6 Tips Manajemen Finansial yang Bisa Kamu Lakukan untuk Hadapi Ancaman Resesi

Kamis 13 Oktober 2022, 12:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Manajemen finansial pada dasarnya merupakan istilah yang selalu identik dengan unsur ekonomi. 

Topik manajemen finansial ikut terangkat di tengah isu resesi ekonomi dikabarkan akan melanda Indonesia pada 2023 mendatang. 

Manajemen finansial tidak selalu berurusan dengan bisnis, perusahaan, organisasi, atau apapun yang berhubungan dengan keuangan dalam lingkup yang besar.

Manajemen finansial juga berkaitan erat dengan pengelolaan keuangan secara pribadi.

Baca Juga :

Penjelasan Manajemen Finansial

photo(Ilustrasi) Manajemen Finansial - (Istimewa)</span

Manajemen finansial adalah praktik cara mengelola keuangan baik dari memperoleh, menggunakan hingga menyimpannya untuk tujuan tertentu.

Melansir dari gramedia.com, sistem manajemen finansial menggabungkan beberapa fungsi keuangan, termasuk akuntansi, pendapatan, proses pembayaran, dan manajemen aset tetap. Manajemen finansial juga sering dikenal dengan manajemen keuangan.

Manajemen finansial atau pengelolaan keuangan tidak hanya terbatas pada perhitungan pengeluaran saja, tetapi juga membantu dalam perencanaan pengeluaran dan tabungan yang baik untuk masa depan.

Enam Tips manajemen finansial berikut diharapkan dapat membantu Updaters dalam mengelola keuangan pribadi untuk menghadapi ancaman resesi yang diisukan akan melanda Indonesia tahun 2023. 

Lantas apa saja enam tips tersebut? Simak di bawah ini ya!

Baca Juga :

1. Buat Rencana Anggaran Bulanan

photo(Ilustrasi) Rencana Anggaran Bulanan - (Pexels)</span

Tips manajemen finansial yang pertama adalah membuat rencana anggaran yang realistis. Kamu dapat melaksanakannya dengan cara mengidentifikasi sumber pengeluaran dan pemasukan selama satu bulan ke depan.

Kamu juga harus menyesuaikan antara kebutuhan dan keinginan.

Keinginan dapat kamu minimalisir dengan opsi solutif yang dapat kamu lakukan. Misalnya dengan memasak di rumah dibandingkan makan di luar.

Akan tetapi kamu juga berhak memberi kesempatan untuk mengapresiasi kerja keras dirimu, tapi dengan cara yang realistis dan tidak terlalu sering. Ingat, jangan sampai besar pasak daripada tiang ya!

2. Kesadaran Pengeluaran

photo(Ilustrasi) Kesadaran Pengeluaran - (Freepik)</span

Setelah kamu melaksanakan tips manajemen finansial yang pertama kamu dapat lanjut pada tips kedua yaitu sadar akan pengeluaran di setiap bulannya.

Pengeluaran yang tidak terdeteksi menjadikan alokasi yang keluar tidak sama dengan rencana anggaran yang telah ditetapkan.

Kamu perlu melacak pengeluaran yang tidak penting misalnya pembelian tas terbaru padahal kamu masih memiliki tas yang masih bisa digunakan. 

Apabila kamu merasa kesulitan, penggunaan aplikasi keuangan juga dapat membantu lho. Meskipun kamu akan merasa kesulitan di awal karena harus mencatat seluruh pengeluaran, namun kamu akan terbiasa kedepannya. Jadi jangan khawatir ya!

3.  Sempatkan Diri untuk Menabung

photo(Ilustrasi) Menabung - (Freepik)</span

Dana darurat dalam manajemen finansial merupakan hal yang perlu diperhatikan. Dana darurat berfungsi sebagai sumber keuangan saat ada kejadian tidak terduga. 

Dana darurat dapat membantu keuanganmu dari situasi beresiko dibandingkan harus meminjam uang kepada orang lain.

