Cerita Bripka Redi Megasakti, Sendirian dan Duel dengan Kurir Ganja di Sukabumi

Sabtu 22 Mei 2021, 12:31 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Video penangkapan kurir ganja di Kantor JNE Jampang Kulon Kabupaten Sukabumi Jawa Barat viral karena terjadi duel satu lawan satu antara polisi dan pelaku. Kanit Intel Polsek Jampang Kulon Bripka Redi Megasakti ternyata nekat menangkap pelaku seorang diri, karena saat itu dia tidak sempat meminta bantuan jajarannya dan tak ingin sasarannya kabur.

Hal ini diceritakan oleh Bripka Redi kepada awak media usai penangkapan tersebut. Penangkapan tersebut diawali dari informasi rencana pengiriman ganja ke Sukabumi tepatnya Jampang Kulon dengan menggunakan paket JNE, pada hari Kamis tanggal 19 Mei 2021.

"Berbekal informasi tersebut, hari itu juga saya koordinasi dengan petugas JNE Jampang Kulon. Dapat info lanjutan bahwa paket yang dimaksud sudah dalam perjalanan menuju Jampang Kulon," jelasnya kepada sukabumiupdate.com, melalui rekaman suara.

Pada Jumat pagi tanggal 20 Mei 2021, Redi melakukan monitoring ke kantor JNE di kawasan alun-alun Jampang Kulon karena paket yang dicurigai sudah ada disana. "Beberapa jam menunggu, datang pria berambut keriting gondrong yang kemudian mengambil paket tersebut. Saat dia mau keluar JNE, langsung saya bekuk saja karena khawatir pelaku ini nantinya sudah dikejar, dan barang bukti paket itu ada ditangannya," lanjut Redi.

photoPenangkapan kurir ganja yang diwarnai aksi duel dengan anggota Polsek Jampang Tengah, Kapolres Sukabumi sebut sindikat ini gunakan modus lewat jasa pengiriman - (istimewa)</span

Penangkapan itu tidak mudah, karena pelaku berusaha melawan dan kabur. Redi dan pelaku sempat terlibat duel satu lawan satu dengan tangan kosong. Redi berusaha meringkus, pelaku berusaha lepas dari 

Pelaku akhirnya berhasil diringkus di jalan depan Kantor JNE Jampang Kulon. Saat itu ia dibantu warga dan pekerja JNE,

"Pelaku dan barang bukti langsung diserahkan ke Satnarkoba Polres Sukabumi," pungkasnya.

Baca Juga :

Anggota Polsek Duel dengan Kurir Ganja, Kapolres Sukabumi Sebut Modusnya Lewat Jasa Pengiriman

Seperti diberitakan sebelumnya, aksi berani Bripka Redi Megasakti ini diapresiasi Kapolres Sukabumi AKBP M Lukman Syarif. Kepada awak media Jumat kemarin, Kapolres sukabumi membenarkan peristiwa tersebut, dan video yang viral itu adalah proses penangkapan kurir narkoba jenis ganja oleh Kanit Intel Polsek Jampang Kulon Bripka Redi Megasakti.

"Anggota kami dari Polsek Jampang Kulon siang ini berhasil mengamankan kurir narkotika jenis ganja. Sebelum diringkus anggota memang duel dulu karena pelaku berusaha melawan untuk kabur. Namun bisa dihalau diringkus dengan tangan kosong," ujarnya.

Dijelaskan oleh Lukman Syarif, paket ditangan pelaku berisi narkoba jenis ganja sebanyak 250 gram. Barang bukti ini diambil pelaku dari kantor Jasa Pengiriman barang (JNE).

"Narkotika jenis ganja yang diamankan dari pelaku kurang lebih 250 gram. Menarik karena barang bukti itu diduga dikirim ke pelaku lewat Jasa Pengiriman barang," jelasnya.

