Selesai Agustus 2021, Menteri Basuki Laporkan Progres Tol Bocimi Seksi 2 Cigombong Cibadak

Jumat 26 Februari 2021, 08:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Menteri Basuki Hadimuljono kembali melaporkan perkembangan terkini pembangunan Tol Bocimi (Bogor Ciawi Sukabumi). Kementerian PUPR (Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat) menyebut Tol Bocimi seksi 2 ruas Cigombong - Cibadak, Agustus 2021 mendatang selesai, progres pembangunan saat ini mencapai 76.50 persen.

Laporan terkini ini diungkap Kemen PUPR dalam akun media sosialnya, Kamis kemarin 25 Februari 2021. Kemen PUPR mempercepat penyelesaian pembangunan Jalan Tol Ciawi - Sukabumi sepanjang 54 kilometer karena kehadiran Jalan Tol Ciawi - Sukabumi ini menjadi jalan alternatif menuju Jawa Barat bagian Selatan.

"Terutama bagi angkutan logistik yang selama ini harus berhadapan dengan kemacetan pada ruas Jalan Ciawi - Cigombong - Cicurug - Cibadak," tulis admin akun Kemen PUPR.

Dalam narasinya, Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono mengatakan semakin lancarnya konektivitas diharapkan mendukung pertumbuhan ekonomi dan pengembangan wilayah di Kabupaten Sukabumi dan sekitarnya. "Serta mendukung produktivitas sektor pariwisata seperti di Pelabuhan Ratu, Curug Awang, Curug Cikaso hingga Gunung Gede," jelas Basuki dalam rilis akun tersebut.

Baca Juga :

Cigombong-Cibadak Rampung 2021, Ini Bocoran Target Selesai Tol Bocimi Hingga Sukabumi Timur

photoMenteri Basuki Hadimuljono kembali melaporkan perkembangan terkini pembangunan Tol Bocimi ruas Cigombong Cibadak - (Kemen PUPR)

Kemen PUPR menyebut progres konstruksi Tol Bocimi pada Seksi 2 ruas Cigombong - Cibadak sepanjang 11,9 kilometer telah mencapai 76,50 persen dan dan ditargetkan rampung pada Agustus 2021 mendatang.

"Semakin mendongkrak iklim usaha serta peningkatan perekonomian di wilayah Bogor, Ciawi maupun Sukabumi. Kehadiran Jalan Tol Ciawi - Sukabumi juga diharapkan dapat memangkas waktu perjalanan dari Bogor - Sukabumi yang berjarak sekitar 67 Km bila melalui jalan arteri, dari semula sekitar 3-4 jam menjadi sekitar 1-2 jam. #SigapMembangunNegeri," pungkas admin akun Kemen PUPR.

Sementara dari video netizen dalam grup pendukung Tol Bocimi merekam perkembangan terkini pembangunan tol seksi 2 di kawasan Kecamatan Ciambar Kabupaten Sukabumi. Edwar Widodo dalam channel youtubenya melaporkan bahwa saat ini tengah dilakukan pengerjaan pembangunan di titik menuju exit tol seksi 2 yaitu di Parungkuda Sukabumi.

Ingat Pesan Ibu: Wajib 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta aktivitas di luar rumah). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Life23 April 2024, 17:30 WIB

Tidak Menghormati Batasan! 10 Sikap yang Membuatmu Tidak Disukai Orang Lain

Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah.
Ilustrasi - Ada beberapa sikap yang umumnya tidak disukai orang lain karena dapat membuat mereka merasa tidak nyaman, tersinggung, atau bahkan marah. (Sumber : Freepik.com/@ user15285612)
Musik23 April 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift

Lagu The Tortured Poets Department Taylor Swift bercerita tentang kisah sudut pandang seseorang tentang hubungan percintaannya dengan pasangannya meski mereka kerap sekali membuat masalah hingga bertengkar.
Cover Klip Lagu The Tortured Poets Departement Taylor Swift. Sumber: Youtube.com/@Taylor Swift
Sukabumi23 April 2024, 16:56 WIB

Rumah Jebol Terkena Luapan Drainase, Sekeluarga di Nagrak Sukabumi Mengungsi

Peristiwa rumah warga Nagrak Sukabumi jebol akibat terkena luapan drainase ini terjadi pada Senin 22 April 2024 malam.
Kondisi rumah warga Nagrak Sukabumi yang jebol akibat luapan drainase. (Sumber : P2BK Nagrak)
Life23 April 2024, 16:30 WIB

7 Cara Komunikasi yang Baik dengan Pasangan Agar Tidak Mudah Salah Paham

Artikel ini akan membahas beberapa tips praktis untuk meningkatkan komunikasi dengan pasangan. Dengan menerapkan strategi ini, Anda dapat menciptakan hubungan yang lebih erat dan saling mendukung dengan pasangan.
Ilustrasi. Pasangan sedang mengobrol sambil traveling. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Internasional23 April 2024, 16:00 WIB

Apakah Ada Indonesia? Daftar 10 Negara yang Paling Tidak Aman di Dunia

Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi.
Ilustrasi - Di dunia ini ada beberapa negara yang tidak aman untuk dikunjungi. (Sumber : Freepik.com).
Life23 April 2024, 15:30 WIB

Wajib Catat! Ini 5 Penyebab Pasangan Tidak Menghargaimu

Artikel ini akan membahas beberapa penyebab umum mengapa seseorang merasa tidak dihargai oleh pasangannya, dari kurangnya komunikasi yang efektif hingga ketidaksesuaian harapan.
Ilustrasi. Pasangan. Sumber Foto : Pixabay/justmrd77
Keuangan23 April 2024, 15:14 WIB

Cara Mudah Cek Saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan, Bisa Offline atau Online

Peserta dapat mengecek saldo BPJS Ketenagakerjaan untuk JHT yang sudah dibayarkan.
Tampilan aplikasi JMO BPJS Ketenagakerjaan. | Foto: Istimewa
Internasional23 April 2024, 15:10 WIB

2 Helikopter Militer Malaysia Tabrakan di Udara Saat Latihan, 10 Orang Tewas

Dua helikopter militer Malaysia bertabrakan dan jatuh saat sesi pelatihan pada hari Selasa, 23 April 2024.
2 Helikopter Malaysia tabrakan di udara saat sesi latihan | Foto : Ist
Sukabumi23 April 2024, 15:04 WIB

One Agency One Innovation, Bupati Sukabumi Bicara Memperkuat Kebijakan Daerah

Bupati Sukabumi Marwan Hamami meminta setiap perangkat daerah dan kecamatan membuat satu program inovasi di setiap tahunnya.
Sosialisasi Peraturan Bupati Nomor 13 Tahun 2024 Tentang Tata Kelola Inovasi Daerah Tahun 2024, Selasa (23/4/2024) di Aula Hotel Augusta Cikukulu. (Sumber : dokpim kabupaten sukabumi)
Inspirasi23 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Freelance Administrator, Minimal SMK

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, silahkan daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja di Sukabumi Sebagai Freelance Administrator, Minimal SMK. (Sumber : Freepik)