Menikmati Pesona Curug Luhur, Tujuan Wisata Murah Meriah di Ciracap Sukabumi

Minggu 24 Juli 2022, 19:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Kabupaten Sukabumi memiliki banyak tujuan wisata berupa curug atau air terjun. Tak sedikit dari curug tersebut yang belum terjamah banyak wisatawan.

Seperti Curug Luhur di Kecamatan Ciracap. Tempat wisata ini tepatnya berada di Kampung Cikawung, Desa Purwasedar yang berbatasan dengan Desa Mekarsari. 

Baca Juga :

Lepas Penat dengan Pesona Curug Sawer, Icon Wisata di Cipamingkis Sukabumi

Air yang mengalir ke curug tersebut berasal dari aliran Sungai Cilegok. Masih dilokasi yang sama, selain Curug Luhur yang memiliki ketinggian sekitar 35 meter ada 4 curug lainnya. 

Keempat curug tersebut yakni Curug Badag, Curug Kancah, Curug Handap, serta Curug Nyungsang. Namun 4 curug tersebut tidak seperti Curug Luhur yang memiliki ketinggian puluhan meter, keempat curug itu rata rata memiliki tinggi sekitar 10 meter.

Selain masih alami, masuk ke curug ini pun tanpa karcis masuk alias gratis.

Lokasi air terjun tersebut tidak sulit dijangkau karena tak jauh dari pusat keramaian. Dari kantor Kecamatan Ciracap kurang lebih 5 Kilometer dengan waktu tempuh kurang dari 15 menit saja. Untuk menjangkau Kampung Cikawung, perjalanan akan melintasi jalan kabupaten ruas Ciracap - Ujunggenteng. 

Adapun jalan alternatif lainnya yaitu lewat Kampung Bangbayang Desa Mekarsari. 

Warga Mekarsari, Wandi mengatakan akses menuju Curug luhur melewati Kampung Bangbayang, sangat cocok bagi pecinta alam karena menyusuri persawahan, kebun dan bukit. 

"Cocok bagi mereka yang suka trabas, atau berpetualang, setelah menempuh perjalanan, langsung bisa menikmati suasana sejuk curug," terangnya.

Apabila memilih langsung menuju Kampung Cikawung, maka perjalanan semakin singkat. Dari jalan kabupaten ruas Ciracap - Ujunggenteng, kendaraan masuk ke jalan kampung sejauh 900 meter lalu parkirkan kendaraan dan pengunjung berjalan kaki menaiki anak tangga sejauh 50 meter ke curug.

Kepala Desa Purwasedar, Deri Riyana untuk saat ini belum ada fasilitas yang dibangun di sekitar curug. Sebab pemerintah desa masih fokus untuk penataan akses jalan yang masih berupa tanah. 

“Insya Allah bulan September rencananya ada pengerasan. Bagi anda yang mau ke tempat curug, bisa minta antar ke warga sekitar sebagai pengelola," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sehat28 Maret 2024, 15:30 WIB

5 Infused Water Untuk Mengatasi Asam Urat yang Mudah Dibuat di Rumah

Berikut ini berbagai infused water yang bisa membantu mengatasi serangan asam urat
Ilustrasi - 5 Infused Water Untuk Mengatasi Asam Urat yang Mudah Dibuat di Rumah (Sumber : Freepik/picoftasty)
Keuangan28 Maret 2024, 15:15 WIB

Ramai Pajak THR 2024, Benarkah Tunjangan Hari Raya yang Diterima Pekerja jadi Lebih Kecil?

