Maling Uang Petani, Pemuda Asal Tegalbuleud Sukabumi Lebaran di Penjara

Jumat 15 April 2022, 22:49 WIB

SUKABUMIUPDATE.com - Unit Reskrim Polsek Tegalbuleud, Polres Sukabumi, meringkus terduga pelaku pencurian di terminal Jubleg, Kecamatan Baros, Kota Sukabumi, Jawa Barat, Kamis 14 April 2022 dini hari. Pelaku berinisial A (22 tahun) tersebut diamankan saat mencoba melarikan diri ke Bogor.

A yang merupakan warga Kecamatan Tegalbuleud itu harus lebaran di penjara karena diduga mencuri uang berjumlah Rp 5 juta milik seorang petani berinisial ES (51 tahun) warga Kecamatan Jampangkulon, Kabupaten Sukabumi. Saat ini, pelaku sudah diamankan di Mapolsek Tegalbuleud berikut barang buktinya.

Kapolsek Tegalbuleud, AKP Deni Miharja mengatakan, pelaku melakukan aksinya di Kampung Cibarengkok, Desa Sumberjaya, Kecamatan Tegalbuleud, Kabupaten Sukabumi, pada Kamis 7 April 2022 lalu sekitar pukul 11.30 WIB.

"Saat itu, korban berangkat menuju sawah dengan membawa tas ransel yang di dalamnya terdapat uang sebesar Rp5 juta. Sesampainya di saung, ES menyimpan tas itu dengan posisi digantungkan ke bagian mesin traktor," ujarnya kepada awak media, Jumat (15/04/22).

Baca Juga :

Setelah itu, korban ES lalu meninggalkan saung untuk melakukan penyemprotan tanaman padi dan membersihkan rumput-rumput yang berada di sawahnya.

"Kemudian sekitar pukul 11.30 WIB, pelapor atau ES ini kembali ke saung kemudian mengecek tas yang berisikan uang tersebut. Namun setelah dicek uang itu sudah tidak ada, kemudian ES berupaya melakukan pencarian namun tidak berhasil ditemukan," jelasnya.

Mengetahui uangnya tidak ada, korban langsung melaporkan peristiwa tersebut kepada Kepolisian Sektor Tegalbuleud.

"Setelah kami mendapatkan informasi dan keterangan dari korban, anggota Reskrim Polsek Tegalbuleud pun langsung melakukan pencarian terhadap pelaku," kata dia.

"Alhamdulillah, pelaku saat ini sudah ditangkap, selanjutnya pelaku dibawa ke kantor Polsek Tegalbuleud untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut," sambungnya.

Dalam pengungkapan kasus ini, Polisi berhasil mengamankan sejumlah barang bukti dari tangan pelaku. Yaitu berupa 2 lembar uang pecahan Rp10 ribu, 1 lembar uang pecahan Rp5 ribu, 4 buah uang koin pecahan Rp500, 1 buah handphone merek Infinix Hot 11 warna biru, 1 buah power bank, 1 buah jaket warna hitam bertuliskan Rock Army, 1 potong baju tangan panjang warna hitam bertuliskan Rock Army, 1 potong baju kaos lengan pendek warna hitam bertuliskan Erigo, 1 potong celana warna hitam bertuliskan Hugo gold dan 1 pasang sandal warna hitam.

Untuk mempertanggungjawabkan perbuatannya, pelaku dijerat pasal 362 KUHP dengan ancaman pidana penjara paling lama 7 tahun.

Follow Berita Sukabumi Update di Google News
Simak breaking news Sukabumi dan sekitarnya langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita SukabumiUpdate.com WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaXv5ii0LKZ6hTzB9V2W. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.
Berita Terkini
Life24 November 2024, 20:00 WIB

3 Legenda Curug Sanghyang Taraje, Tapak Sangkuriang Hingga Tangga Menuju Kayangan

Konon, Sangkuriang ingin mengambil bintang untuk Dayang Sumbi, ibu yang sangat dicintainya. Untuk mencapai bintang, Sangkuriang melewati Curug Sanghyang Taraje, yang dianggap sebagai tangga menuju kayangan.
Curug Sanghyang Taraje. Foto: IG/smiling.westjava
Mobil24 November 2024, 19:26 WIB

