China Kembangkan Roket Tiruan SpaceX

Jumat 30 April 2021, 21:17 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Perlombaan misi luar angkasa antara Amerika Serikat (AS) dengan China semakin sengit. Tak ingin kalah dengan AS, China kini tengah mengembangkan versi tiruan roket SpaceX yang diperbaharui berbagai fiturnya. 

Melansir dari The Sun, dalam video promo yang ditampilkan pembuat roket asal China, terlihat betapa roket tersebut dibuat sangat mirip dengan roket Starship yang dikembangkan SpaceX di Texas.

Kemiripan terletak pada bentuk ujung roket, sirip aerodinamis segitiga dan lapisan baja tahan karat. 

photoScreenshot video promosi yang ditayangkan China Academy of Launch Vehicle Technology (CALT) - (Weibo/CALT)</span

Video animasi itu dipamerkan di Nanjing, kota di Timur China, sebagai bagian perayaan Hari Luar Angkasa Nasional ke-6 dan diposting ke situs sosial media Weibo dan diterbitkan oleh Ars Technica.

photo Screenshot video promosi yang menampilkan roket CALT sedang melakukan orbit di atas Bumi - (Weibo/CALT)</span

Terlihat rincian proses peluncuran wahana luar angkasa mirip Starship SpaceX itu mampu melakukan perjalanan sub-orbital dengan sangat cepat.

Perusahaan di balik proyek itu adalah China Academy of Launch Vehicle Technology (CALT), sebuah badan usaha milik negara yang khusus mengembangkan roket.

photoScreenshot video promosi yang menampilkan roket CALT telah berhasil mendarat secara vertikal - (Weibo/CALT)</span

Seperti Starship milik SpaceX, roket CALT adalah sebuah wahana besar yang mampu lepas landas dan mendarat secara vertikal. Roket ini berpotensi dapat mengangkut manusia ke planet lain.

Dalam video promosi terlihat, nampak para penumpang yang berada di dalam roket tersebut tengah mengelilingi Bumi sebelum akhirnya mendarat di tempat tujuan. Video pendaratan roket hampir persis dengan video roket Starship yang dipromosikan SpaceX pada tahun 2017 silam. 

China menargetkan pengembangan pesawat ruang angkasa secara point-to-point (paket wisata ke luar angkasa, red) hingga tahun 2045. Pakar roket China terus mengamati gebrakan dan perkembangan yang dilakukan SpaceX. Mereka tidak hanya mempelajari keberhasilan peluncuran, namun juga kegagalan yang dialami SpaceX.

Baca Juga :

NASA Tunjuk SpaceX Elon Musk Bangun Pangkalan Luar Angkasa di Bulan

SpaceX sendiri telah mengalami jatuh bangun dalam usahanya meluncurkan roket Starship pada misi tanpa awak, kendati empat penerbangan berakhir dengan kegagalan dramatis, namun pada akhirnya SpaceX berhasil membuat roketnya mendarat sebelum akhirnya meledak juga setelah beberapa detik melakukan pendaratan. 

Bahkan yang terakhir, kabar menggembirakan terjadi pada hari Senin 27 April 2021 kemarin, kolaborasi SpaceX Dragon Crew dan NASA berhasil menerbangkan empat Astronot untuk berlabuh di Stasiun Luar Angkasa (ISS).

Misi SpaceX selanjutnya yakni akan membawa Astronot ke Bulan pada tahun 2024, mendatang, sedangkan perjalanan point-to-point diperkirakan akan terealisasi pada tahun 2030.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi29 Maret 2024, 04:06 WIB

Buka Jalur Darurat di Dekat Jalan Amblas, Warga Simpenan Sukabumi Patungan Sewa Lahan

Warga Desa Mekarasih Simpenan Sukabumi patungan menyewa lahan agar bisa memakai dan membuka jalan darurat di dekat jalan yang amblas.
Jalan alternatif penghubung Kecamatan Warungkiara dan Kecamatan Simpenan Kabupaten Sukabumi amblas pada Jumat (15/3/2024) (Sumber : SU/Ilyas)
Life29 Maret 2024, 04:00 WIB

