Ciri-Ciri Hewan yang Mengidap PMK, Teliti saat Membeli Hewan Kurban

Jumat 10 Juni 2022, 23:00 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Penyakit Mulut dan Kuku atau yang sering disebut PMK adalah infeksi virus yang terdapat pada hewan, karenanya kita harus berhati-hati dan mengenali ciri-ciri penyakit tersebut apalagi menjelang hari raya Idul Adha umumnya permintaan hewan kurban seperti sapi, kambing dan sebagainya akan meningkat, dengan 

Melansir dari Tempo.co, virus ini menular dengan cepat dan berbahaya bagi hewan. PMK secara khusus menyerang hewan ternak seperti sapi, kambing, domba, hingga kerbau. Selain itu, PMK juga menjangkiti hewan-hewan liar seperti bison, antelop, jerapah dan gajah.

Warsito, Profesor dari Fakultas Kedokteran Hewan Universitas Gadjah Mada, terdapat gejala yang menunjukkan bahwa seekor hewan terjangkit PMK. Adapun ciri-cirinya antara lain saliva atau air liur berlebih, hewan tampak tidak bahagia atau lemas, demam, serta nafsu makan menurun. Jika sudah kronis, kulit hewan akan melepuh, erosi, dan mengelupas.

Baca Juga :

PMK Makin Ganas, Drh Slamet Desak Jokowi Bantu Peternak Pakai Anggaran Cadangan

“Penyakit ini merupakan penyakit akut, cepat, mendadak kemudian sangat menular dan sangat infeksius. Bisa mengenai ruminansia, babi, dan juga sejenis rusa,” ujar Warsito sebagaimana dikutip dari laman Ugm.ac.id.

Senada dengan Warsito, Dian selaku Tim Satgas PMK dari Universitas Diponegoro, juga menyatakan bahwa penyakit ini merupakan penyakit akut dan mudah sekali menular.

photo(Ilustrasi) PMK secara khusus menyerang hewan ternak seperti sapi, kambing, domba, hingga kerbau. - (via britannica.com)</span

Dilansir dari Undip.ac.id, Dian menjelaskan bahwa PMK disebabkan oleh virus PMK atau Picornaviridae. Lebih lanjut, PMK sendiri memiliki tujuh stereotip yaitu Oise (O); Allemagne (A); German Strain (C); South African territories 1 (SAT 1); SAT 2; SAT 3; dan Asia 1. Tipe O, A, C, SAT 1, SAT 2, SAT 3 dan Asia 1 tersebut yang secara imunologis berbeda satu sama lain.

Ciri-ciri lain saat hewan terinfeksi PMK yakni adanya lepuh di bagian mulut, lidah, gusi, lubang hidung, dan kulit sekitar kuku.

Pada hewan ternak, mereka akan lebih sering berbaring dan berat badan mereka akan turun. Selain itu, produksi susu juga akan berkurang. Medium penularan virus ini melalui cairan vesikel yang terkelupas, udara pernapasan, air liur, susu, semen, kotoran, dan urin hewan lain yang terinfeksi.

Cara penularannya sendiri bisa karena perkawinan, udara atau pernapasan, makanan atau minuman, serta karena bersentuhan. Penularan bukan hanya terjadi antar hewan yang berada dalam satu kandang atau komplek, melainkan bisa terjadi antar area.

Penularan tersebut disebabkan oleh lalu lintas hewan yang tertular serta berbagai medium lain yang sekiranya membawa virus PMK ini ke dekat hewan.

SUMBER: TEMPO.CO/VIOLA NADA HAFILDA

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Sukabumi04 Mei 2024, 16:10 WIB

Motif Pembunuhan Pria di Citepus Sukabumi, Diduga Tolak Hubungan Sesama Jenis

Polisi mengungkap motif pembunuhan terhadap seorang asisten rumah tangga bernama Ajo Sutarjo alias Ceceu (55 tahun) di sebuah perumahan di Desa Citepus, Kecamatan Pelabuhanratu, Kabupaten Sukabumi
A (20 tahun) pelaku pembunuhan pembantu di Citepus Palabuhanratu Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Life04 Mei 2024, 16:00 WIB

