SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi menyalurkan bantuan bagi warga yang menempati sebuah gubuk di Kampung Cikembang RT 02/02, Desa Caringin Wetan, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi, Sabtu, 26 Juni 2021.
Kepala Desa Caringin Wetan Dedi Suhendar mengatakan bantuan itu diserahkan langsung kepada warga bernama Komarudin yang menempati gubuk tersebut. "Bantuan yang diberikan berupa beras, minyak goreng, mie instan, kornet, dan lain-lain," ujarnya.
Dedi mengucapkan terima kasih kepada Dinas Sosial Kabupaten Sukabumi yang telah memerhatikan warganya dengan memberikan bantuan untuk meringankan beban. Selain itu, keluarga Komarudin juga disebut akan memperoleh program rumah tidak layak huni dari pemerintah.
"Melalui FSKSS dan Perkim untuk kembali merenovasi rumahnya yang dulu karena sebenarnya sudah menjadi milik keluarga Pak Komar," kata Dedi. "Saudaranya sudah lama tinggal di Medan dan bahkan kita sudah buatkan juga sertifikatnya dengan nama Komarudin sendiri," tambah dia.
Sebelumnya diberitakan Komarudin dengan istri dan lima anaknya serta seorang cucu menghuni gubuk yang berdiri di atas lahan Tempat Pemakaman Umum Cikembang. Gubuk berukuran 3x4 meter persegi yang terbuat dari kayu, bambu, dan berdinding bilik itu awalnya merupakan tempat istirahat penggali kubur.