Sembilan Kampus BUMN Buka Beasiswa Penuh Selama Kuliah, Cek Syaratnya

Rabu 23 Juni 2021, 14:22 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Aliansi Perguruan Tinggi Badan Usaha Milik Negara atau APERTI BUMN kembali membuka pendaftaran program beasiswa pada 12 Juni 2021. Beasiswa ini diperuntukan bagi siswa siswa lulusan SMA/SMK tahun 2020 atau 2021 yang berminat mengikuti kuliah program Sarjana atau Diploma di kampus tersebut.

Beasiswa ini hanya dibuka bagi sembilan perguruan tinggi APERTI BUMN, di antaranya Universitas Pertamina (UP), Universitas Internasional Semen Indonesia (UISI), Telkom University (Tel-U), Politeknik Pos Indonesia (POLTEKPOS), Sekolah Tinggi Manajemen Logistik (STIMLOG), Institut Teknologi Telkom Surabaya (ITTS), Institut Teknologi Perushaan Listrik Negara (IT-PLN), Bank Rakyat Indonesia (BRI) Institute, dan Institut Teknologi Telkom Purwokerto (ITTP).

Untuk biaya pendaftaran beasiswa APERTI BUMN ini tidak dipungut biaya. Nantinya bagi penerima beaisiswa akan mendapatkan beasiswa penuh 100 persen selama masa studi di perguruan tinggi yang dipilih dengan ketentuan berlaku di masing-masing perguruan tinggi. Beasiswa APERTI BUMN akan diberikan ke 40 mahasiswa baru yang terpilih.

Nantinya calon peserta beasiswa akan melakukan proses seleksi terlebih dahulu yakni mencakup seleksi akademik, sudah termasuk mengajukan nilai rapor dan selanjutnya akan dilakukan wawancara online. Adapun persyaratan umum yang harus dipenuhi bagi calon penerima beasiswa di antaranya:

1. Siswa SMA/SMK/MA lulusan tahun 2020 dan 2021

2. Melampirkan nilai rapor semester 1 s.d 5

3. Melampirkan sertifikat jika ada

4. Berkas pendaftaran diunggah secara online pada website perguruan tinggi yang dipilih

5. Peserta hanya boleh memilih satu tujuan perguruan tinggi

Adapun timeline yang perlu diketahui dalam mengurus beasiswa APERTI BUMN ini di antaranya, untuk pendaftaran berkas secara online dilakukan pada 12 Juni-23 Juli 2021, pengumuman seleksi administrasi pada 6 Agustus 2021, wawancara pada 9-12 Agustus 2021, dan pengumuman kelulusan pada 16 Agustus 2021.

Untuk mendapatkan informasi secara lengkap dan melakukan pendaftaran berkas secara online dapat dilakukan di website masing masing perguruan tinggi:

Telkom University: https://smb.telkomuniversity.ac.id/aperti/

Universitas Pertamina: https://aperti.universitaspertamina.ac.id/

Universitas Internasional Semen Indonesia: https://pmb.uisi.ac.id/

Institut Perusahaan Listrik Negara: http://infopmb.itpln.ac.id/beasiswa/beasiswa-aperti-bumn/

Institut Teknologi Telkom Surabaya: https://smb.ittelkom-sby.ac.id/beasiswa-aperti-bumn/

Politeknik Pos Indonesia: https://pmb.poltekpos.ac.id/beasiswa/

Sekolah Tinggi Manajemen Logistik: https://pmb.stimlog.ac.id/beasiswa-aperti/

Institut Teknologi Telkom Purwokerto : https://pmb.ittelkom-pwt.ac.id/

BRI Institute: https://bri-institute.ac.id/beasiswa-aperti-bumn/

Sumber: Tempo

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life29 Maret 2024, 20:00 WIB

8 Gaya Hidup Tidak Sehat yang Bisa Menyebabkan Penyakit Asam Urat

Jangan Lakukan Sederet Gaya Hidup Tidak Sehat Berikut Karena Bisa Menyebabkan Potensi Penyakit Asam Urat di Kemudian Hari.
Ilustrasi - Asam urat kambuh. Ketahui Gaya Hidup Tidak Sehat yang Menyebabkan Penyakit Asam Urat (Sumber : Freepik.com/@Lifestylememory)
Sehat29 Maret 2024, 19:30 WIB

