SUKABUMIUPDATE.com - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (DPUTR) Kota Sukabumi, melakukan pemangkasan pohon di sepanjang Jalan Arif Rahman Hakim, Kecamatan Warudoyong, Kota Sukabumi, Selasa (17/5/2022).
Kasi Pertamanan DPUTR Kota Sukabumi, Fajar Rahmansyah mengatakan, pemangkasan dilakukan sebagai bentuk antisipasi terjadinya pohon tumbang.
Baca Juga :
"Sementara dilakukan di sepanjang jalan Arif Rahman Hakim. Yang difokuskan pada pohon Beringin ini," Kata Fajar.
"Disisi lain, pemangkasan ini sebagai upaya mitigasi bencana, mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan," ujarnya.
Fajar menuturkan daerah rawan pohon tumbang di Kota Sukabumi ada di sepanjang Jalan Bhayangkara, Kecamatan Cikole.
"Ada sekitar 200 pohon yang ukurannya lumayan besar disana. Minggu kemarin juga kita rutin melakukan pemangkasan di Jalan Bhayangkara sana," jelasnya.
DPUTR Kota Sukabumi secara rutin melakukan pemangkasan pohon yang rawan tumbang 3 bulan sekali. Pemangkasan juga dilakukan ketika ada laporan dari masyarakat.
"Kalau musim penghujan air yang menempel di pohon-pohon atau dedaunan bisa menyebabkan beban yang sangat berat, makanya kita rutin memangkasnya dalam waktu 3 bukan sekali," jelasnya.