Tidak Hanya Karena Menstruasi, Inilah 13 Penyebab Nyeri Payudara

Selasa 21 Juni 2022, 14:30 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Nyeri payudara biasanya umum dirasakan wanita saat menjelang menstruasi dan selama masa menstruasi. 

Nyeri payudara ini dapat terasa ringan hingga berat sampai bisa mengganggu aktivitas sehari-hari. Lantas apa sih sebenarnya apa penyebab payudara nyeri? Mari simak penjelasannya dibawah ini.

photoIlustrasi Nyeri Payudara - (IST)</span

Melansir dari suara.com, payudara nyeri atau yang disebut mastalgia ini adalah kondisi yang sangat umum, terutama di kalangan wanita berusia 30 hingga 50 tahun. Ini mempengaruhi sekitar 70 persen wanita di beberapa titik dalam hidup mereka. 

Terkadang, Anda mungkin merasakan nyeri payudara yang tajam yang sebenarnya berasal dari dalam dada Anda. Ini disebut sebagai nyeri dinding dada. 

Untuk mengetahui penyebabnya, mari perhatikan ulasan di bawah ini mengenai penyebab payudara nyeri yang dihimpun dari situs Cleveland Clinic.

Baca Juga :

Penyebab Payudara Nyeri

photoIlustrasi Nyeri Payudara - (IST)</span

Payudara nyeri selain disebabkan oleh menstruasi, ada juga beberapa penyebab lainnya yang meliputi sebagai berikut:

  1. Pil KB
  2. Kehamilan
  3. Infeksi
  4. Peradangan
  5. Obat infertilitas
  6. Terapi hormon
  7. Terapi radiasi sebelumnya
  8. Antidepresan
  9. Kista payudara
  10. Fibroadenoma (benjolan non-kanker)
  11. Costochondritis
  12. Memiliki payudara yang besar
  13. Bekas luka operasi

Selain itu, ada juga beberapa aktivitas tertentu lainnya yang bisa menyebabkan nyeri payudara seperti berikut ini:

  • Merokok
  • Konsumsi kafein
  • Stres
  • Menyusui 

Pencegahan Payudara Nyeri

Karena nyeri payudara yang disebabkan oleh siklus menstruasi adalah bagian rutin dan gejala yang memang umumnya dialami wanita, maka tidak dapat dicegah dengan tepat.

Namun, ada perubahan gaya hidup tertentu yang dapat Anda lakukan untuk memastikan bahwa gejala nyeri payudara tidak parah. Nah berikut ini beberapa cara untuk membantu mencegah nyeri payudara.

  • Mengurangi asupan kafein secara drastis atau menghentikannya sama sekali
  • Makan makanan yang rendah lemak
  • Mengenakan bra olahraga yang mendukung dan sangat pas, terutama saat berolahraga

Setelah mengetahui penyebab dan cara mencegahnya, mungkin ada yang penasaran berapa lama kira-kira wanita akan mengalami nyeri payudara? Nyeri payudara mungkin akan Anda alami selama Anda masih mengalami siklus menstruasi. 

Meskipun nyeri payudara adalah masalah yang relatif konstan, tingkat keparahan nyeri tergantung pada bagaimana cara Anda mengatasi atau mengobatinya melalui obat pereda nyeri tertentu dan perubahan gaya hidup tertentu. 

Nyeri payudara yang bukan disebabkan oleh siklus menstruasi juga dapat diobati dan dikelola dengan berbagai metode kesehatan, salah satunya menjalani gaya hidup sehat.

Namun, jika Anda menyadari bahwa nyeri payudara belum hilang setelah tiga minggu, segera hubungi penyedia layanan kesehatan. 

Mereka dapat membantu menentukan penyebab rasa sakit yang Anda alami dan memberikan rencana perawatan yang sesuai dengan kebutuhan Anda. 

Demikian informasi mengenai penyebab payudara nyeri dan cara mencegahnya. Semoga informasi ini bermanfaat. Yuk selalu jaga kesehatan dengan menerapkan gaya hidup sehat.