Warganet ramai membahas pajak penghasilan (PPh) pasal 21 dengan skema terbaru khususnya yang diterapkan pada bulan diterimanya THR 2024
Ilustrasi - Ramai Pajak THR 2024, Benarkah Tunjangan Hari Raya yang Diterima Pekerja jadi Lebih Kecil? (Sumber : Freepik)
Inspirasi28 Maret 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Staff/Crew di Gerai Es Krim, Penempatan Baros Sukabumi

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Staff/Crew di Gerai Es Krim, Penempatan Baros Sukabumi. (Sumber : Freepik.com/@freepic.diller)
Sehat28 Maret 2024, 14:51 WIB

Kolang-kaling Bisa Bikin Awet Muda? Ini 7 Manfaat Caruluk untuk Kesehatan!

Kolang Kaling atau buah Atap, juga disebut Caruluk oleh orang Sunda Sukabumi. Caruluk seringkali memang dijadikan penganan manis, terutama saat bulan puasa. Padahal, Kolang Kaling penuh manfaat jika dikonsumsi sehari-hari hingga mencegah penuaan dini.
Manfaat buah Kolang Kaling untuk kesehatan tubuh. Sumber foto : YouTube / Galeri Rasa Channel
Life28 Maret 2024, 14:34 WIB

5 Alasan Posisi Tidur Telentang Bikin Awet Muda Menurut Kesehatan

Posisi tidur dengan gaya telentang bisa membuat awet muda pada wajah. Maka dari itu, yuk coba membiasakan diri tidur dengan posisi telentang.
Ilustrasi. Posisi tidur telentang bikin awet muda. Sumber foto : Pexels/cottonbro studio
Sehat28 Maret 2024, 14:30 WIB

Baik Untuk Penderita Hipertensi, 7 Air Rebusan Ini Bisa Bantu Turunkan Tekanan Darah

Berikut ini berbagai air rebusan yang dinilai bisa membantu menurunkan tekanan darah sehingga baik untuk penderita hipertensi
Ilustrasi - Baik Untuk Penderita Hipertensi, 7 Air Rebusan Ini Bisa Bantu  Turunkan Tekanan Darah (Sumber : Freepik/azerbaijan_stockers)
Food & Travel28 Maret 2024, 14:23 WIB

Manis dan Segar Banget! Intip Resep Es Kolang Kaling Cocopandan Untuk Takjil Puasa Ini

Kolang Kaling merupakan salah satu buah yang sering jadi olahan takjil puasa. Contohnya seperti resep Es Kolang Kaling Cocopandan ini.
Resep minuman manis dan segar, Es Kolang Kaling Cocopandan | Foto :  YouTube / Frisian Flag Indonesia
Sukabumi28 Maret 2024, 14:12 WIB

Paripurna DPRD: Bahas LKPJ Bupati Sukabumi 2023 dan Rencana Pembangunan Daerah

LKPJ yang disampaikan merupakan laporan penyelenggaraan urusan pemerintahan.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami menyampaikan LKPJ tahun anggaran 2023 pada Rapat Paripurna DPRD di Ruang Rapat Paripurna DPRD, Palabuhanratu, Kamis (28/3/2024). | Foto: Dokpim Kabupaten Sukabumi
Sehat28 Maret 2024, 14:00 WIB

Mengenail Gamaphobia: Ketakutan untuk Menikah dan Berkomitmen dengan Seseorang

Gamaphobia, juga dikenal sebagai gamophobia atau penophobia, merujuk pada ketakutan yang berlebihan atau fobia terhadap pernikahan.
Ilustrasi - Gamaphobia, juga dikenal sebagai gamophobia atau penophobia, merujuk pada ketakutan yang berlebihan atau fobia terhadap pernikahan. (Sumber : Pixabay.com/@trx555)
Jawa Barat28 Maret 2024, 13:43 WIB

Termasuk Sukabumi! 31 Titik Rawan Bencana di Jabar, Pemudik Wajib Waspada

Bencana banjir hingga longsor harus diwaspadai oleh pemudik.
(Foto Ilustrasi) Polisi telah melakukan persiapan pengamanan dan pemetaan titik di jalur mudik Jawa Barat yang rawan. | Foto: Istimewa