Diduga Aksara Cacarakan, Ukiran Kuno Nisan Pemakaman Dumuskadu Sukabumi

Sabtu 18 Juni 2022, 10:20 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Ketua Yayasan Dapuran Kipahare Irman Musafir Sufi menyatakan, aksara kuno yang terukir di batu nisan di sebuah pemakaman di Kecamatan Ciracap Sukabumi, seperti aksara Cacarakan atau Hanacaraka.

Kendati demikian, untuk meyakinkannya Irman mengatakan harus di cek di filolog. 

Baca Juga :

Sebelumnya, warga menemukan sejumlah batu nisan serta potongan batu beraksara kuno di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Dumuskadu Kampung Tangkolo, Desa Purwasedar, Kecamatan Ciracap, Kabupaten Sukabumi. Di batu nisan itu juga terukir angka 1904 dan 1914 kemudian ditemukan juga ukiran mirip kuda.

Menurut Irman cacarakan itu huruf Sunda yang dimodifikasi dari huruf Jawa yaitu carakan. Mengenai ukiran 1904 dan 1914, Irman membenarkan bahwa itu adalah huruf latin.

“Jika memang betul itu dibuat tahun 1904 dengan aksara carakan atau cacarakan maka bisa jadi pembuat nisannya adalah orang Jawa atau orang Sunda yang menguasai aksara carakan. Karena memang aksara tersebut masih ada yang menggunakan saat itu di Sukabumi, meski sedikit. Sedangkan aksara Sansekerta, Kawi dan se-zamannya sudah tidak lazim digunakan," ujar Irman kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (18/6/2022).

Irman menduga, tempat tersebut merupakan pemakaman umum bagi sesepuh-sesepuh jaman dulu. 

Lebih lanjut, Irman menyatakan budaya prasasti dengan aksara kuno tahun 1904 itu sudah jarang, karena sudah beralih ke kertas atau daluang. 

Menurut dia, tahun tersebut juga biasanya menggunakan aksara Arab bagi orang muslim atau aksara latin untuk nisan karena masa itu adalah masa kolonial Belanda dimana aksara latin sudah umum dan aksara Arab masih digunakan.  

"Setahu saya Ciracap itu juga ada penduduk Jawa yang dulu menjadi pekerja singkong ataupun yang terdampar kesitu, bisa jadi mereka masih menguasai aksara carakan tersebut,"terangnya.

Dia menuturkan orang Jawa sudah datang ke wilayah Sunda sejak dulu, namun pekerjanya datang sejak 1870 saat UU Agraria membuka sewa lahan perkebunan 75 tahun.

Dalam hal isu produktivitas Jawa dan Sunda dalam produksi perkebunan menjadi mitos bahwa orang Jawa lebih rajin dibanding orang Sunda, sehingga sebagian perkebunan di wilayah Jawa barat menggunakan orang jawa. 

"Namun sumber tertulis yang menyebutkan kapan orang Jawa ada di Kecamatan Ciracap, baru saya dapatkan adalah tahun 1915 hingga 1930, makanya jika bukan orang Jawa dimungkinkan nisan itu dibuat oleh orang Sunda yang mengerti bahasa cacarakan," bebernya.

Irman menuturkan, dulu ada kuli kontrak dari Jawa Tengah yang akan dikirim ke Borneo atau Kalimantan. Namun mereka didaratkan di pantai di Sukabumi dan diangkut naik truk, kemudian dipekerjakan di perkebunan kelapa dan singkong milik perusahaan Amerika Serikat. Hal itu terjadi di Desa Gunungbatu, Kecamatan Ciracap. 

"Pengiriman ini sejak tahun 1915 hingga 1930. Sebagian masih menganggap berada di Borneo hingga lambat laun faham bahwa ini masih di pulau Jawa. Sebagian malah kembali ke daerah asal untuk membawa anak anaknya dan tinggal disini hingga tua. Namun selain itu ada juga pekerja yang memang dibawa dari Jawa sebagai pekerja di wilayah Ciracap," tegas Irman.

Terkait  adanya penemuan ukiran seperti kuda, Irman mengakui belum tahu apakah itu bagian dari nisan atau kuburan atau bukan.  

Hanya saja kuda itu dalam kebudayaan dianggap simbol kebebasan, kejantanan, atau kekuatan bahkan kecerdasan, dalam konsep Jawa dan Sunda dianggap Turangga atau kendaraan. 