Manajemen finansial dengan ketersediaan dana darurat berkontribusi pada pengelolaan keuangan karena dapat menjadi opsi  ketika dikhawatirkan kehilangan pekerjaan.

Membiasakan diri untuk menabung dan menyimpan uang akan memberikan manfaat finansial baik secara langsung maupun tidak.

4. Bayar Tagihan Tepat Waktu

photo(Ilustrasi) Membayar Tagihan - (Freepik)</span

Tagihan dalam manajemen finansial menjadi salah satu pengeluaran rutin yang harus dikeluarkan setiap bulannya.

Seseorang yang tidak memiliki tagihan kredit barang tertentu pun pasti memiliki tagihan listrik atau tagihan air. 

Cara mudah mengelola keuangan dengan bijak adalah dengan membayar tagihan tepat waktu setiap bulannya. 

Kamu dapat menggunakan bantuan fitur reminder pada smartphone agar tanggal tenggat waktu tidak terlewat serta membantu kamu untuk memprioritaskan pengeluaran primer.

5. Gunakan Uang Tunai Saat Transaksi

photo(Ilustrasi) Uang Tunai - (Istimewa)</span

Manajemen finansial juga memperhatikan jenis uang yang digunakan dalam transaksi pembelian yang kamu lakukan.

Pasalnya, penggunaan uang digital atau e-wallet membuat pengeluaran terasa lebih ringan. Usahakan juga kamu belanja dengan uang tunai di toko secara offline untuk mengurangi pengeluaran tak terbatas saat belanja online.

Pembelian untuk skala yang besar juga akan lebih aman saat menggunakan uang tunai karena dapat menghindari bunga. Padahal bunga ini dapat menciptakan utang yang harus dibayar dalam jangka waktu yang lama.

6. Mulai Belajar Strategi Investasi

photo(Ilustrasi) Investasi - (Freepik)</span

Manajemen finansial erat kaitannya dengan strategi investasi. Kontribusi kecil ke akun investasi dapat membantu dalam pengelolaan keuangan walaupun kemampuan yang dimiliki cukup terbatas.

Manajemen finansial menjadi hal yang menjanjikan dalam pengelolaan keuangan apabila didampingi oleh komitmen yang serius.

Keterampilan manajemen finansial pada dasarnya harus dilatih dan dibiasakan mulai dari skala kecil yaitu keuangan pribadi.

Pendapatan dapat meningkat seiring kemampuan manajemen finansial yang baik sehingga diharapkan mampu dengan bijak menghadapi tantangan resesi ekonomi yang akan datang!

Baca Juga :

Writer: Nida Salma Mardiyyah

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Sukabumi22 November 2024, 20:58 WIB

Terpeleset dan Jatuh ke Sungai, Warga Cidolog Sukabumi Ditemukan Tewas

Susum (47 tahun) warga Kampung Rancapalet RT 15 RW 05 Desa Cipamingkis, Kecamatan Cidolog, Kabupaten Sukabumi, ditemukan dalam keadaan tewas usai terpeleset dan jatuh ke Sungai Cidolog, Jumat (22/11/2024).
Warga saat mengevakuasi Susum (47 tahun) yang ditemukan tewas usai terpeselet dan jatuh ke sungai Cidolog, Sukabumi | Foto : Istimewa
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:39 WIB

Puji Penampilan Asep Japar-Andreas Di Debat Terakhir: Ojang: Mumpuni Bervisi Jelas

Juru Kampanye Tim Pemenangan Pasangan nomor urut 2, Ojang Apandi, mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran pelaksanaan debat yang diatur oleh KPU Kabupaten Sukabumi dan pihak terkait.
Asep Japar-Andreas: Kolaborasi Nyata untuk Sukabumi Maju dan Berkah! Dengan semangat kerja bersama, mereka hadir membawa komitmen nyata untuk pembangunan yang pro-rakyat. Siap mendukung? (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 20:03 WIB

