SUKABUMIUPDATE.com - Ikan Patin bumbu kuning bisa jadi menu pilihan kamu saat makan malam nanti, selain resep yang mudah, Ikan yang merupakan spesies ikan air tawar ini juga dikenal memiliki gizi tinggi sehingga baik untuk tubuh.
Selain itu, rasa dan tekstur ikan patin sangat cocok untuk diolah menjadi berbagai jenis hidangan salah satunya dimasak menjadi ikan Patin bumbu kuning.
Melansir dari Suara.com, berikut bahan-bahan serta cara memasak ikan Patin bumbu kuning.
Baca Juga :
Enak dan Mewah, Coba Resep Ayam Teriyaki Praktis
Bahan:
- 1 ekor ikan patin besar, bersihkan dan potong-potong
- 1 ruas serai, memarkan
- 2 ruas lengkuas, memarkan
- 5 lembar daun jeruk
- 4 buah tomat kecil, potong-potong
- 2 buah cabai merah, potong-potong
- 7 buah cabai rawit, kerat-kerat
Bumbu Halus:
- 8 siung bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 ruas kunyit
- 3 butir kemiri
- 1 sdt terasi, bakar
- Garam
- Gula
- Kaldu jamur
Cara Membuat Ikan Patin Bumbu Kuning
- Pertama, marinasi ikan dengan perasan jeruk nipis, diamkan selama 10 menit
- Tumis semua bumbu halus sampai tercium bau harum, lalu tambahkan bumbu utuh. Masak sampai bumbu matang
- Setelah itu, masukkan ikan patin ke dalam bumbu yang sedang dimasak. Aduk rata sambil menambahkan air.
- Selanjutnya, masak ikan sampai mendidih lalu. Lakukan tes rasa sambil menambahkan garam, gula, dan kaldu jamur sesuai selera. Aduk merata.
- Masak sampai kuah ikan patin mulai mengental dan dagingnya empuk.
- Ikan patin bumbu kuning siap disajikan.
SUMBER: SUARA.COM