SUKABUMIUPDATE.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Sukabumi memastikan rapat pleno rekapitulasi penghitungan suara Pilwalkot di tingkat PPK berjalan aman dan lancar meskipun sempat ada aksi walkout sejumlah saksi.
"Hasil monitoring kami, Alhamdulillah semua berjalan lancar hingga akhir perekapan di setiap kecamatan," ujar Komisioner KPU Kota Sukabumi Agung Dugaswara, kepada sukabumiupdate.com Senin (2/7/2018).
Selain itu juga, tambah Agung, sejumlah kotak suara sudah tiba di kantor KPU Kota Sukabumi meskipun belum seluruhnya.
"Baru kecamatan Lembursitu, Baros dan Gunungpuyuh yang telah sampai. Selebihnya sedang menyusul untuk dijemput ke sini," katanya.
BACA JUGA: Rapat Pleno Perhitungan Suara Pilwalkot Sukabumi di PPK Diwarnai Aksi Walkout
Setelah rekapitulasi tingkat kecamatan selesai, kata Agung, semua akan bergeser ke tingkat KPU Kota Sukabumi dan rencananya akan dilaksanakan pada Rabu 4 Juli 2018 depan.
"Rencananya Rabu akan dilaksanakan di tingkat KPU, jadi istirahat dulu sehari. Setelah itu langsung pleno tingkat KPU dan dilaksanakan di Gedung Juang 45 mulai pagi hingga selesai. Mudah-mudahan tidak ada kendala apapun berjalan aman dan lancar," pungkasnya.