Biar Proyek Tak Mubazir, Ini Cara Melibatkan Warga dalam Evaluasi Pembangunan

Sabtu 21 Mei 2022, 11:39 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Selama ini pemerintah belum punya konsep dan mekanisme melibatkan masyarakat atau warga dalam evaluasi pembangunan. Ini diperlukan untuk mendapatkan informasi valid sejauh mana proyek-proyek yang digulirkan pemerintah bermanfaat lebih luas alias tidak mubazir.

Mengutip berita tempo.co, Yayasan Tifa bersama Japan Initiative dan Atmawidya Alterasi Indonesia menegaskan pelibatan masyarakat dalam proses evaluasi pembangunan merupakan kunci bagi proses pembangunan yang transparan dan dapat dipertanggungjawabkan serta mampu menjawab kebutuhan warga masyarakat.

“Selama ini partisipasi masyarakat dalam pembangunan lebih banyak pada tahap perencanaan melalui Musrenbang, tetapi pada saat evaluasi pembangunan tidak banyak melibatkan masyarakat,” kata Shita Laksmi, Direktur Eksekutif Yayasan Tifa pada saat membuka kegiatan Uji Coba implementasi Program Review di Kelurahan Guwosari dan Kelurahan Sriharjo, Kabupaten Bantul , Jumat, 20 Mei 2022.

Shita melanjutkan, perlu perbaikan mekanisme pemberian umpan-balik dari masyarakat sebagai penerima manfaat atas program-program pembangunan yang selama ini dilaksanakan. Sehingga bisa didapatkan pandangan dari penerima manfaat, apakah suatu program dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat, atau tidak.

“Kita memerlukan mekanisme untuk mendapatkan umpan balik tersebut. Metode Program Review memiliki peluang untuk diadaptasi di Indonesia” ungkapnya.

Metode Program Review merupakan metode menilai dan memilah program-program yang bermanfaat bagi dari sudut pandang masyarakat, untuk meningkatkan efisiensi anggaran pemerintah yang telah dilaksanakan selama 19 tahun terakhir di Jepang.

“Saya merasa upaya peningkatan mutu layanan pemerintah, serta upaya untuk mengubah pola pikir masyarakat bahwa masyarakat memiliki kepentingan terhadap penyelenggaraan pemerintahan, merupakan upaya yang sedang bersama-sama didorong di berbagai negara,” kata dia.

Director General Japan Initiative, Ito Shin mengatakan Program Review mendiskusikan tantangan dalam pelaksanaan program serta upaya untuk memperbaiki program-program pemerintah yang dievaluasi dari sudut pandang masyarakat yang berasal dari berbagai latar belakang yang berbeda serta penilaian obyektif dari pihak luar.

Dalam   upaya   menjembatani   kebutuhan   metode    evaluasi    program    pembangunan untuk mendapatkan umpan balik dari masyarakat sebagai penerima manfaat pembangunan, Yayasan Tifa dan Atmawidya Alterasi Indonesia dengan dukungan dari Pemerintah Jepang melalui Japan Initiative mencoba mengadaptasi Program Review di Indonesia.

Proses adaptasi ini dilakukan melalui uji coba mengimplementasikannya di Kelurahan Guwosari dan Kelurahan  Sriharjo Kabupaten Bantul yang diawali dengan serangkaian kegiatan mulai dari sosialisasi ke perangkat pemerintah desa dan masyarakat, dilanjutkan dengan pembentukan panitia pelaksana dan pelatihan kepada panitia dan masyarakat.

Sementara Titok Hariyanto, Ketua Atmawidya Alterasi Indonesia, mengungkapkan Uji Coba Program Review di dua kelurahan tersebut seperti melengkapi proses perencanaan dan penganggaran di tingkat desa/kelurahan yang selama ini sudah dilaksanakan. 

"Evaluasi pembangunan dengan metode Program Review memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk mengevaluasi program pembangunan secara mendetail," kata dia.

Kedua kelurahan yang menjadi lokasi pelaksanaan Uji Coba Program Review ini juga menyambut baik inisiatif ini. “Kami bisa memperbaiki kualitas program yang selama ini kita jalankan, mengubah mindset masyarakat dan perangkat yang selama ini melakukan, serta mengevaluasi tata kelola pemerintahan, sehingga bisa sesuai dengan harapan masyarakat. Masyarakat juga punya kesempatan menyumbangkan ide, saran, gagasan, serta penilaian yang tentu ini sangat bermanfaat di dalam demokrasi berdesa” ungkap Masduki Rahmad, SIP, Lurah Guwosari.

Hal serupa disampaikan juga oleh Ibu Titik Istiyawatun, SIP. Lurah Sriharjo “Kami merasa diberikan kehormatan bisa menjadi salah satu kelurahan tempat pelaksanaan uji coba Program Review ini. Semoga ke depan kegiatan review seperti ini tetap terus bisa dijalankan demi terwujudnya kesejahteraan warga yang sesungguhnya”.