Baca Juga :

SOURCE: SUARA.COM | ULIL AZMI

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Life23 April 2024, 12:30 WIB

6 Cara Cerdas Menghindari Kemiskinan dan Kehidupan Sengsara di Hari Tua

Menghindari kemiskinan adalah keharusan agar kelak meraih kehidupan yang layak dan tentram daripada kehidupan melarat.
Ilustrasi. Cara menghindari kemiskinan. Sumber Foto : Pexels/MART PRODUCTION
Bola23 April 2024, 12:00 WIB

Jadwal Timnas Indonesia vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia U-23 akan bertanding melawan Korea Selatan U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 2024.
Timnas Indonesia U-23 akan bertanding melawan Korea Selatan U-23 di babak perempat final Piala Asia U-23 2024. (Sumber : pssi.org).
Jawa Barat23 April 2024, 11:40 WIB

Pemkab Sukabumi Raih Penghargaan Inovasi Pembangunan Terbaik 2024

Penghargaan diterima Wakil Bupati Iyos Somantri pada acara MUSRENBANG dalam rangka penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) provinsi Jawa Barat tahun 2025-2045, di Bandung, Senin 22 April 2024
Pemkab Sukabumi raih penghargaan inovasi pembangunan terbaik 2024 (Sumber: dokpim kabupaten sukabumi)
Sehat23 April 2024, 11:30 WIB

6 Daun Herbal untuk Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh

Sobat Sehat, Yuk Ketahui Sederet Daun Herbal yang Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh. Sudah Tahu?
Daun Binahong. Daun Herbal yang Bisa Menurunkan Kadar Gula Darah dalam Tubuh. Foto: Instagram/@primrose_garden
Produk23 April 2024, 11:21 WIB

Harga Naik, Diskumindag Pastikan Persediaan Gula Pasir di Kota Sukabumi Aman

Rifki mengungkapkan terdapat sejumlah faktor penyebab kenaikan harga ini.
(Foto Ilustrasi) Diskumindag memastikan persediaan gula pasir di Kota Sukabumi aman. | Foto: Pixabay
Jawa Barat23 April 2024, 11:15 WIB

Bahas Perda Pesantren di Jabar, Jaenudin: Dukungan Bagi Lembaga Dakwah dan Pemberdayaan

Ketua Fraksi PDIP DPRD Jabar ini menyebut Perda Pesantren merupakan turunan dari Undang-undang (UU) Nomor 18 Tahun 2019. Merupakan pengakuan dan apresiasi negara kepada pesantren.
Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, dari Daerah Pemilihan (Dapil) V Kabupaten Sukabumi, Muhammad Jaenudin, menegaskan dukungan untuk pesantren sebagai lembaga dakwah dan pemberdayaan (Sumber: doktim/baim)
Life23 April 2024, 11:00 WIB

6 Tanda Kamu Lebih Cocok Miskin Ketimbang Jadi Orang Kaya, Ini Alasannya

Orang yang memiliki kebiasaan tertentu akan lebih pantas menjadi orang dengan mental miskin ketimbang kaya raya.
Ilustrasi. Ciri orang yang lebih cocok miskin. Sumber : Pexels/Timur Weber
Nasional23 April 2024, 10:31 WIB

MK Sebut Presiden Tak Ikut Campur Pilpres 2024, Tapi Jokowi Pernah Akui Cawe-Cawe

Pernyataan Presiden Jokowi bakal cawe-cawe itu disampaikan saat berbincang-bincang dengan para pemimpin media massa di Istana Merdeka, Senin, 29 Mei 2023.
Pemberian pangkat Jenderal Kehormatan oleh Jokowi dalam acara Rapat Pimpinan TNI-Polri di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Februari 2024. | Foto: Potongan gambar TV One
Inspirasi23 April 2024, 10:30 WIB

Rekrutmen Pegawai Tetap Lulusan S1 di Perusahaan Wilayah Bandung

Cek Info Rekrutmen Pegawai Tetap Berikut! Lowongan Kerja Dibuka untuk Lulusan S1 dengan penempatan Wilayah Bandung, Jawa Barat.
Ilustrasi. Akuntan. Rekrutmen Pegawai Tetap Lulusan S1 di Perusahaan Wilayah Bandung. (Sumber : pexels.com/AndreaPiacquadio)
Life23 April 2024, 10:00 WIB

Dengarkan dengan Penuh Perhatian, 8 Cara Mendidik Anak yang Memiliki Kepribadian Introvert

Mendidik anak introvert membutuhkan kesabaran, pengertian, dan dukungan.
Ilustrasi - Mendidik anak introvert membutuhkan kesabaran, pengertian, dan dukungan.  (Sumber : Pixabay.com/@Bessi)