkan, penghargaan ini berkat dukungan wali kota, wakil wali kota, dan para aparatur di lingkup Pemkot Sukabumi serta dukungan warga.

"Harapannya pengelolaan kepegawaian ini akan terus lebih baik dalam rangka pelayanan kepada masyarakat," kata dia.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Jawa Barat29 Maret 2024, 22:13 WIB

Gempa M3,0 di Barat Daya Bogor, Guncangannya Terasa Hingga Kalapanunggal Sukabumi

BMKG melaporkan gempa tektonik dengan magnitudo 3,0 mengguncang wilayah Kota Bogor Jawa Barat dan sekitarnya pada Jumat (29/3/2024) malam.
Episenter gempa M3,0 di Barat Daya Bogor, Jumat (29/3/2024) pukul 21:22:42 WIB. (Sumber : BMKG)
Sehat29 Maret 2024, 22:03 WIB

7 Bahaya Begadang Bagi Kesehatan Tubuh, Picu Diabetes dan Obesitas!

Penting dalam hidup mengetahui bahaya keseringan bergadang. Sebab, hal itu bisa menimbulkan masalah pada kesehatan tubuh lama kelamaan.
Ilustrasi. Bahaya begadang bagi kesehatan tubuh. (Sumber foto : Pexels/cottonbro pro)
Life29 Maret 2024, 21:21 WIB

6 Kebiasaan yang Membuat Anda Selalu Spesial dan Menarik di Mata Orang Lain

Terdapat kebiasaan keseharian yang bila diterapkan akan membaut anda dianggap pribadi yang menyenangkan dan menarik oleh orang lain.
Ilustrasi kebiasaan yang membuat spesial dan menarik. (Sumber foto : Pexels/Sora Shimazaki)
Sehat29 Maret 2024, 21:00 WIB

8 Bahan Herbal untuk Mengatasi Asam Lambung Naik, Alami Tanpa Obat-obatan

Bahan-bahan herbal ini dipercaya mampu mengatasi asam lambung yang naik.
Ilustrasi Lemon Balm - Bahan-bahan herbal ini dipercaya mampu mengatasi asam lambung yang naik. (Sumber : Freepik.com/@jcomp).
Kecantikan29 Maret 2024, 20:51 WIB

Agar Tampil Makin Cantik, Ini 7 Item yang Wajib Dipakai Perempuan

Dalam dunia mode dan gaya, aksesori tubuh memainkan peran yang sangat penting dalam menambahkan dimensi dan pesona pada penampilan seseorang.
Ilustrasi item yang dipakai perempuan agar semakin cantik. (Sumber : Pixabay)
Sehat29 Maret 2024, 20:30 WIB

Aman untuk Dikonsumsi, 5 Buah yang Membantu Anda Menurunkan Asam Lambung

Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya
Ilustrasi - Asam lambung naik dapat diatasi dengan mengonsumsi buah-buahan yang bisa meredakannya. (Sumber : Freepik/ @lifeforstock)
Sukabumi29 Maret 2024, 20:19 WIB

3 Ruang Kelas SDN Sukalaksana Sukabumi Rusak Parah dan Nyaris Roboh, Butuh Perbaikan

Tiga ruang kelas SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi bertahun-tahun kondisinya rusak parah, sehingga tak layak untuk KBM.
Kondisi salah satu ruang kelas di SDN Sukalaksana di Curugkembar Sukabumi yang rusak parah. (Sumber : Istimewa)
Life29 Maret 2024, 20:00 WIB

8 Gaya Hidup Tidak Sehat yang Bisa Menyebabkan Penyakit Asam Urat

Jangan Lakukan Sederet Gaya Hidup Tidak Sehat Berikut Karena Bisa Menyebabkan Potensi Penyakit Asam Urat di Kemudian Hari.
Ilustrasi - Asam urat kambuh. Ketahui Gaya Hidup Tidak Sehat yang Menyebabkan Penyakit Asam Urat (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sehat29 Maret 2024, 19:30 WIB

Memahami Apa Itu Kolesterol: Gejala, Jenis, Penyebab dan Cara Memantau Kadarnya

Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan.
Ilustrasi - Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan. (Sumber : Freepik.com/@wayhomestudio).
Sehat29 Maret 2024, 19:00 WIB

5 Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat: Pengganti Minuman Tinggi Kalori

Perlu diingat bahwa infused water tidak menggantikan perawatan medis yang tepat dan diet sehat secara keseluruhan untuk penderita asam urat.
Ilustrasi. Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat, Pengganti Minuman Tinggi Kalori. Sumber: Freepik/bublikhaus