Serial dan Film Dokumenter BTS akan Tayang di Disney Plus Hotstar

Rabu 13 Juli 2022, 09:09 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Agensi BTS, HYBE berkolaborasi dengan The Walt Disney Company Asia Pacific mempersembahkan berbagai konten dari industri musik dan hiburan Korea Selatan. 

Dikutip dari tempo.co, kolaborasi ini mencakup peluncuran global lima konten utama dari HYBE, termasuk dua serial eksklusif yang menampilkan BTS sebagai ikon musik pop abad ke-21.

"Kolaborasi ini merepresentasikan ambisi kreatif kami, yaitu bekerja sama dengan para kreator ikonik dan bintang-bintang ternama di Asia Pasifik agar talenta mereka dapat dinikmati oleh banyak penonton dalam berbagai cara," kata Jessica Kam-Engle, APAC Head of Content, The Walt Disney Company, Selasa, 12 Juni 2022.

Menurut CEO HYBE Park Ji Won, The Walt Disney Company memiliki sejarah panjang dalam membangun franchise dan mempromosikan kreator-kreator di industri musik, dengan brand dan platform mereka yang tak tertandingi. 

“Ini akan menjadi awal dari kolaborasi jangka panjang, di mana kami mempersembahkan beragam konten HYBE untuk penggemar di seluruh dunia yang menyukai musik dan artis-artis kami,” kata Park Ji Won, CEO HYBE.

Baca Juga :

BTS Bakal Hiatus, Member Bakal Fokus Solo Karier

photoSejumlah serial dan film tentang dokumenter boy grup BTS akan ditayangkan di platfrom streaming Disney Plus Hotstar. - (Disney Plus Hotstar)</span

Berikut tiga dari proyek HYBE yang akan tersedia di layanan streaming Disney+ Hotstar:

1. BTS: PERMISSION TO DANCE ON STAGE – LA

Film konser sinematik eksklusif berkualitas 4K ini menayangkan live performance BTS di Sofi Stadium, Los Angeles pada November 2021. 

Menampilkan beberapa lagu terkenal yang mendominasi tangga lagu Billboard, yakni Butter dan Permission to Dance, konser tersebut merupakan konser pertama BTS dan juga momen pertama mereka bertemu lagi dengan para penggemarnya secara langsung dalam kurun dua tahun sejak pandemi.

2. IN THE SOOP: Friendcation

Program travel reality show yang menampilkan bintang-bintang Korea Selatan seperti V BTS, Park Seo Joon, Choi Woo Shik, Park Hyung Sik, dan Peakboy. 

Program ini mempertontonkan sekelompok sahabat yang bersama-sama menikmati liburan kejutan mereka dan keseruan-keseruan yang terjadi selama perjalanan.

3. BTS MONUMENTS: BEYOND THE STAR

Serial dokumenter original yang bercerita tentang perjalanan menakjubkan BTS

Dengan akses eksklusif terhadap koleksi musik dan cuplikan video selama sembilan tahun terakhir yang belum pernah dipertontonkan sebelumnya, serial ini akan menampilkan ide, rencana dan kehidupan sehari-hari anggota-anggota BTS, sembari mereka mempersiapkan diri memasuki babak kedua karir mereka. 

Serial dokumenter ini akan tersedia secara eksklusif di layanan streaming Disney+ Hotstar tahun depan.

Selain konten dari BTS, kolaborasi strategis ini memberikan Disney peluang untuk merilis serangkaian judul baru dari HYBE selama beberapa tahun ke depan, sejalan dengan upaya Disney untuk terus memproduksi konten musik dan kreator IP (Intellectual Property) musik berkualitas tinggi.

