SUKABUMIUPDATE.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sukabumi, menyebutkan tingkat partisipasi pemilih naik 5 dalam Pemilihan Gubernur tahun 2018 ini dibandingkan pilkada sebelmnya.
Ketua KPU Kabupaten Sukabumi, Dede Haryadi mengatakan, dari hasil data yang diperoleh dari kecamatan setelah dilakukan rekapitulasi, partisipasi tahun ini mencapai 64 persen. Naik jika dibandingkan pilakda sebelumnya, dengan partisipasi 59 persen.
"Artinya ada kenaikan dari pemilukada tahun lalu sekitar 5 persen dan bisa dikatakan pemilu tahun ini sukses," ujarnya kepada sukabumiupdate.com, Sabtu (30/6/2018).
Namun Dede, mengaku masih prihatin dengan pencapain partisipasi pemilukada tahun ini. Angka ini menunjukkan masih banyak warga belum menyadari pentingnya memilih pemimpin.
"Sebetunya target kami (KPU) itu 77 persen, dalam pemilukada tahun ini, namun dengan pencapain 64 persen, alhamdulillah pun kita sudah beryukur," ungkapnya.
BACA JUGA: Partisipasi Pemilih Pilkada Kota Sukabumi Naik 1 Persen
Adapun kata Dede, Faktor yang membuat target partisifasif mayarakat dalam pilkada menjadi turun diantaranya, banyaknya TKI/TKW yang ada di luar negeri, pelajar yang di luar kota dan ada juga karena karakter pemilih.
"kita belum bisa menghitung secara pasti berapa jumlah TKI/TKW kita di luar negeri, karena itu sangat berpengaruh dalam pilkada, karena sudah ditetapkan dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT)," pungkasnya.