10 Kekurangan Bisnis Online dan Cara Mengatasinya dengan benar

Jumat 14 Oktober 2022, 15:54 WIB

SUKABUMIUPATE.com - Kekurangan bisnis online sebenarnya bermacam-macam seperti pengiriman salah alamat atau produk tidak sesuai dengan yang dipesan. Sebagai penjual, wajib memahami semua permasalahan pada bisnis online untuk mengurangi resiko yang tak diinginkan.

Dibalik kekurangannya, bisnis online bisa sangat menguntungkan jika dapat memaksimalkan proses pemasarannya. Tetapi banyak juga kekurangan bisnis online yang dialami oleh si penjual dan pembeli.

Berikut ini kami telah mengutip dari laman Tokotalk, beberapa permasalahan bisnis online yang terjadi dan cara mengatasinya.

1. Bocornya Privasi dan Lemahnya Keamanan

Bocornya privasi dan keamanan adalah sesuatu hal yang sangat berbahaya bagi seorang pebisnis online. Resikonya ada pada data pengguna yang bisa digunakan oleh hacker untuk mengeksploitasi.

Hampir seluruh pengguna layanan internet terancam peretasan dalam berbagai platform seperti Instagram, Twitter, Facebook dan lainnya.

Tips untuk pebisnis online, jangan mau memasarkan produk tanpa jaminan keamanan privasi dari situs e-commerce atau website.

2. Barang Tidak Sesuai Pesanan

Tidak seperti membeli langsung, kelemahan berbisnis online adalah konsumen tidak bisa mengecek dan melihat kondisi barang secara langsung. Mereka hanya melihat sebatas foto dan video saja.

Jika barang yang dipesan tidak sesuai, konsumen bisa langsung berkomentar negatif tentang belanja onlinenya. Beberapa juga terkadang meluapkan emosinya karena barang yang dipesan tidak sama dengan foto atau deskripsi produknya.

Tips untuk pebisnis online: jangan melakukan kecurangan, jujur, sertakan deskripsi yang benar dan jelas, upload foto atau video sama dengan aslinya.

Tips untuk konsumen: sebelum membeli barang alangkah baiknya lihat review dari pembeli sebelumnya apakah bagus atau tidak.

3. Barang yang Dikirim Rusak

Pengiriman barang biasanya melalui jasa ekspedisi dan kekurangannya adalah paket seringkali rusak selama diperjalanan.

Mungkin beberapa penjual menyangkanya adalah kesalahan dari kurir ekspedisi. Namun ternyata bisa jadi karena kelalaian penjual yang tidak mengemasnya dengan baik dan benar.

Alangkah baiknya setiap di deskripsi produk diberi keterangan untuk biaya tambahan supaya barang tidak rusak dan pecah. Seperti tambahan pengemasan dengan bubble wrap atau packing kayu.

4. Tidak Bijak dan Bertanggung Jawab atas Barang 

Pesanan yang dikirim tidak bisa kamu prediksi akan selamat atau rusak di perjalanan. Penjual disarankan membuat kebijakan pengembalian barang kalau memang hal itu bukan kesalahan pembeli.

Penjual yang baik dan jujur akan membuat kebijakan tersebut untuk membangun kepercayaan terhadap konsumennya. Dengan begitu konsumen pun tidak akan khawatir tentang pengembalian biaya atau produk yang dibelinya.

Simplenya, kalau review dari dari pembeli positif menandakan si penjual jujur dan bertanggung jawab terhadap produknya.

photoIlustrasi bisnis online. - ( shutterstock.com)</span

5. Pengiriman Bermasalah

Proses pengiriman yang lama atau salah alamat sering membuat pelanggan kecewa bahkan meluapkan amarahnya. Dalam hal ini penjual harus benar-benar pintar dalam memilih jasa ekspedisi dan teliti dalam memproses barang. 

6. Mahalnya Biaya Pengiriman

Setiap pengiriman paket barang biasanya ditentukan dari berat, ukuran dan jarak tempuh yang telah ditetapkan jasa ekspedisi.

Biaya ongkos kirim mahal yang melebihi harga barang, membuat pelanggan membatalkan pembeliannya. Sebagai penjual online kamu harus mengikuti promo gratis ongkir untuk meringankan biaya si pembeli. 

7. Rumitnya Proses Check-out

Setiap pembeli pastinya membandingkan harga terlebih dahulu dengan toko lain bila ingin membeli produk yang diinginkannya. Proses Check-out yang berbelit-belit membuat konsumen pusing dan tidak jadi membeli.

Sebagai pebisnis online, kamu harus bisa memilih platform yang cepat dan praktis dalam proses Check-outnya.

8. Metode Pembayaran Bermasalah

Proses metode pembayaran yang sedikit, membuat pembeli cenderung enggan untuk meneruskan pembayaran. Karena setiap konsumen tidak semuanya memiliki uang digital maupun pembayaran lewat bank.

Solusinya pembeli harus menerapkan semua jenis pembayaran termasuk sistem COD (Cash on Delivery) atau bayar ditempat untuk memudahkan pembayaran

9. Tidak Merencanakan Bisnis Kedepannya 

Pebisnis online pemula banyak yang belum mengerti tentang arah tujuan bisnis kedepannya seperti apa. Hanya bermodalkan uang dan nekat terkadang mereka berbisnis tanpa rencana yang jelas.