Memahami Apa Itu Kolesterol: Gejala, Jenis, Penyebab dan Cara Memantau Kadarnya

Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan.
Ilustrasi - Kolesterol adalah jenis lemak yang ditemukan dalam tubuh dan juga ada dalam berbagai makanan. (Sumber : Freepik.com/@wayhomestudio).
Sehat29 Maret 2024, 19:00 WIB

5 Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat: Pengganti Minuman Tinggi Kalori

Perlu diingat bahwa infused water tidak menggantikan perawatan medis yang tepat dan diet sehat secara keseluruhan untuk penderita asam urat.
Ilustrasi. Manfaat Infused Water untuk Penderita Asam Urat, Pengganti Minuman Tinggi Kalori. Sumber: Freepik/bublikhaus
Sehat29 Maret 2024, 18:58 WIB

Selain Sebabkan Asam Lambung, Ini 6 Bahaya Langsung Tidur Setelah Makan Sahur

Menjadi perhatian bagi semua orang yang berpuasa agar tidak langsung tidur setelah makan sahur. Hal ini bisa memicu penyakit yang membahayakan bagi kesehatan tubuh
Ilustrasi. Bahaya buruk bagi orang yang langsung tidur setelah makan sahur. (Sumber foto : Pexels/Ron Lach Pexels)
Sukabumi29 Maret 2024, 18:21 WIB

Hati-hati! Ruas Jalan Nasional di Cikadu Palabuhanratu Terendam Banjir Campur Kerikil

Pengendara roda dua harus hati-hati, jalan nasional di Cikadu Palabuhanratu Sukabumi ini terendam banjir campur kerikil.
Kondisi ruas jalan nasional di Cikadu Palabuhanratu yang tergenang banjir campur kerikil akibat hujan deras. (Sumber : SU/Ilyas)
Life29 Maret 2024, 18:00 WIB

Doa Ketika Melakukan Perjalanan Jauh Untuk Anda yang Mudik Lebaran

Berikut ini doa yang bisa diamalkan ketika melakukan perjalanan jauh termasuk saat mudik lebaran
Ilustrasi - Berikut ini doa yang bisa diamalkan ketika melakukan perjalanan jauh termasuk saat mudik lebaran (Sumber : Freepik/DC Studio)
Sehat29 Maret 2024, 17:30 WIB

Mudah Dibuat, 7 Infused Water yang Ampuh Untuk Menurunkan Kadar Kolesterol

Berikut ini beberapa infused water yang bisa digunakan untuk membantu menurunkan kadar kolesterol
Mudah Dibuat, 7 Infused Water yang Ampuh Untuk Menurunkan Kadar Kolesterol (Sumber : Freepik/8photo)
Jawa Barat29 Maret 2024, 17:02 WIB

KA Pangrango Sukabumi Terlambat 3 Jam Imbas Mogok, KAI Minta Maaf

PT KAI Daop 1 Jakarta menyampaikan permohonan maaf atas gangguan teknis yang dialami KA Pangrango Sukabumi di Stasiun Maseng, Jumat (29/3/2024).
Ilustrasi. KA Pangrango relasi Sukabumi-Bogor. (Sumber Foto: Unplash/Haidan)
Musik29 Maret 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Obsessed Olivia Rodrigo yang Viral

Inilah Lirik dan Terjemahan Lagu Obsessed Olivia Rodrigo yang Viral di TikTok dan YouTube Music. Sudah Dengar?
Official Music Video Lagu Obsessed Olivia Rodrigo. Sumber: YouTube/Olivia Rodrigo
Gadget29 Maret 2024, 16:30 WIB

Waspada! Ini 6 Cara Melindungi HP Agar Tidak Disadap Hacker

Pengguna HP harus melindungi keamanannya agar tidak disadap orang lain. Hal ini penting menjaga data pribadi dan akses rahasia dari kejahatan siber.
Ilustrasi. Cara melindungi HP dari penyadapan. Sumber Foto : Pexels/Castorly Stock