Sejarah dan Kisah Angkutan Umum di Pajampangan Sukabumi

Keberadaan angkutan umum di wilayah Sukabumi Selatan tersebut sudah ada sekitar tahun 1921, dengan jurusan Soekaboemi-Soerade.
Angkutan umum pertama Surade-Sukabumi (Sumber : Istimewa)
Sukabumi24 November 2024, 19:05 WIB

Diduga Depresi, Lansia Asal Cidahu Sukabumi Tewas Tergantung di Rumah Kosong

Berikut kronologi dari keluarga terkait tewasnya lansia asal Cidahu Sukabumi yang ditemukan tergantung di dalam rumah kosong.
TKP pria lansia ditemukan tewas tergantung di Cidahu Sukabumi. (Sumber : Istimewa)
Sehat24 November 2024, 19:00 WIB

Donor Jantung untuk Penderita Gagal Jantung, Ketahui 4 Hal Berikut Ini!

Donor Jantung adalah orang yang memberikan jantungnya untuk transplantasi kepada penderita gagal jantung.
Ilustrasi. Donor Jantung untuk Penderita Gagal Jantung, Perhatikan 4 Hal Berikut. (Sumber : Freepik/freepik)
Jawa Barat24 November 2024, 17:36 WIB

PLN UID Jabar Dukung Kegiatan Srikandi Movement: Peningkatan Kesehatan Ibu dan Anak

Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola hidup sehat, terutama bagi ibu dan anak.
Beragam kegiatan digelar dalam acara ini, salah satunya Lomba Mewarnai bagi anak-anak TK/PAUD se-Kabupaten Garut. (Sumber Foto: Istimewa)
Sukabumi24 November 2024, 17:16 WIB

Bus Terguling di Jalur Lingkar Selatan Kota Sukabumi

Bus jurusan Sukabumi-Bekasi terguling di Jalur Lingkar Selatan (Lingsel) Warudoyong, Kota Sukabumi, Minggu sore (24/11/2024).
Kondisi bus terguling di Jalur Lingkar Selatan, Warudoyong, Kota Sukabumi, Minggu sore (24/11/2024). (Sumber Foto: Fikri)
Sukabumi24 November 2024, 17:09 WIB

Sosialisasi Empat Pilar di Sukabumi, Drh Slamet Bahas Kesadaran Bernegara

Slamet mengatakan masyarakat penting untuk ikut terlibat dalam proses demokrasi.
Drh Slamet menggelar sosialisasi Empat Pilar MPR RI di Desa Tenjolaya, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Minggu (24/11/2024). | Foto: Istimewa
Musik24 November 2024, 17:00 WIB

Lirik dan Terjemahan Lagu Number One Girl, Single Solo Rose BLACKPINK Setelah APT

Hingga Minggu, 24 November 2024, Official Music Video Lagu Number One Girl Rose BLACKPINK sudah ditonton lebih dari 20 juta kali dan disukai lebih dari 1.2 M pengguna YouTube.
Official Music Video Lagu Number One Girl Rose. Foto: YouTube/ROSE
Inspirasi24 November 2024, 16:40 WIB

Youth Economic Summit 2024: Tahun 2025 Butuh Lompatan Ekonomi, Ini Komunike Anak Muda Indonesia

Acara ini diselenggarakan CORE Indonesia berkolaborasi dengan Suara.com, membahas tantangan dan solusi ekonomi Indonesia.
Menteri PPN/Kepala Bappenas Rachmat Pambudy bersama Pendiri CORE Indonesia Hendri Saparini dan Direktur CORE Indonesia Mohammad Faisal di acara Youth Economic Summit 2024. (Sumber Foto: Suara.com/Alfian Winanto)
Life24 November 2024, 16:00 WIB

Kisah Si Tumang dalam Cerita Legenda Sangkuriang dan Dayang Sumbi

Legenda Si Tumang, anjing yang sebenarnya adalah ayah dari Sangkuriang, adalah bagian penting dari cerita rakyat Sangkuriang di Jawa Barat.
Ilustrasi. Kisah Si Tumang dalam Cerita Legenda Sangkuriang dan Dayang Sumbi (Sumber : Ist)