Saat ini, barang bukti dan pelaku sudah diamankan di Satnarkoba Polres Sukabumi. Polisi masih terus menyelidiki kasus peredaran ganja antar wilayah lewat Jasa Pengiriman barang ini.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life25 April 2024, 19:32 WIB

Dapat Menurunkan Rasa Percaya Diri, Ini 5 Dampak Pola Asuh Helikopter Pada Anak

Pola asuh helikopter dapat berdampak negatif pada anak, karena penerapan pola asuh ini melibatkan orang tua sepenuhnya terhadap kegiatan anak.
Ilustrasi dampak pola asuh helikopter | Foto : Freepik/@jcomp
Sukabumi Memilih25 April 2024, 19:04 WIB

Fikri Abdul Aziz Daftar ke PAN: Siap Dampingi Asjap di Pilkada Sukabumi

Daftar ke PAN, Fikri Abdul Aziz memiliki keinginan untuk mendampingi Asep Japar (Asjap) di Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024.
Fikri Abdul Aziz mendaftarkan diri ke Desk Pilkada DPD PAN Kabupaten Sukabumi, Kamis (25/04/2024). (Sumber : Istimewa)
Life25 April 2024, 19:00 WIB

10 Cara Menghilangkan Rasa Sedih Agar Hidup Bahagia Kembali

Mengelola perasaan sedih dan mencapai kebahagiaan bisa menjadi perjalanan yang panjang.
Ilustrasi. Cara Menghilangkan Rasa Sedih Agar Hidup Bahagia Kembali (Sumber : pixabay.com/@Pexels)
Sukabumi25 April 2024, 18:49 WIB

Menghadapi Situasi yang Mengecewakan, Simak 4 Alasan Mengapa Anak Bertingkah Seperti Ini

Meskipun menangani anak-anak Anda yang bertingkah bisa menjadi tantangan di saat-saat yang panas, yakinlah bahwa semua anak akan bertingkah pada satu waktu atau yang lain
Ilustrasi alasan mengapa anak bertingkah | Foto : Freepik/@freepik
Sehat25 April 2024, 18:38 WIB

7 Manfaat Buah Apel Untuk Kesehatan Anak-anak, Yuk Bunda Cari Tahu

Apel mengandung berbagai nutrisi penting seperti serat, vitamin C, vitamin A, dan kalium.
Ilustrasi manfaat apel bisa meningkatkan kesehatan otak.( Sumber Foto: pexels.com/ @Mareefe )
Bola25 April 2024, 18:30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Duel Dua Tim Papan Atas!

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist).
Sukabumi25 April 2024, 18:09 WIB

Disingkat Berkah, Motto Camat Baru Waluran Sukabumi Dongkrak Potensi Alam

Pemerintah Kecamatan Waluran Kabupaten Sukabumi menggelar halal bihalal dan pisah sambut dari camat lama Ali Murtado ke camat baru Supendi, di aula kantor Kecamatan Waluran, Kamis (25/4/2024)
Pisah sambut camat Waluran Kabupaten Sukabumi dari Ali Murtado ke Supendi | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi25 April 2024, 18:08 WIB

Rapat Dinas dan Halal Bihalal, Dinkes Sukabumi Perkuat Kerjasama Tingkatkan Layanan

Rapat Dinas dan Halal Bihalal Dinkes Kabupaten Sukabumi ini dibuka langsung oleh Bupati Sukabumi Marwan Hamami.
Kadinkes Kabupaten Agus Sanusi saat menyampaikan arahan dalam rapat dinas sekaligus halal bihalal yang dibuka Bupati Marwan Hamami. (Sumber : SU/Ilyas)
Life25 April 2024, 18:00 WIB

4 Doa Nabi Sulaiman untuk Memohon Dibukakan Pintu Rezeki dan Kekayaan

Doa Nabi Sulaiman ini dapat di amalkan ketika ingin diberikan rezeki melimpah dari Allah SWT.
Doa Nabi Sulaiman ini dapat di amalkan ketika ingin diberikan rezeki melimpah dari Allah SWT. | Sumber: Freepik.com
Sukabumi25 April 2024, 17:33 WIB

Aksi Protes di PT GSI Bubar, Kades Bojongraharja Beri Jaminan Soal Pungli Tenaga Kerja

Kepala Desa Bojongraharja, Henhen Suhendar mengatakan, warga yang melakukan aksi demonstrasi ini, lantaran mereka merasa kecewa dengan pihak perusahaan.
Kades Bojongraharja, Henhen Suhendar usai menemui warga yang protes pungli tenaga kerja di PT GSI (Sumber: SU/Ibnu)