"Jika lokasinya dikuburkan mungkin simbol kendaraan menuju nirwana, sedangkan dalam konsep Arab dianggap kendaraan perang sebagai jalan Mati syahid," pungkasnya.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Berita Terkini
Sukabumi15 Mei 2024, 10:48 WIB

Akhirnya Diperbaiki, Lubang Besar Menganga di Balandongan Sukabumi

Pengguna jalan mengaku bersyukur atas perbaikan ini.
Perbaikan lubang besar yang menganga di tengah Jalan Balandongan, Kelurahan Sudajayahilir, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi. | Foto: Istimewa
Sehat15 Mei 2024, 10:30 WIB

Rendah Lemak, 7 Makanan yang Aman Dikonsumsi Penderita Kolesterol Tinggi

Produk susu rendah lemak atau non-lemak, seperti susu skim, yogurt rendah lemak, dan keju rendah lemak, merupakan sumber kalsium dan protein yang baik tanpa kandungan lemak jenuh yang tinggi.
Tumis Bayam. Makanan Rendah Lemak yang Aman Dikonsumsi Penderita Kolesterol (Sumber : via MAHI)
Sukabumi15 Mei 2024, 10:26 WIB

Termasuk di Minimarket, 41 Juru Parkir Liar di Kota Sukabumi Ditertibkan Aparat

Juru parkir liar yang terjaring operasi dibawa ke Mapolres Sukabumi Kota.
Operasi penertiban juru parkir liar di Kota Sukabumi, Selasa, 14 Mei 2024. | Foto: Website Pemkot Sukabumi
Life15 Mei 2024, 10:15 WIB

10 Penyebab Stres Saat Menyusui Yang Perlu Diketahui, Yuk Para Ibu Terapkan

Stres adalah reaksi dan respons alami tubuh terhadap perubahan. Merasa stres dari waktu ke waktu adalah hal yang wajar, bahkan karena hal ini bisa terjadi karena peristiwa positif sekalipun.
Stres saat menyusui akan mempengaruhi kualitas ASI (Sumber : pexels.com/@Sarahchai)
Life15 Mei 2024, 10:00 WIB

6 Latihan Sederhana Ini Dapat Membantu Anak Tumbuh Tinggi, Bunda Harus Tahu!

Beberapa latihan sederhana sangat efektif untuk menambah tinggi badan anak.
Ilustrasi - Beberapa latihan sederhana sangat efektif untuk menambah tinggi badan anak. (Sumber : pexels.com/@Kampus Production)
Sehat15 Mei 2024, 09:30 WIB

6 Makanan yang Tidak Aman Dikonsumsi Penderita Kolesterol

Meskipun kolesterol dalam makanan tidak memiliki dampak sebesar lemak jenuh dalam meningkatkan kadar kolesterol LDL, tetap penting untuk memperhatikan asupan kolesterol.
Ilustrasi. Kue Cemilan Manis.  | Contoh Makanan yang Tidak Aman Dikonsumsi Penderita Kolesterol. Sumber: Freepik
Sukabumi15 Mei 2024, 09:24 WIB

BAPPEDA Libatkan Banyak Pihak Susun Dokumen RADPG Kota Sukabumi

FGD ini merupakan tahapan terpenting dalam penyusunan dokumen RADPG.
BAPPEDA Kota Sukabumi menggelar FGD penyusunan dokumen RADPG pada Selasa, 14 Mei 2024 di Goalpara Tea Park. | Foto: Website Pemkot Sukabumi
Internasional15 Mei 2024, 09:03 WIB

Kunker ke Turki, Pimpinan Pansus RUU Kelautan Drh Slamet Bahas Keamanan Maritim

Slamet sebagai pimpinan Pansus RUU Kelautan bertemu dengan sejumlah mitra kerja.
Anggota Komisi IV DPR RI F-PKS drh Slamet kunker ke Turki pada akhir April 2024. | Foto: Istimewa
Sehat15 Mei 2024, 09:00 WIB

3 Cara Menghilangkan Kristal Asam Urat dari Sendi yang Sering Terasa Sakit

Asam urat adalah suatu kondisi rematik yang menyakitkan yang disebabkan oleh penumpukan asam urat dalam tubuh.
Ilustrasi. Asam urat adalah suatu kondisi rematik yang menyakitkan yang disebabkan oleh penumpukan asam urat dalam tubuh.  (Sumber : Freepik/@freepik)
Inspirasi15 Mei 2024, 08:31 WIB

Ayep Zaki: Dana Abadi Jaminan Komunitas yang Abadi

Dana Abadi berbasis Wakaf menjamin keabadian perjuangan komunitas dengan segala marwahnya.
Silaturahmi LW Doa Bangsa ke sekretariat Yayasan Balad Tin Indonesia di Bandung pada Kamis, 9 Mei 2024. | Foto: Istimewa