SUMBER: TEMPO.CO

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Editor :
Berita Terkini
Keuangan18 April 2024, 20:30 WIB

Pengunjung Membludak Namun PAD Wisata Belum Maksimal, Ini Respons Bapenda Sukabumi

Bapenda Kabupaten Sukabumi menyoroti soal ramainya wisatawan yang berkunjung di libur Lebaran 2024 namjn tak berbanding lurus dengan pendapatan asli daerah (PAD).
Para pengunjung sedang melakukan aktivitas libur lebaran di objek wisata pantai Karanghawu Sukabumi | Foto : Ilyas Supendi
Life18 April 2024, 20:00 WIB

10 Alternatif Kegiatan Menyenangkan Agar Tidak Stres Saat Menghadapi Masalah

Yuk Lakukan Alternatif Hal-hal Menyenangkan Berikut Agar Tidak Stres Saat Menghadapi Masalah Hidup.
Ilustrasi. Mendengarkan Musik. Alternatif Kegiatan Menyenangkan Agar Tidak Stres Saat Menghadapi Masalah (Sumber : pixabay.com/@Martine)
Sehat18 April 2024, 19:45 WIB

Pradibetes: 10 Makanan yang Harus Dihindari Agar Tidak Terjadi Lonjakan Gula Darah

Bagi Anda penderita diabetes, penting untuk selalu menjaga asupan untuk menjaga kadar gula darah.
Ilustrasi Makanan Manis - Bagi Anda penderita diabetes, penting untuk selalu menjaga asupan untuk menjaga kadar gula darah. (Sumber : YouTube/@Teri Raradini)
Bola18 April 2024, 19:30 WIB

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23 di Piala Asia, Gratis!

Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya.
Bagi kamu yang ingin menyaksikan pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia U-23 vs Australia U-23 berikut kami sediakan layanan live streamingnya. (Sumber : Instagram/@jagad_stadium/Ist).
Sukabumi18 April 2024, 19:20 WIB

Diduga Rem Blong, Truk AMDK Hantam Angkot di Cicurug Sukabumi

Kecelakaan terjadi di Jalan Nasional Sukabumi-Bogor, tepatnya depan Kantor Kelurahan Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, melibatkan Colt Diesel Isuzu dan Angkot, Kamis (18/04/24).
Kondisi Angkot trayek Cibadak-Cicurug usai ditabrak Truk AMDK di depan Kantor Kelurahan Cicurug, Kabupaten Sukabumi | Foto : Ibnu Sanubari
Sehat18 April 2024, 19:00 WIB

10 Makanan dan Minuman yang Dianjurkan untuk Penderita Gula Darah

Berikut Beberapa Makanan dan Minuman yang Dianjurkan untuk Dikonsumsi Penderita Gula Darah.
Ilustrasi. Sayuran Hijau Brokoli. Makanan yang Dianjurkan untuk Penderita Gula Darah | Foto: Pixabay/silviarita
Sukabumi18 April 2024, 18:42 WIB

Kecelakaan Tunggal Di Depan SMAN 5 Sukabumi, Diduga Ngerem Mendadak Di Jalan Berpasir

Kecelakaan tunggal dialami Asep Syarif Mulyana (43 tahun) asal Kuningan Jawa Barat (Jabar) di Jalan Sarasa tepatnya di Jalan Sarasa Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi
Asep Syarif Mulyana (43 tahun) asal Kuningan Jawa Barat korban kecelakaan tunggal di Jalan Sarasa Kelurahan Limusnunggal, Kecamatan Cibeureum, Kota Sukabumi | Foto : Ist
Sukabumi18 April 2024, 18:35 WIB

Batu Unik Diduga Benda Prasejarah Ditemukan di Sungai Cikarang Ciracap Sukabumi

Batu unik diduga benda prasejarah berupa batu dakon ditemukan warga di aliran Sungai Cikarang Ciracap Sukabumi.
Bongkahan batu unik diduga batu dakon di aliran sungai Cikarang Ciracap Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat18 April 2024, 18:30 WIB

Asam Urat: Penyebab, Gejala dan 6 Cara Efektif Untuk Mengobatinya

Asam urat dapat menyerang sendi mana pun, namun paling sering menyerang jempol kaki.
Ilustrasi - Asam urat dapat menyerang sendi mana pun, namun paling sering menyerang jempol kaki. (Sumber : Freepik.com).
Life18 April 2024, 18:00 WIB

Bacaan Doa Qunut Subuh: Arab, Latin, Terjemahan dan Ketentuannya

Bacaan doa qunut shalat subuh yang dapat diamalkan umat muslim setiap hari
Bacaan doa qunut shalat subuh yang dapat diamalkan umat muslim setiap hari | Sumber: Freepik (rawpixel.com).