9 Manfaat Rutin Bangun Pagi untuk Kesehatan, Bantu Jaga Kondisi Mental

Meskipun tidak semua orang harus bangun pagi untuk merasakan manfaat kesehatan ini. Akan tetapi, bagi banyak orang, bangun pagi secara konsisten dapat menjadi langkah penting dalam menjaga kesehatan dan kesejahteraan mereka secara keseluruhan.
Ilustrasi. Bangun Tidur. Manfaat Rutin Bangun Pagi untuk Kesehatan, Bantu Jaga Kondisi Mental. Sumber: Freepik/freepik
Sukabumi29 Maret 2024, 03:21 WIB

Terekam CCTV, Dua Pria Beraksi Pecah Kaca Mobil Lalu Gondol Tas Sekolah di Brawijaya Sukabumi

Waspada, korban pecah kaca mobil yang terekam CCTV ini mengaku sudah kedua kalinya mengalami kejadian serupa di Brawijaya Sukabumi.
Tangkapan layar video CCTV dua pria beraksi pecah kaca mobil di Jalan Brawijaya Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Food & Travel29 Maret 2024, 03:00 WIB

Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri

Yuk Recook Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri!
Ilustrasi. Resep Kue Nastar Keju 6 Kuning Telur Khas Lebaran Idul Fitri. Sumber Foto : Instagram/@sukabikinkue
Life29 Maret 2024, 00:57 WIB

Jangan Salah Kaprah, Ini 6 Etika Makan di Depan Calon Mertua Agar Tidak Canggung

Saat makan dengan calon mertua, etika makan yang benar sangat penting untuk diperhatikan dan dapat memengaruhi kesan pertama yang Anda buat pada mereka.
Ilustrasi makan makan bersama calon mertua. (Sumber : Pixabay)
Life29 Maret 2024, 00:51 WIB

6 Cara Ampuh Hilangkan Kecoak di Rumah Dalam Sekejap

Pengendalian kecoak di dalam rumah merupakan salah satu langkah penting dalam menjaga kebersihan dan kesehatan rumah tangga.
Ilustrasi kecoak. (Sumber : Pixabay)
Life28 Maret 2024, 23:54 WIB

7 Skill yang Wajib Dimiliki oleh Mahasiswa, Harus Bisa Beradaptasi

Sebagai seorang mahasiswa, terdapat banyak tuntutan dan tantangan dalam menghadapi dunia akademik dan persiapan untuk karir masa depan.
Ilustrasi mahasiswa. (Sumber : Pixabay)
Produk28 Maret 2024, 23:16 WIB

Pekan Ketiga Ramadan, Beras dan Cabai-cabaian Turun Harga di Pasar Parungkuda Sukabumi

Harga komoditas pangan di Pasar Parungkuda Sukabumi seperti beras dan cabai-cabaian kompak alami penurunan di pekan ketiga ramadan.
Ilustrasi Cabai. (Sumber : SU/Ibnu)
Life28 Maret 2024, 22:58 WIB

Jangan Diberi Racun, Ternyata Ini 6 Cara Ampuh Usir Tikus di Rumah

Tikus adalah salah satu hama yang sering menjadi masalah bagi banyak orang karena dapat merusak makanan, kabel listrik, dan bahkan kesehatan kita.
Ilustrasi. Hewan tikus yang sering dianggap hama di rumah. (Sumber : Pixabay)
Keuangan28 Maret 2024, 22:41 WIB

KPPN Sukabumi Telah Realisasikan Seratus Persen Pembayaran THR 2024

Jelang Hari Raya Idul Fitri, KPPN Sukabumi telah merealisasikan pembayaran THR untuk 7.917 penerima di 67 satuan.
Kepala KPPN Sukabumi, Abdul Lutfi. (Sumber : Istimewa)