Ketua KPU Sukabumi: Terima Kasih Polres Bandung

Debat Publik Pilkada Kabupaten Sukabumi antara paslon 01, Iyos Somantri - Zainul dan paslon 02 Asep Japar - Andreas digelar hari ini Jumat (22/11/2024), bertempat di Hotel Sutan Raja, Soreang, Kabupaten Bandung
Kasmin Belle, Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi | Foto : Capture video Youtube
Jawa Barat22 November 2024, 19:14 WIB

Muhammad Jaenudin Sosialisasi Perda Perlindungan Anak di Kalaparea Sukabumi

Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Muhammad Jaenudin, menggelar sosialisasi Peraturan Daerah (Perda) Nomor 3 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Anak.
Anggota DPRD Jabar, Muhammad Jaenudin, sosialisasikan Perda Penyelenggaraan Perlindungan Anak. di Kalaparea Sukabumi | Foto : Tim Asistensi M. Jaenudin
Bola22 November 2024, 19:00 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Borneo FC: Pangeran Biru Incar 3 Poin!

Persib Bandung vs Borneo FC akan disiarkan secara langsung melalui siaran televisi dan layanan live streaming.
Ilustrasi - Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Liga 1 2023/2024 antara Persib Bandung vs Borneo FC berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@std.sijalakharupat/Ist)
Sukabumi22 November 2024, 18:44 WIB

Sungai Meluap, Banjir Langganan Terjang Cidolog Sukabumi

Hujan deras dengan intensitas tinggi pada Jumat sore (22/11/2024), memicu aliran Sungai Cidolog meluap, mengakibatkan jalan ruas Cidolog-Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, terendam banjir.
Jalan Cidolog-Tegalbulued Sukabumi terendam banjir | Foto : Ragil Gilang
Sukabumi22 November 2024, 18:30 WIB

Duku Tumbang Dievakuasi, Kondisi Rumah Warga Nagrak Sukabumi Usai Tertimpa Pohon

Reruntuhan pohon duku yang menimpa rumah milik Santibi di Kampung Pasir Huni RT 06 RW 01, Desa Pawenang, Kecamatan Nagrak akhirnya berhasil dievakuasi, Jumat (22/11/2024)
P2BK bersama tim gabungan mengevakuasi pohon tumbang yang menimpa rumah Santibi di Nagrak Sukabumi, Jumat (22/11/2024) | Sumber foto : P2BK Nagrak
Food & Travel22 November 2024, 18:30 WIB

Berbalut Legenda Dayang Sumbi, Air Terjun Sanghyang Taraje Garut HTM Cuma Rp10 Ribu!

Curug Sanghyang Taraje Garut dikelilingi oleh hutan hijau yang sejuk dan suasana alam yang tenang.
Curug Sanghyang Taraje adalah sebuah air terjun yang terletak di Kampung Kombongan, Desa Pakenjeng, Kecamatan Pamulihan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Foto: IG/smiling.westjava
Life22 November 2024, 18:00 WIB

Amalkan Doa Imam Al-Ghazali Saat Menghadapi Masalah Hidup

Doa dari Imam Al-Ghazali ini dianjurkan diamalkan saat sedang dirundung maslaah kehidupan.
Ilustrasi - Doa ini dibaca saat sedang dirundung masalah kehidupan (Sumber : Pexels.com/@Pavel Danilyuk)
Sukabumi Memilih22 November 2024, 17:49 WIB

Iyos-Zainul Janji Hilangkan Pungli Tenaga Kerja di Sukabumi

Debat kedua Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Sukabumi 2024 yang digelar di Hotel Sultan Raja, Bandung, Jumat (22/11/2024), berlangsung meriah. Pendukung dari masing-masing pasangan calon memadati area sekitar hotel
Iyos-Zaenul janji hilangkan pungli tenaga kerja di Kabupaten Sukabumi (Sumber : Youtube/@kpukab.sukabumi)