SUKABUMIUPDATE.com - Camat Cicurug Wawan Godawan geram dengan perilaku warga yang membuang sampah sembarang di Alun-alun Cicurug, Kabupaten Sukabumi. Dia meminta warga lebih disiplin dan sadar kebersihan.
Tempat yang dikenal dengan alun-alun kaum ini berada di depan Masjid Agung Al-Hurriyyah Cicurug, Kabupaten Sukabumi ini merupakan tempat berkumpulnya masyarakat. Tapi pada Minggu (14/2/2021) malam, banyak ditemukan sampah berserakan di tempat ini.
"Pastinya saya kecewa melihat sampah yang berserakan di lapangan Alun-alun Kaum" ujar Wawan kepada sukabumiupdate.com, Senin (15/2/2021).
Menurut dia, sampah yang mengotori alun-alun pada Minggu malam itu telah dibersihkan oleh petugas. "Saya berterima kasih dan sangat mengapresiasi kinerja tenaga kebersihan yang bekerja keras setiap pagi untuk membersihkan sampah-sampah tersebut," tandasnya.
Namun tetap Wawan menghimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kawasan tersebut .
Sementara itu, warga Yuda Septian (26 tahun) warga Kampung Kaum Tengah Rt 01/03 Kelurahan Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi menyayangkan alun-alun Cicurug yang penuh sampah. Menurut dia, setiap setelah libur panjang, sampah menumpuk di lokasi itu.
"Seperti biasa kalau setelah hari libur lapangan jadi penuh dengan sampah akibat masyarakat yang berkunjung, membuang sampah seenaknya," singkat Yuda.
Ingat Pesan Ibu: Wajib 5M (memakai masker, menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun, menghindari kerumunan dan membatasi mobilitas serta aktivitas di luar rumah). Redaksi sukabumiupdate.com mengajak seluruh pembaca untuk menerapkan protokol kesehatan Covid-19 di setiap kegiatan.