Selain Google Translate, Ini 7 Cara Terjemahkan Bahasa Indonesia ke Korea Selatan

Kamis 22 September 2022, 15:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Budaya Korea Selatan saat ini sangat digandrungi oleh masyarakat Indonesia khususnya para remaja, Mulai dari makanan, musik, fashing, hingga bahasa pun sering ditiru oleh mereka.

Oleh karena itu, keingintahuan masyarakat Indonesia tentang yang berbau Korea Selatan sangat tinggi sekali, salah satunya adalah tentang belajar dan memahami bahasanya. Sebab, penting juga mengetahui cara untuk mentranslate bahasa Korea ke Indonesia maupun sebaliknya.

photoGoogle Translate - (iStock)</span

Contohnya seperti Musik atau lagu Korea Selatan dari boyband dan girlband Kpop mampu mempengaruhi para pendengarnya menjadi familiar dengan Bahasa Korea. Menonton drakor ternyata juga bisa memunculkan rasa penasaran akan Bahasa Korea. 

Tak jarang, ketika penonton menemukan kata yang kurang familiar, sesekali perlu membuka alat penerjemah untuk mengetahui artinya.

Zaman sekarang cara untuk translate dapat digunakan melalui laman website maupun aplikasi yang bisa di unduh lewat Smartphone.

Dirangkum oleh Tempo.co dari berbagai sumber, Di bawah ini merupakan situs dan aplikasi translate Bahasa Indonesia ke Bahasa Korea.

Baca Juga :

1. Google Translate

Sebagai alat penerjemah paling populer, Google Translate mampu menerjemahkan bahasa dari berbagai wilayah dunia. 

Kemudahan akses serta banyaknya pilihan bahasa yang tersedia menjadikan Google Translate banyak dipilih sebagai alat penerjemah.

Cara menerjemahkan atau translate Bahasa Indonesia ke Bahasa Korea sangat mudah dilakukan. 

Pertama-tama, Anda perlu mengatur pilihan bahasa, yakni dari Bahasa Indonesia ke Bahasa Korea. 

Selanjutnya, ketik kata kunci atau kalimat dalam Bahasa Indonesia yang ingin diterjemahkan. 

Anda juga bisa menyalin sebuah teks dari dokumen lain dengan ketentuan jumlah kata tidak lebih dari 3000 kata. Google translate tersedia dalam bentuk website dan aplikasi.

2. Translate.com

Tak jauh beda dengan Google Translate, situs Translate.com bisa menerjemahkan berbagai pilihan bahasa, termasuk Bahasa Indonesia dan Bahasa Korea. Situs ini didukung dengan fitur translate dalam bentuk teks, gambar, dan suara. 

Keistimewaan dari situs penerjemah bahasa satu ini adalah hasil terjemahan bisa di atur dalam bahasa formal maupun nonformal sesuai kebutuhan.

3. iTranslate

iTranslate, alat penerjemah bahasa dari perusahaan Sonico Mobile. Tersedia dalam bentuk aplikasi, iTranslate menyediakan lebih dari 100 bahasa yang bisa diterjemahkan.

Anda bisa dengan mudah menerjemahkan teks, situs web, bahkan percakapan suara dalam Bahasa Indonesia ke Bahasa Korea. 

Layaknya alat penerjemah pada umumnya, iTranslate bisa diakses melalui berbagai perangkat seperti Windows, iOS, Mac, dan Google Play.

4. Bing Translator

Kompetitor Google, Bing, tak mau kalah meluncurkan aplikasi penerjemah bahasa. Bing Translator menyediakan 70 pilihan bahasa.

Situs penerjemah ini dapat diakses melalui Google, Bing, Safari, dan search engine lainnya. Cara translate Bahasa Indonesia ke Bahasa Korea tak sulit dilakukan. 

Atur Bahasa Indonesia pada kolom sebelah kiri dan Bahasa Korea di kolom sebelah kanan. Selanjutnya masukan kata, kalimat, atau teks yang hendak diterjemahkan. 

5. Babylon Translator

Babylon Translator memiliki total 1.700 glosarium dan kamus dalam berbagai bahasa. Tersedia 77 pilihan bahasa yang bisa diterjemahkan melalui aplikasi ini, termasuk Bahasa Indonesia dan Bahasa Korea. Aplikasi ini menyajikan hasil yang akurat dalam hal tesaurus atau kamus. 

6. Yandex Translate

Yandex Translate tersedia dalam bentuk website dan aplikasi. Berbagai bahasa, termasuk Bahasa Indonesia dan Bahasa Korea bisa diterjemahkan dengan mudah lewat alat ini. Keistimewaan Yandex Translate ialah fitur menerjemahkan bahasa dalam bentuk dokumen dalam format DOC, DOGS, PDF, XLS, XLSX, PPT, PPTX, dan dokumen lainnya. Bisa juga menerjemahkan file gambar dengan format PNG, JPG, dan GIF.

7. Translate Dict

Translate Dict, alat penerjemah ini membantu menerjemahkan bahasa memakai fitur voice translator dan text to speech. 

