Pileg 2024, Demokrat Targetkan Kursi Pimpinan di DPRD Kabupaten Sukabumi

Minggu 16 Oktober 2022, 12:31 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ketua DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi, Iman Adinugraha meminta kepada para kader pengurus untuk menyatukan tekad agar bisa mengembalikan kejayaan partainya menjadi partai pemenang di Kabupaten Sukabumi pada Pemilihan Legislatif atau Pileg 2024 mendatang.

Arahan itu disampaikan Iman dalam kegiatan Pendidikan dan Latihan Kader Pengurus DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi di Teras Muara Cafe, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Sabtu 15 Oktober 2022.

“Sebanyak 110 orang pengurus partai yang hadir disini tidak hanya sekedar ngobrol, tapi ada tujuan. Berpikir bagaimana mampu mengembalikan kejayaan partai Demokrat seperti 2009, menjadi partai pemenang,” ujar Iman.

Menurut Iman, tingkat elektabilitas Partai Demokrat yang saat ini semakin menanjak berdasarkan hasil survei bisa menjadi modal bagi para kader untuk berjuang mewujudkan tekad sekaligus visi misinya itu.

#SHOWRELATEBERITA

“Partai Demokrat dari hari ke hari elektabilitasnya semakin bagus, terakhir kita di posisi dua besar [dalam survei di media], ini modal bagus para kader bagaimana untuk terus berbuat,” tuturnya.

Iman meminta kepada para pengurus DPC Partai Demokrat Kabupaten Sukabumi untuk bisa bersosialisasi, serta mempunyai peta politik dan data pemilih sendiri.

“Data itu perlu dilaporkan kepada kita dan kita sebut itu buku putih yang harus diisi oleh mereka. Buku putih yang kita luncurkan mereka harus isi, sehingga para pengurus punya peta politik yang jelas,” ungkapnya.

Iman juga menegaskan, target pada Pileg mendatang adalah 12 kursi di legislatif. Sementara target maksimal yaitu menginginkan menjadi bagian dari unsur pimpinan di DPRD Kabupaten Sukabumi 2024 mendatang.

“Target kita minimal 6 kursi maksimal kita bisa sampai 12 kursi di DPRD. Kita ingin menduduki kursi pimpinan DPRD di tahun 2024,” ujarnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Entertainment17 November 2024, 10:00 WIB

Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi atas Dugaan Bisnis Berlian Palsu

Kabar kurang menyenangkan datang dari penyanyi Reza Artamevia yang dilaporkan oleh seseorang berinisial IM ke Polda Metro Jaya atas dugaan penipuan bisnis.
Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi atas Dugaan Bisnis Berlian Palsu (Sumber : Instagram/@rezaartameviaofficial)
Sukabumi17 November 2024, 09:43 WIB

Maling Turun ke Sawah, Tiga Unit Mesin Hand Traktor di Padajaya Sukabumi Hilang

traktor itu sedang digunakan petani membajak sawah, karena belum selesai semuanya, sehingga ditinggalkan di areal persawahan.
Tiga unit mesin hand traktor milik petani Jampangtengah Sukabumi hilang digondol maling (Sumber: istimewa)
Life17 November 2024, 09:00 WIB

9 Sikap Karismatik yang Harus Kamu Miliki Agar Tidak Pandang Rendah Orang Lain

Karismatik adalah daya tarik pribadi yang membuat seseorang disukai dan dihormati oleh banyak orang.
Ilustrasi - karismatik adalah daya tarik pribadi yang membuat seseorang disukai dan dihormati oleh banyak orang. (Sumber : Pexes.com/@AlexanderSuhorucov)
Sehat17 November 2024, 08:00 WIB

Cara Membuat Rebusan Teh Daun Jambu Biji untuk Menurunkan Gula Darah Hingga Kolesterol

Daun jambu biji memiliki beragam manfaat kesehatan, termasuk membantu mengontrol kadar gula darah dan menurunkan kolesterol.
Ilustrasi - Daun jambu biji menawarkan berbagai manfaat kesehatan, mulai dari pengaturan gula darah dan menurunkan kadar kolesterol. (Sumber : Screenshot YouTube/@Kunci Sehat).
Science17 November 2024, 06:00 WIB

Prakiraan Cuaca Jawa Barat 17 November 2024, Potensi Hujan dari Siang Hingga Malam Hari

Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 17 November 2024.
Sebagian besar wilayah Jawa Barat termasuk Sukabumi dan sekitarnya diperkirakan mengalami cuaca hujan ringan dan berawan pada 17 November 2024. (Sumber : Pixabay.com/@Horacio30)
Sukabumi Memilih16 November 2024, 23:58 WIB

Bagaimana Penataan Pariwisata Jawa Barat Dimata Para Calon Gubernur?

Salah satu isu yang menjadi sorotan dalam debat kedua Pilgub Jabar pada 16 November 2024 adalah pengembangan sektor pariwisata di Jawa Barat.
Empat pasang calon di Pilgub Jawa Barat 2024 | Foto : KPU Jabar
Nasional16 November 2024, 22:58 WIB

Anies Baswedan Dukung Pramono-Rano Karno di Pilgub Jakarta, Ini Alasannya

Anies Baswedan menerima kunjungan pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Jakarta nomor urut 3 Pramono Anung-Rano Karno. Pertemuan digelar di kediaman Anies di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
Pertemuan Anies Baswedang dengan Paslon Guburnur-Wakil Gubernur Jakarta, Pramono Anung-Rano Karno | Foto : Instagram @aniesbaswedan
Jawa Barat16 November 2024, 21:46 WIB

5 Juta Warga Jabar Terjerat Pinjol, Total Utang Mencapai Rp18,6 Triliun

Warga Jawa Barat yang memiliki rekening aktif pinjaman online (Pinjol) tercatat lebih dari lima juta orang. Jumlah utang pinjaman online (pinjol) saat ini mencapai angka yang sangat besar, yaitu Rp 18,6 triliun.
5 Juta Warga Jabar punya utang Pinjol | Foto Ilustrasi : Freepik/@tonodiaz)
DPRD Kab. Sukabumi16 November 2024, 20:52 WIB

Ini Cara Rahma Sakura, Legislator Muda Sukabumi Peduli Pemenuhan Gizi Anak Sekolah

Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Rahma Sakura Ramkar, aktif menjalankan program berbagi minuman susu untuk anak-anak sekolah di berbagai wilayah di daerah pemilihannya
Anggota DPRD Kabupaten Sukabumi, Rahma Sakura Ramkar saat membagikan minuman susu gratis kepada anak sekolah | Foto : Instagram @rahmasakuraramkar
Life16 November 2024, 20:00 WIB

7 Ciri Orang yang Memiliki Ketenangan Batin Meski Hidupnya Banyak Cobaan

Orang yang memiliki ketenangan batin di tengah badai kehidupan adalah individu yang luar biasa.
Ilustrasi. Orang yang memiliki ketenangan batin di tengah badai kehidupan adalah individu yang luar biasa. | Foto: Freepik