SUKABUMIUPDATE.com - Satgas Kabupaten Sukabumi hari ini, Kamis (20/5/2021) mengumumkan penambahan 5 kasus terkonfirmasi positif covid-19. Satu diantaranya warga dengan riwayat perjalanan dari Jakarta.
"Hari ini ada lima kasus terkonfirmasi positif covid-19 yang kami umumkan, termasuk dengan riwayat perjalanan dari dan ke Jakarta," jelas staf komunikasi juru bicara Satgas Kabupaten Sukabumi, Yulia Handayani kepada awak media, Kamis.
Pasien ini berasal dari Kecamatan Cidahu, laki-laki 30 tahun. Menurut Yulia pasien ini tes covid-19 mandiri karena akan kembali ke Jakarta dan ternyata positif covid-19.
"Kondisinya tidak bergejala jadi isolasi mandiri. Pasien ini pulang ke Sukabumi dan saat akan kembali bekerja ke Jakarta, harus membawa hasil tes covid-19. Pasien tes mandiri di rumah sakit, hasilnya positif covid-19," beber Yulia.
Saat ini lanjut Yulia tengah melakukan tracing dari kasus dengan riwayat perjalanan tersebut.
Sementara 4 pasien positif lainnya, 2 dengan riwayat kontak erat terkonfirmasi yaitu perempuan berusia 32 dan 57 tahun dari Simpenan, dan lansia perempuan 62 tahun asal Cicantayan dengan dugaan infeksi lokal dengan status tanpa riwayat perjalanan.
Baca Juga :
Hari ini Satgas juga mencatat ada 25 pasien covid-19 yang dinyatakan sembuh. Angka Kumulatif pasien sembuh hingga hari ini mencapai 4685 kasus.
"Masih ada 107 pasien yang diisolasi baik mandiri maupun di rumah sakit rujukan," sambung Yulia.
Angka kematian pasien positif corona hingga saat ini 137 orang. "Kabupaten Sukabumi saat ini berada di zona kuring (risiko rendah) dalam peta zonasi Jawa Barat," pungkasnya.