Sebelum memulai usaha, sebaiknya belajar dulu tentang cara berbisnis online, mencari solusi, memecahkan permasalahan dan rencana bisnis kedepannya.

10. Online Selama 24 Jam

Kelemahan bisnis online adalah penjual harus bisa bekerja dimana saja dan waktunya tak terbatas untuk meningkatkan penjualan. Sebagai penjual online shop, kamu tidak boleh mengeluh dan harus merespon cepat jika itu terjadi pada toko mu.

Jadi itulah 10 kekurangan berbisnis online dan cara mengatasinya dengan benar.

WRITER: Ikbal Juliansyah

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi24 November 2024, 13:27 WIB

Korban Ungkap Ciri Pelaku Pembacokan Di Jampangtengah Sukabumi: Kulit Putih Penampilan Keren

Y (47 tahun) korban pembacokan orang tak dikenal merupakan warga Kampung Simpang RT 12/ 04 Desa Bojongjengkol, Kecamatan Jampangtengah, Kabupaten Sukabumi, melalui keponakannya Rahman (32 tahun) mengungkapkan ciri ciri pelaku
Y (47 tahun) korban pembacokan orang tak dikenal di Jampangtengah Sukabumi | Foto : Istimewa
Jawa Barat24 November 2024, 13:00 WIB

Gema Petani Jabar Kecam Kriminalisasi ke Penggarap di Bantargadung Sukabumi

Gerakan Mahasiswa Petani Jawa Barat (Gema Petani Jabar) mengutuk keras tindakan kriminalisasi yang dilakukan terhadap tiga petani penggarap di Cijambe, Bantargadung, Kabupaten Sukabumi.
Gema Petani Jabar kecam kriminalisasi penggarap PT Bantargadung Kabupaten Sukabumi | Foto : Istimewa
Sehat24 November 2024, 13:00 WIB

Sesak Napas Berkaitan dengan Jantung? Cek Gejala, Penyebab dan Cara Mengatasinya!

Sesak napas adalah gejala umum yang sering terjadi pada penderita gagal jantung.
Ilustrasi. Waspada Masalah Pernapasan Akibat Obesitas, Bisa Mengalami Asma! (Sumber : Freepik/@jcomp)
Sukabumi Memilih24 November 2024, 11:37 WIB

Ribuan TPS Pilkada 2024 di Sukabumi Rawan: Potensi Bencana Alam, Konflik hingga Politik Uang

Menjelang Pilkada Serentak 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sukabumi telah mengidentifikasi sejumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) yang berpotensi rawan
Logo Pilkada Kabupaten Sukabumi 2024 | Foto : Istimewa
Life24 November 2024, 10:43 WIB

Liburan di Musim Penghujan: Petualangan Virtual – Jelajahi Dunia dari Rumah

Musim penghujan sering kali memaksa kita untuk berdiam diri di rumah, menikmati kenyamanan di dalam ruangan. Namun, dengan kemajuan teknologi, hujan yang turun bisa menjadi kesempatan untuk menjelajahi dunia tanpa harus melangkah keluar rumah.
Petualangan Virtual, Jelajahi Dunia dari Rumah (Sumber : Freepik)
Sukabumi Memilih24 November 2024, 10:25 WIB

Hari Tenang Pilkada 2024 Sukabumi, Ada Sanksi Berat Jika Melanggar

Pemungutan suara akan diselenggarakan pada Rabu (27/11/2024). Ini berarti, masa tenang Pilkada 2024 akan berlangsung pada 24-26 November 2024.
Apel Siaga dan Patroli Pengawasan masa tenang Pilkada Kota Sukabumi 2024 | Foto : Sukabumiupdate
Inspirasi24 November 2024, 10:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Sebagai Visual Merchandising Area, Penempatan di Kota Sukabumi. (Sumber : Freepik)
Sukabumi24 November 2024, 09:21 WIB

Tanah Longsor di Cidolog Sukabumi, 14 Domba Garut Milik Warga Tertimbun

Longsor ini menyebabkan kandang berserta 14 ekor domba Garut bersertifikat milik seorang peternak di Cidolog Sukabumi tertimbun, dan baru diketahui oleh warga pada pagi harinya, Sabtu (23/11/2024).
Longsor di Cidolog Sukabumi, timbun kandang serta 14 ekor domba garut | Foto : Sukabumiupdate.com
Sehat24 November 2024, 09:00 WIB

Cara Membuat Air Rebusannya Kayu Manis dan Mengenal 5 Manfaat Kesehatannya

Kayu manis adalah salah satu rempah-rempah yang memiliki khasiat luar biasa untuk kesehatan.
Ilustrasi - Kayu manis adalah salah satu obat herbal yang bermanfaat bagi kesehatan. (Sumber : Pexels.com/@Ngô Trọng An)
Sukabumi24 November 2024, 08:50 WIB

Sopir Hilang Kendali, Penyebab Honda CRV Tabrak Truk Molen di Cibadak

Kronologi kecelakaan lalu lintas yang terjadi di Jalan Siliwangi, tepatnya di Kampung Cibadak, Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, pada Sabtu (23/11/2024) sekitar pukul 17.30 WIB
Truk molen yang terlibat kecelakaan di depan kantor Kelurahan Cibadak, Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Sabtu sore (23/11/2024). | Foto: Istimewa