Untuk menerjemahkan Bahasa Indonesia ke Bahasa Korea, bisa langsung mengakses situs www.translatedict.com.

Itulah beberapa cara translate bahasa Indonesia ke bahasa Indonesia atau sebaliknya. Manfaatkan dengan baik situs ataupun aplikasi penerjemah untuk menambah pengetahuan Anda, ya.

Baca Juga :

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sehat29 Maret 2024, 16:15 WIB

Ingin Menikmati Infused Water Tapi Takut Asam Lambung Naik, Coba 6 Bahan Ini

Berikut ini beberapa bahan infused water yang cocok untuk penderita asam lambung
Ingin Menikmati Infused Water Tapi Takut Asam Lambung Naik, Coba 6 Bahan Ini (Sumber : Freepik/KamranAydinov)
Sehat29 Maret 2024, 16:00 WIB

6 Makanan Tinggi Gula yang Bisa Menyebabkan Diabetes

Mengurangi atau menghindari makanan tinggi gula dapat membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil dan mengurangi risiko terkena diabetes.
Ilustrasi. Kue Kering. Contoh Makanan Tinggi Gula yang Bisa Menyebabkan Diabetes (Sumber : Freepik/ikarahma)
Kecantikan29 Maret 2024, 15:30 WIB

4 Rekomendasi Warna Rambut yang Cocok untuk Orang Berkulit Putih

Artikel ini akan membahas rekomendasi warna rambut yang cocok untuk kulit putih, serta memberikan saran umum tentang cara memilih warna rambut yang tepat untuk Anda.
Ilustrasi. Ilustrasi. Rekomendasi Warna Rambut yang Cocok untuk Orang Berkulit Putih. Foto: Dok/SU (pixabay.com)
Bola29 Maret 2024, 15:15 WIB

Prediksi Barito Putera vs PSIS Semarang di Liga 1: H2H, Skor dan Live Streaming

Laga Barito Putera vs PSIS Semarang di pekan ke-30 Liga 1 akan menjadi salah satu laga menarik yang akan menghibur penggemar sepak bola di Indonesia
Laga Barito Putera vs PSIS Semarang di pekan ke-30 Liga 1 akan menjadi salah satu laga menarik yang akan menghibur penggemar sepak bola di Indonesia  (Sumber : jatengprov.go.id)
Life29 Maret 2024, 15:02 WIB

Hati-hati Ya! 7 Hal Kecil Ini Bisa Membuat Kamu Semakin Boros

Dengan pemahaman yang lebih baik tentang pola-pola pengeluaran yang berpotensi merugikan, pembaca diharapkan dapat mengambil langkah-langkah yang lebih bijaksana dalam mengelola keuangan pribadi mereka
Ilustrasi - Hal-hal Kecil yang Bisa Membuat Kamu Semakin Boros (Sumber : pixabay/@savemoney)
Inspirasi29 Maret 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Lulusan SMA di Jawa Barat, Penempatan Wilayah Karawang

Berikut Informasi Lowongan Kerja Lulusan SMA di Jawa Barat untuk Penempatan Wilayah Karawang. Jobseeker Simak Syaratnya!
Ilustrasi. wawancara kerja. | Lowongan Kerja Lulusan SMA di Jawa Barat, Penempatan Wilayah Karawang (Sumber : Freepik.com)
Kecantikan29 Maret 2024, 14:45 WIB

8 Cara Agar Terlihat Awet Muda Anti Mainstream, Yuk Dicoba!

Wajah adalah salah satu bagian tubuh yang paling terlihat dan sering kali menjadi cerminan dari kesehatan dan kesejahteraan kita
Ilustrasi - 8 Cara Agar Terlihat Awet Muda Anti Mainstream, Yuk Dicoba! (Sumber : pixabay/@beauty)
Life29 Maret 2024, 14:30 WIB

7 Cara Agar Selalu Disegani Banyak Orang, Public Speaking Jadi Kunci!

Disegani banyak orang menjadi suatu hal yang spesial bagi diri sendiri. Untuk memperolehnya, ada beberapa cara yang bisa dilakukan dalam keseharian hidup.
Ilustrasi. Orang yang disegani teman sekitar. Sumber foto : Pexels/Felicity Tai
Food & Travel29 Maret 2024, 14:15 WIB

Tak Jauh dari Jakarta, Air Terjun Paling Hits di Sentul Ini Cocok Untuk Healing pas Weekend

Curug Bidadari menjadi salah satu air terjun favorit di Sentul Bogor untuk mengisi momen libur akhir pekan
Curug Bidadari menjadi salah satu air terjun favorit di Sentul Bogor untuk mengisi momen libur akhir pekan (Sumber : Ist via zesthotel.com)
Life29 Maret 2024, 14:02 WIB

5 Cara Merawat Kipas Angin Biar Lebih Awet

Pastikan kamu tidak mengoperasikan kipas angin terus menerus dalam waktu yang lama.
(Foto Ilustrasi) Kipas angin menjadi peralatan elektronik untuk menjaga kesejukan rumah saat cuaca panas. | Foto: Istimewa