Kisah dan Perjuangan, Bendera 80 Meter untuk HUT RI 77 di Cikembar Sukabumi

Rabu 10 Agustus 2022, 13:06 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Mengibarkan bendera merah putih setiap bulan Agustus untuk memperingati hari kemerdekaan RI sudah rutin dilakukan. Seperti di Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, warga juga memasang bendera merah putih tapi benderanya memiliki ukuran yang tak biasa. 

Pasalnya bendera yang dipasang memiliki panjang 80 meter. Dari total panjang bendera itu, sepanjang 15 meter memiliki lebar 5 meter kemudian sebagian besar dari panjang bendera lebarnya 1,5 meter. Bendera itu membentang di atas jalan lingkungan di Kampung Babakan Icak RT 03/06, Desa Anakkembar, Kecamatan Cikembar

Baca Juga :

Ternyata Ini Asal-usul Bendera Merah Putih Raksasa di Parungkuda Sukabumi

Bendera tersebut dibentangkan mulai dari gapura masuk ke jalan tersebut. Masyarakat yang melintas dibuat takjub seolah melintasi terowongan merah putih. 

Membuat dan memasang bendera dengan ukuran tak biasa itu merupakan ide para pemuda di RT 03. 

photoBendera merah putih membentang di atas jalan lingkungan menuju Kampung Babakan Icak RT 03/06, Desa Anakkembar, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi. - (Istimewa)</span

Warga Apep (28 tahun) mengatakan pembuatan bendera ini dimulai sejak 1 Agustus 2022 adapun biayanya merupakan hasil patungan para pemuda. Mereka membeli kain kiloan kemudian menjahitnya sendiri menggunakan mesin jahit.

“Ini sebagai bentuk memeriahkan HUT ke-77 RI, sama eksistensi juga dari ke RT an kami, terus kan dibuat kaya terowongan gitu jadi ngebantu pejalan kaki juga biar ga kepanasan," ujarnya.

Nantinya bendera tersebut akan dihias dekorasi berupa lampu-lampu tumbler atau bendera bendera kecil agar lebih terlihat meriah. 

"Belum selesai didekor semua, ini baru sekitar 80 persen. Inginnya juga 100 meter tadinya tapi dananya tak cukup," jelas Apep.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life19 April 2024, 11:30 WIB

Hati-Hati! 7 Hal Sederhana Ini Ternyata Bisa Menurunkan Kecerdasan

Tes IQ sering digunakan untuk mengevaluasi kemampuan mental dan potensi kognitif seseorang, serta digunakan dalam proses seleksi pendidikan, pekerjaan, dan kebutuhan medis lainnya.
Ilustrasi. Kecerdasan. Sumber : pixabay/sebaie-1992
Sehat19 April 2024, 11:00 WIB

5 Manfaat Lidah Buaya untuk Kesehatan, Bisa Melembabkan Kulit

Lidah buaya memiliki sejarah penggunaan yang panjang dalam berbagai budaya sebagai bahan alami untuk perawatan kulit, rambut, dan peradangan.
Ilustrasi. Lidah buaya. Sumber : pixabay/Aluegreen
Opini19 April 2024, 10:58 WIB

Puasa Syawal, Amalan Setelah Ramadan yang Hampir Terlewatkan

Saat ini kita sedang berada di bulan Syawal, bulan di mana Allah memberikan limpahan pahala pada aktivitas tertentu.
Ilustrasi. |  Foto: Pixabay
Inspirasi19 April 2024, 10:30 WIB

Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat

Jobseeker Yuk Simak Info Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat Berikut dan Apply Segera!
Ilustrasi. Lowongan Kerja Lulusan S1 Keuangan di Bandung Jawa Barat (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Produk19 April 2024, 10:09 WIB

Data Diskumindag 19 April 2024: Ini Daftar Harga Bapokting di Pasar Kota Sukabumi

Informasi harga ini diunggah Diskumindag Kota Sukabumi di Instagram.
(Foto Ilustrasi) Diskumindag Kota Sukabumi merilis update harga sejumlah bahan pokok di Pasar Pelita dan Pasar Tipar Gede pada Jumat (19/4/2024). | Foto: Freepik
Life19 April 2024, 10:00 WIB

Kesehatan Mental Terganggu, 11 Ciri Orang yang Memiliki Luka Batin Dalam Hidupnya

Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.
Ilustrasi - Luka batin adalah bekas luka emosional yang tertanam dalam diri seseorang akibat pengalaman menyakitkan di masa lalu.  (Sumber : unplash/@Danie Franco)
Inspirasi19 April 2024, 09:30 WIB

8 Panduan Sederhana untuk Bisnis Online Pemula, Jangan Lupa Riset Pasar!

Bisnis online dapat dijalankan dengan cara membuat toko online, memasarkan produk melalui marketplace, atau menawarkan jasa melalui situs web atau platform online lainnya.
Ilustrasi. Bisnis online. Sumber : pixabay/janeb13
Sehat19 April 2024, 09:00 WIB

Menurunkan Gula Darah Secara Alami, 7 Langkah Ubah Pola Makan dan Gaya Hidup

Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah.
Ilustrasi. Sebaiknya Anda menghindari hal ini dengan melakukan beberapa perubahan gaya hidup sehat untuk menurunkan gula darah. Sumber: Freepik/freepik
DPRD Kab. Sukabumi19 April 2024, 08:38 WIB

DPRD Minta DLH Pikirkan Solusi Soal Masalah Sampah di Sagaranten Sukabumi

Menurut Budi, masalah sampah bukan hanya terjadi di Kecamatan Sagaranten.
Wakil Ketua DPRD Kabupaten Sukabumi Budi Azhar Mutawali. | Foto: SU
Life19 April 2024, 08:19 WIB

Cukup 4 Bahan, Asam Urat Minggat! Yuk Bikin Minuman Herbal Ala Zaidul Akbar

Asam urat memiliki gejala yang membuat persendian nyeri saat kambuh.
Resep minuman herbal cuma 4 bahan untuk atasi asam urat ala Zaidul Akbar. | Foto: Freepik.com/8foto