SUKABUMIUPDATE.com - Puluhan wisatawan yang berkunjung ke kawasan Salabintana, Kabupaten Sukabumi diperiksa kesehatannya, terutama soal Covid-19 melalui rapid test antigen. Pemeriksaan tersebut dilakukan petugas Puskesmas Karawang di pintu masuk area wisata, Sabtu, 15 Mei 2021.
Sejumlah petugas gabungan Operasi Ketupat Lodaya 2021 yang tengah siaga mengamankan kondusifitas di kawasan wisata Salabintana punt turut mendampingi petugas kesehatan yang melakukan rapid test antigen terhadap wisatawan.
Kepala Kepolisian Sektor Sukabumi sekaligus koordinator pos pengamanan objek wisata Salabintana Ajun Komisaris Polisi Ana Ratnadewi membenarkan soal adanya pemeriksaan kesehatan menggunakan rapid test antigen tersebut.
"Untuk menciptakan kondusifitas kamtibmas, hari ini kami petugas gabungan juga melakukan pengamanan di kawasan wisata Salabintana," terang Ana kepada awak media.
Baca Juga :
Hingga pukul 11.30 WIB, sedikitnya 50 rapid test antigen ludes digunakan secara acak kepada wisatawan lokal yang ingin menghabiskan masa liburannya di kawasan wisata Salabintana, Kabupaten Sukabumi.
"Kami dengan petugas kesehatan Puskesmas Karawang melakukan pemeriksaan secara acak kepada para pengunjung kawasan wisata Salabintana. Alhamdulillah ke-50 rapid test antigen tersebut hasilnya negatif semua," ujarnya.
Jika ada wisatawan yang positif, maka akan langsung diputar balik dan menjalani isolasi. Rencananya, pengecekkan serupa akan dilanjutkan besok.