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi26 April 2024, 17:44 WIB

Emak-emak Viral Maksa Minta Sedekah Terciduk Kembali ke Sukabumi

Emak-emak viral maksa minta sedekah terciduk kembali meresahkan warga Baros Sukabumi. Polisi dan kelurahan langsung turun tangan.
Petugas kepolisian saat mengadang emak-emak viral maksa minta sedekah yang kembali berulah di Baros Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Opini26 April 2024, 17:00 WIB

Kebangkitan Timnas U-23: Inspirasi untuk Sukabumi dan Indonesia

Ketua DPD Partai NasDem Kabupaten Sukabumi Ayep Zaki nilai kebangkitan Timnas U-23 inspirasi untuk Sukabumi dan Indonesia.
Ayep Zaki bicara prestasi gemilang Timnas Indonesia U-23 yang lolos semifinal Piala Asia U-23 2024. (Sumber : Istimewa)
Musik26 April 2024, 17:00 WIB

Lirik Lagu Kupu-Kupu Tiara Andini: Wahai Cinta Beri Pertanda

Inilah Full Lirik Lagu Kupu-Kupu Tiara Andini yang Viral: Wahai Cinta Beri Pertanda.
Lirik Lagu Kupu-Kupu Tiara Andini yang Viral di TikTok. Foto : YouTube/TiaraAndini
Life26 April 2024, 16:30 WIB

6 Kebiasaan Penting yang Melatih Diri Jadi Penyabar dalam Hidup, Ini Kuncinya

Kebiasaan tertentu akan melatih diri menjadi pribadi yang penyabar ketimbang emosian, baperan (bawa perasaan) dan marah-marah dalam kehidupan ini.
Ilustrasi. Orang Sabar. Kebiasaan penting yang melatih diri jadi penyabar. Sumber foto : Pixabay/Alena Darmel
Sukabumi26 April 2024, 16:25 WIB

Rumah Tak Layak Huni Popon Guru Honorer di Waluran Sukabumi Dibedah Bupati

Rumah tak layak huni Popon guru honorer asal Waluran Sukabumi dirobohkan untuk dibangun kembali oleh Bupati.
Rumah Popon guru honorer di Waluran Sukabumi dirobohkan untuk dibangun kembali oleh Bupati. (Sumber : Istimewa)
Bola26 April 2024, 16:00 WIB

Prediksi RANS Nusantara vs Persija Jakarta di Liga 1: H2H, Susunan Pemain, dan Skor Akhir

RANS FC akan menjalani laga hidup mati saat melawan Persija, demi menjaga asa tetap di Liga 1.
RANS FC akan menjalani laga hidup mati saat melawan Persija, demi menjaga asa tetap di Liga 1. (Sumber : X/@persija/rans.nusantara).
Life26 April 2024, 15:30 WIB

6 Didikan Orang Tua yang Membuat Pola Pikir Anak Semakin Dewasa, Ini Rahasianya

Anak akan memiliki pola pikir dewasa ketika orang tuanya mengajarkan beberapa hal penting sudah semenjak belia. Ini penting untuk pertumbuhan seorang anak kelak.
Ilustrasi. Didikan yang membuat pola pikir anak dewasa. Sumber Foto : Pexels/RDNE Stock Project
Musik26 April 2024, 15:15 WIB

Konser Dua Hari di Indonesia, Berikut Profil dan Daftar Lagu Milik Penyanyi IU

IU akan menggelar konser bertajuk H.E.R selama dua hari di Indonesia. Penggemar menyambut antusias kedatangan penyanyi tersebut sampai tiketnya langsung sold out dan menambah kursi.
IU yang akan menggelar konser H.E.R selama dua hari pada tanggal 27-28 April 2024 di ICE BSD, Tangerang. (Sumber Foto: Instagram /@ dlwlrma)
Sukabumi26 April 2024, 15:02 WIB

BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi Hadiri Podcast Perlindungan Sosial di Radio Swara Perintis

Program BPJS Ketenagakerjaan ini memberikan perlindungan sosial kepada pekerja.
BPJS Ketenagakerjaan Sukabumi di acara podcast Radio Swara Perintis Sukabumi, Kamis, 25 April 2024. | Foto: Istimewa
Inspirasi26 April 2024, 15:00 WIB

Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya

Apabila kamu tertarik dengan lowongan kerja ini, segera daftarkan diri sekarang juga!
Ilustrasi - Lowongan Kerja Sebagai Mechanic dengan Penempatan di Sukabumi, Cek Kualifikasinya. (Sumber : Freepik.com/@Drazen Zigic).