Menyebabkan Perpisahan, 6 Tanda Pasangan Anda Tidak Bahagia Hidup Bersama

Hubungan yang tidak sehat bisa menyebabkan perpisahan. Oleh sebab itu, setiap pasangan harus paham tanda bahwa kekasih sudah tidak bahagia.
Ilustrasi. Tanda pasangan sudah tidak bahagia. Sumber foto : Pexels/Vera Arsic
Sukabumi04 Mei 2024, 15:45 WIB

Usia 20 Tahun, Ini Tampang Pelaku Pembunuhan Pembantu di Citepus Sukabumi

Kapolres Sukabumi AKBP Tony Prasetyo melalui Kasi Humasnya Iptu Aah Saepul Rohman mengatakan bahwa pelaku berhasil di tangkap di wilayah Parungkuda.
Tampang pelaku pembunuhan pembantu di Parungkuda Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Inspirasi04 Mei 2024, 15:00 WIB

Info Magang di Perusahaan Makanan, Penempatan Cakung Jakarta Timur

Simak Informasi Magang di Perusahaan Makanan, Penempatan Cakung Jakarta Timur
Ilustrasi. Melamar Kerja. Info Magang di Perusahaan Makanan,  Penempatan Cakung Jakarta Timur (Sumber : Pexels/CottonbroStudio)
Life04 Mei 2024, 14:30 WIB

6 Kebiasaan Orang Tua yang Bisa Menghancurkan Mental Anak, Yuk Jangan Sepelekan!

Beberapa kebiasaan yang sering dilakukan orang tua kepada anak rupanya bisa menyebabkan hancurnya mental seorang anak tanpa disadarinya.
Ilustrasi. Kebiasaan orang tua yang menghancurkan mental anak. Sumber foto : Pexels/Kampus Production
Life04 Mei 2024, 14:00 WIB

9 Tips Membahagiakan Diri Sendiri Saat Hidup Banyak Tekanan

Saat hidup banyak tekanan, setiap orang memiliki cara yang berbeda untuk membahagiakan diri sendiri.
Ilustrasi. Ciri Orang Lelah Mental Karena Banyak Tekanan Hidup (Sumber : pixabay.com/@1388843)
Sukabumi04 Mei 2024, 13:58 WIB

Bupati Sukabumi Menang PTUN, 80 Kades Harus Kembalikan Dana Bantuan Hukum ke Kas Desa

Bupati Sukabumi Marwan Hamami dinyatakan menang usai PTUN Bandung menolak gugatan Law Firm Marpaung terkait penghentian kerjasama bantuan hukum desa.
Bupati Sukabumi Marwan Hamami | Foto : Dok. Sukabumi Update
Sehat04 Mei 2024, 13:00 WIB

9 Cara Sehat Menurunkan Gula Darah Secara Alami Tanpa Obat Diabetes

Sebelum mengubah pola makan atau gaya hidup, penting untuk berkonsultasi dengan dokter atau ahli gizi untuk mendapatkan saran yang sesuai dengan kondisi kesehatan terkait menurunkan gula darah secara alami tanpa obat diabetes.
Ilustrasi. Olahraga di rumah. Tips menurunkan gula darah secara alami tanpa obat diabetes. | Foto: iStock
Life04 Mei 2024, 12:30 WIB

Jangan Disepelekan Bund! Inilah 5 Tanda Rendahnya Harga Diri pada Anak

Harga diri yang rendah dapat berdampak pada perkembangan akademis, pribadi, dan sosial anak. Untungnya, ada tanda-tanda yang dapat dicari orang tua dan cara untuk membantu.
Ilustrasi. Rendahnya harga diri pada anak. Sumber : Pexels.com/@PuskarRai
Life04 Mei 2024, 12:00 WIB

Stres Termasuk 7 Penyebab Berat Badan Turun Drastis, Kamu Mengalaminya?

Stres fisik yang disebabkan oleh cedera, operasi, atau trauma, serta stres emosional yang berkepanjangan, dapat menyebabkan penurunan berat badan karena tubuh mengalami kelelahan dan kekurangan energi.
Ilustrasi. Orang Mengalami Stres Sehingga Menyebabkan Berat Badan Turun Drastis (Sumber : Pexels/NathanCowley)