SUKABUMIUPDATE.com - Electronic Arts (EA) dikabatkan telah mengerjakan versi Remake dari Game Dead Space pada tahun 2021 kemarin.
Kabar terbarunya, game Dead Space Remake rencananya bakal debut pada 27 Januari 2022 mendatang.
Dilansir dari suara.com, akun media sosial resmi Dead Space juga sudah memamerkan trailer terbaru. Game survival horor ikonis ini akan datang ke beberapa platform termasuk PS5, Windows PC, dan Xbox Series X.
EA Motive, studio di balik pembuatan ulang Dead Space, juga mengharapkan tampilan game yang "lebih substansial".
Pembuatan ulang Dead Space awalnya diumumkan pada musim panas 2021. EA Motive, yang juga mengembangkan Star Wars: Squadrons, sedang me-remake game dengan beberapa penyesuaian pada mekanika gameplay, cerita, dan karakter khas Dead Space.
Dikutip suara.com dari Polygon, seri Dead Space saat ini mencakup tiga game utama dimulai dengan Dead Space 2008, dan sepasang spin-off.
Pada laporan sebelumnya, game Dead Space Remake diharap masih mengusung Third Person Shooter (TPS) dan sensasi survival horor.
Publisher menjelaskan bahwa game akan dibangun dari awal dengan engine Frostbite EA dan dikembangkan oleh Motive Studios.
Melalui channel YouTube Dead Space, kita sudah bisa melihat trailer dengan durasi sekitar satu menit. Pemain dapat merasakan sensasi dalam ruangan besi serta cairan yang nampak seperti darah.
Di ujung lampu yang berkedip, terlihat pula satu sosok makhluk misterius. EA menjanjikan tingkat kengerian dan pengalaman lebih imersif pada Dead Space Remake.
"Game klasik survival horor sci-fi sepenuhnya dibangun kembali dari awal oleh Motive Studios untuk menawarkan pengalaman yang lebih mendalam dan imersif. Memanfaatkan engine game Frostbite dan konsol generasi berikutnya, versi remake ini menghadirkan visual yang memukau," tulis keterangan pada channel YouTube Dead Space beberapa waktu lalu.
Game Dead Space pertama kali dikembangkan oleh Visceral Games dan dirilis pada 2008 di beberapa platform termasuk PC Windows, PS3, dan Xbox 360.
Pemain dapat mengendalikan seorang insinyur bernama Isaac Clarke, yang nantinya akan bertarung dengan Necromorphs, alien kapal pertambangan USG Ishimura.
Versi game pertamanya mendapatkan sambutan positif di mana sebagian besar kritikus memberikan nilai sangat baik. Laman Metacritic memberikan skor 89/100 pada Xbox 360, 88/100 pada PS3, dan 86/100 di PC.
Trailer terbaru masih sangat terbatas sehingga kita berharap adanya trailer yang menampilkan gameplay Dead Space Remake dalam beberapa waktu ke depan.
SUMBER: SUARA.COM